Lompat ke isi

Detektif Conan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Detective Conan)
Detektif Conan
Gambar sampul manga Detektif Conan volume pertama yang diterbitkan oleh Shogakukan
名探偵コナン
(Meitantei Konan)
GenreMisteri, cerita seru[1]
Manga
PengarangGosho Aoyama
PenerbitShogakukan
Penerbit bahasa Inggris
Shogakukan Asia (sebagai Detective Conan)
Penerbit bahasa IndonesiaElex Media Komputindo
MajalahWeekly Shōnen Sunday
Majalah bahasa IndonesiaShonen Star
DemografiShōnen
Terbit19 Januari 1994present
Volume106 (Daftar volume)
Seri anime
Sutradara
  • Kenji Kodama (#1–118)
  • Yasuichiro Yamamoto (#119–161, #163–218, #220–332, #667–677, #680–sekarang)
  • Masato Satō (#162, #219, #333–504)
  • Kōjin Ochi (#505–666, #678–679)
  • Nobuharu Kamanaka (#975–sekarang)
Produser
  • Yomiuri TV:
  • Michihiko Suwa (#1–332)
  • Shuichi Kitada (#453–666)
  • Isato Yonekura (#667–1008)
  • Takeshi Shioguchi (#1009–sekarang)
  • TMS:
  • Kazuhiko Yagiuchi (#1–33)
  • Masahito Yoshioka (#1–332)
  • Hiroaki Kobayashi (#333–529)
  • Tetsu Kojima (#505–520)
  • Takeshi Yamakawa (#602–695)
  • Kiyoaki Terashima (#750–sekarang)
SkenarioJun'ichi Ii'oka (editor cerita)
MusikKatsuo Ōno
StudioTMS Entertainment
Pelisensi
Hanabee Entertainment
Funimation (berakhir)
Saluran
asli
NNS (ytv)
Indonesia:
Indosiar (2000-2014)[2]
NET. (2020-sekarang)[3]
Saluran bahasa Inggris
Adult Swim, Funimation Channel, United Television Broadcasting, TV Japan
Tayang 8 Januari 1996 present
Episode1146 (Daftar episode)
Media terkait
 Portal anime dan manga

Detektif Conan (名探偵コナン, Meitantei Konan), yang juga dikenal sebagai Case Closed dan Detective Conan, adalah seri manga detektif Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Gosho Aoyama. Serial ini diserialisasikan dalam majalah manga shōnen Weekly Shōnen Sunday yang diterbitkan oleh Shogakukan sejak Januari 1994, dengan bab-babnya dikumpulkan dalam beberapa volume tankōbon. Karena masalah hukum dengan nama Detective Conan, rilisan bahasa Inggris dari Funimation dan Viz diubah namanya menjadi Case Closed. Serial ini bercerita mengenai detektif SMA bernama Shinichi Kudo (atau Jimmy Kudo dalam beberapa terjemahan bahasa Inggris) yang tubuhnya menyusut menjadi kecil ketika menyelidiki sebuah organisasi misterius dan umumnya memecahkan banyak kasus dengan meniru suara dari ayah teman masa kecilnya dan berbagai karakter lain.

Manga ini diadaptasi menjadi serial televisi anime oleh Yomiuri Telecasting Corporation dan TMS Entertainment, yang ditayangkan perdana pada Januari 1996. Anime ini menghasilkan film animasi, animasi video orisinal, permainan video, cakram audio dan episode laga hidup. Funimation melisensikan serial anime tersebut untuk siaran Amerika Utara pada tahun 2003 yang diberi judul Case Closed dengan karakter yang diberi nama bercorak Amerika. Anime ini tayang perdana di Adult Swim tetapi dihentikan karena peringkatnya rendah. Pada Maret 2013, Funimation mulai menyiarkan episode berlisensi mereka dari Case Closed; Crunchyroll menayangkannya secara simultan pada tahun 2014. Funimation juga melokalkan enam film pertama Case Closed, sementara Discotek Media melokalkan spesial televisi persilangan dengan Lupin III, beserta film sekuel, dan film terbaru pilihan, dimulai dengan Case Closed Episode One. Sementara itu, manga tersebut dilokalkan oleh Viz Media, yang menggunakan judul dan nama karakter yang diubah dari Funimation. Shogakukan Asia membuat manga versi bahasa Inggrisnya sendiri, yang menggunakan judul asli dan nama Jepang.

