Lompat ke isi

Adelchi dari Benevento

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Adelchis dari Benevento)
Uang logam dinar Adelchis
Monogram Adelchis, dari denaro

Adelchis merupakan putra Radelchis I, Pangeran Benevento, dan pewaris saudaranya Radelgar pada tahun 854.

Tugas yang diberikan untuk Adelchis adalah menjaga asas kuno dan kemandirian di dalam menghadapi serangan berulang-ulang dari Saracen dari selatan, Kaisar Louis II dari utara, dan Kekaisaran Bizantium Langobardia ke timur. Awalnya, ia tidak berhasil di dalam perang-perangnya dengan Muslim. Ia dikalahkan di Bari pada tahun 860 dan terpaksa berdamai dengan emir dan membayar upeti. Pada upaya berikutnya, ia terpaksa meminta bantuan pada kaisar. Pada tahun 866, kaisar mengalahkan Saracen dan, pada tahun 871, Bari sendiri jatuh. Louis kemudian mencoba untuk menyusun kendali yang lebih besar atas seluruh selatan oleh garnisun pasukannya di benteng-benteng Beneventan.

Balasan Adelchis terhadap tindakan ini adalah memenjarakan dan merampok kaisar ketika ia mencoba untuk tinggal di istana pangeran di Benevento pada bulan Agustus. Sebulan kemudian, Saracen mendarat dengan pasukan baru dan Adelchis membebaskan Louis untuk memimpin pasukan melawannya. Adelchis memaksa Louis untuk bersumpah untuk tidak menginjakkan kakinya ke Benevento dengan pasukan atau untuk membalas dendam atas penahanannya. Louis pergi ke Roma pada tahun 872 dan dibebaskan dari sumpahnya oleh Paus Adrian II pada tanggal 28 Mei. Ia mencoba untuk menjatuhkan hukuman pada Adelchis, tetapi tidak begitu berhasil. Adelchis berbalik ke Bizantium. Ia tewas terbunuh pada bulan Mei 878.

Ia dikenal sebagai pemimpin Lombardia terakhir yang merevisi Edictum Rothari.

Putri Adelchis adalah Ageltrude, istri Guy III dari Spoleto.

  • Elke Goez. Geschichte Italiens im Mittelalter. Darmstadt: WBG, 2010, pp. 60–61.
Gelar kebangsawanan
Didahului oleh:
Radelgar
Pangeran Benevento
854–878
Diteruskan oleh:
Guaifer