Lompat ke isi

DBpedia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Dbpedia)
DBpedia
DBpedia logo
Tipebasis pengetahuan, pangkalan data daring, database derived from Wikimedia projects (en) Terjemahkan dan graf pengetahuan Edit nilai pada Wikidata
Versi pertama23 Januari 2007 (2007-01-23)
Versi stabil
2016-10 (4 Juli 2017) Edit nilai pada Wikidata
Genre
LisensiGNU General Public License
Bahasa
Klasifikasi Alexa102.111 Edit nilai pada Wikidata
Bagian dariWeb semantik Edit nilai pada Wikidata
Karakteristik teknis
Bahasa pemrogramanJava dan Scala Edit nilai pada Wikidata
Informasi pengembang
PembuatUniversitas Leipzig, Universitas Mannheim dan Hasso Plattner Institute (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Pengembang
Sumber kode
Informasi tambahan
Situs webdbpedia.org
Stack ExchangeEtiqueta Edit nilai pada Wikidata
SourceForgedbpedia Edit nilai pada Wikidata
Facebook: dbpedia.org X: dbpedia GitHub: dbpedia Modifica els identificadors a Wikidata
Sunting di Wikidata Sunting di Wikidata • Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini


DBpedia adalah sebuah proyek yang bertujuan mengambil konten terstruktur dari informasi yang tercipta di Wikipedia. Informasi terstruktur ini tersedia di World Wide Web.[2] DBpedia memungkinkan pengguna mencari hubungan dan properti yang berkaitan dengan sumber daya Wikipedia, termasuk tautan ke dataset lainnya.[3] DBpedia disebut Tim Berners-Lee sebagai salah satu bagian proyek Data Bertaut paling terkenal.[4]

Latar belakang

[sunting | sunting sumber]

Proyek ini dirintis oleh beberapa orang di Free University of Berlin dan University of Leipzig, bekerja sama dengan OpenLink Software.[5] Dataset publik pertamanya diterbitkan tahun 2007. Proyek ini berada di bawah lisensi gratis dan mengizinkan pengguna lain memakai ulang datasetnya..

Sebagian besar isi artikel Wikipedia adalah teks bebas, tetapi ada juga informasi terstruktur yang tertanam di dalamnya, seperti tabel "kotakinfo" (panel di kanan atas artikel Wikipedia), informasi kategorisasi, gambar, koordinat geografis dan pranala ke halaman web luar. Informasi terstruktur ini diambil dan diletakkan dalam dataset seragam yang dapat dicari pengguna.

Penggunaan

[sunting | sunting sumber]

DBpedia memiliki cakupan pengetahuan manusia yang luas. Keunggulan ini menjadikannya penghubung alami untuk menghubungkan dataset, tempat dataset luar dapat bertaut pada konsep-konsepnya.[6] Dataset DBpedia saling tertaut di tingkat RDF dengan sejumlah dataset Data Terbuka lainnya di web. Hal ini memungkinkan aplikasi memperkaya data DBpedia menggunakan data dari dataset-dataset tersebut. Hingga Januari 2011, ada lebih dari 6,5 juta antartautan (interlink) antara DBpedia dan dataset luar, seperti Freebase, OpenCyc, UMBEL, GeoNames, Musicbrainz, CIA World Fact Book, DBLP, Project Gutenberg, DBtune Jamendo, Eurostat, Uniprot, Bio2RDF, dan US Census.[7][8] Inisiatif rintisan Thomson Reuters, OpenCalais, proyek Linked Open Data milik New York Times, Zemanta API, dan DBpedia Spotlight juga menyertakan tautan ke DBpedia.[9][10][11] BBC memakai DBpedia untuk menyusun kontennya.[12][13] Faviki memakai DBpedia untuk tag semantik.[14]

Amazon menyediakan DBpedia Public Data Set yang dapat diintegrasikan dengan aplikasi Amazon Web Services.[15]

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "DBpedia 3.8 released, including enlarged Ontology and additional localized Versions". DBpedia Blog. 6 August 2012. 
  2. ^ Bizer, Christian; Lehmann, Jens; Kobilarov, Georgi; Auer, Soren; Becker, Christian; Cyganiak, Richard; Hellmann, Sebastian (September 2009). "DBpedia - A crystallization point for the Web of Data" (PDF). Web Semantics: Science, Services and Agents on the World Wide Web. 7 (3): 154–165. ISSN 1570-8268. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2010-02-02. Diakses tanggal 2013-06-06. 
  3. ^ "Komplett verlinkt - Linked Data" (dalam bahasa German). 3sat. 2009-06-19. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-01-06. Diakses tanggal 2009-11-10. 
  4. ^ "Sir Tim Berners-Lee Talks with Talis about the Semantic Web". Talis. 7 February 2008. 
  5. ^ Salinan arsip, diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-09-21, diakses tanggal 2009-11-23 
  6. ^ E. Curry, A. Freitas, and S. O’Riáin, "The Role of Community-Driven Data Curation for Enterprises," Diarsipkan 2012-01-23 di Wayback Machine. in Linking Enterprise Data, D. Wood, Ed. Boston, MA: Springer US, 2010, pp. 25-47.
  7. ^ "Statistics on links between Data sets", SWEO Community Project: Linking Open Data on the Semantic Web, W3C, diakses tanggal 2009-11-24 
  8. ^ "Statistics on Data sets", SWEO Community Project: Linking Open Data on the Semantic Web, W3C, diakses tanggal 2009-11-24 
  9. ^ Sandhaus, Evan; Larson, Rob (2009-10-29). "First 5,000 Tags Released to the Linked Data Cloud". open.blogs.nytimes.com. Diakses tanggal 2009-11-10. 
  10. ^ "Life in the Linked Data Cloud". www.opencalais.com. Diakses tanggal 2009-11-10. Wikipedia has a Linked Data twin called DBpedia. DBpedia has the same structured information as Wikipedia – but translated into a machine-readable format. 
  11. ^ "Zemanta talks Linked Data with SDK and commercial API". blogs.zdnet.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-02-28. Diakses tanggal 2009-11-10. Zemanta fully supports the Linking Open Data initiative. It is the first API that returns disambiguated entities linked to dbPedia, Freebase, MusicBrainz, and Semantic Crunchbase. 
  12. ^ "European Semantic Web Conference 2009 - Georgi Kobilarov, Tom Scott, Yves Raimond, Silver Oliver, Chris Sizemore, Michael Smethurst, Christian Bizer and Robert Lee. Media meets Semantic Web - How the BBC uses DBpedia and Linked Data to make Connections". www.eswc2009.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-06-08. Diakses tanggal 2009-11-10. 
  13. ^ "BBC Learning - Open Lab - Reference". bbc.co.uk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-08-25. Diakses tanggal 2009-11-10. Dbpedia is a database version of Wikipedia. It's used in a lot of projects for a wide range of different reasons. At the BBC we are using it for tagging content. 
  14. ^ "Semantic Tagging with Faviki". www.readwriteweb.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-01-29. 
  15. ^ "Amazon Web Services Developer Community : DBpedia". developer.amazonwebservices.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-02-13. Diakses tanggal 2009-11-10. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Templat:Web Semantik