Lompat ke isi

Alexandra Petrova

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Alexandra Petrova
Berkas:Alexandra Petrova at Miss Russia.jpg
Petrova di Miss Russia 1996 mewakili Cheboksary
LahirAlexandra Valeryevna Petrova
(1980-09-18)18 September 1980
Cheboksary, Republik Sosialis Soviet Otonomi Chuvash, Republik Sosialis Federatif Soviet Rusia, Uni Soviet
Meninggal16 September 2000(2000-09-16) (umur 19)
Cheboksary, Rusia
Pekerjaan
  • Model
  • pemegang gelar kontes kecantikan
Tinggi180 m (590 ft 6+12 in)
GelarMiss Russia 1996
Pemenang kontes kecantikan
Warna rambutCoklat
Warna mataBiru
Kompetisi
utama
Miss Russia 1996
(pemenang)
Miss Universe 1999
(tak masuk peringkat)
IMDB: nm1477430 Modifica els identificadors a Wikidata

Alexandra Valeryevna Petrova (bahasa Rusia: Александра Валерьевна Петрова; 18 September 1980 – 16 September 2000) adalah seorang model dan pemegang gelar kontes kecantikan asal Rusia yang dimahkotai sebagai Miss Russia 1996. Ia kemudian berkompetisi dalam Miss Universe 1999, dimana ia tak meraih peringkat.

Pada 16 September 2000, Petrova dibunuh oleh sebuah tembakan tunggal di kepala saat berada di luar apartemennya di Cheboksary, dua hari sebelum hari ulang tahun ke-20.[1] Pacarnya, Konstantin Chuvilin, dan temannya, Radik Akhmetov, juga tewas dalam serangan tersebut. Pelayu diyakini berniat membunuh Chuvilin, seorang bos kriminal, dan Petrova adalah saksi dari pembunuhan tersebut.[2][3]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Requiem for murdered beauty". Viola. Diakses tanggal 18 November 2017. 
  2. ^ Dolgodvorov, Vladimir (26 September 2000). "КАК УБИВАЛИ КОРОЛЕВУ" (dalam bahasa Russian). Trud. Diakses tanggal 18 November 2017. 
  3. ^ "Александра Петрова-Мисс России 1996" (dalam bahasa Russian). Spletnik. 30 November 2012.