Volume tankōbon dari manga tersebut telah terjual sebanyak lebih dari 250 juta kopi di seluruh dunia, menjadikannya sebagai seri manga terlaris keempat sepanjang masa. Pada tahun 2001, manga ini menerima Penghargaan Manga Shogakukan ke-46 untuk kategori shōnen. Adaptasi anime tersebut diterima dengan baik dan menempati dua puluh posisi teratas dalam berbagai jajak pendapat oleh Animage antara tahun 1996 dan 2001. Dalam peringkat seri anime Jepang yang tayang di televisi, episode Detektif Conan menduduki peringkat dalam enam minggu teratas. Baik manga maupun anime tersebut mendapat respon positif dari para kritikus untuk alur cerita dan kasus yang disajikan. Manga ini telah diterbitkan di 25 negara, sedangkan anime ini telah ditayangkan di 40 negara. Dalam versi Jepang-nya, Episode Detektif Conan baru terbit setiap hari Minggu.

Shinichi Kudo adalah seorang detektif SMA yang terkadang bekerja dengan polisi untuk memecahkan kasus tertentu.[4] Selama penyelidikan, ia disergap dan dilumpuhkan oleh anggota sindikat kejahatan yang dikenal sebagai Organisasi Hitam. Dalam upaya untuk membunuh detektif muda itu, mereka menelan paksa obat percobaan yang berbahaya. Namun, obat tersebut mengubahnya menjadi anak-anak daripada membunuhnya.[5] Mengadopsi nama samaran Conan Edogawa dan merahasiakan identitas aslinya, Kudo tinggal bersama teman masa kecilnya Ran Mouri dan ayahnya Kogoro Mouri, yang merupakan seorang detektif swasta. Sepanjang seri tersebut, ia ikut serta dalam kasus yang ditangani oleh Kogoro. Meskipun demikian, setelah Kudo berhasil memecahkan kasus tersebut, ia akan menggunakan jarum bius yang tersembunyi dalam peralatan Prof. Agasa untuk membius Kogoro dan kemudian menggunakan pengubah suara yang dapat menirukan suaranya untuk mengungkapkan pemecahan kasus.[6] Ia juga bersekolah di sekolah dasar setempat di mana ia berteman dengan beberapa teman sekelas yang membentuk Grup Detektif Cilik. Sementara ia terus menggali lebih dalam informasi mengenai Organisasi Hitam, ia sering berinteraksi dengan karakter lain, termasuk tetangganya, Prof. Agasa, teman Ran Sonoko Suzuki, sesama detektif SMA Heiji Hattori, berbagai detektif polisi dari berbagai daerah, dan pencuri bayangan bernama Kaito Kid.

Kudo kemudian bertemu dengan seorang pelajar pindahan sekolah dasar, Ai Haibara, yang mengungkapkan dirinya sebagai mantan anggota Organisasi Hitam dan pencipta obat percobaan yang membuatnya menyusut. Dia juga menelannya untuk menghindari pengejaran organisasi.[7] Ia kemudian bergabung dengan Grup Detektif Cilik. Selama berhadapan dengan Organisasi Hitam, Conan membantu FBI untuk menyusupkan agen CIA, Kir, dalam Organisasi Hitam sebagai mata-mata.[8]

Detektif Conan disusun pada tahun 1994, selama kebangkitan manga bergenre misteri karena penerbitan seri The Kindaichi Case Files; bab pertama dimuat dalam majalah Weekly Shonen Sunday yang diterbitkan oleh Shogakukan pada 19 Januari 1994.[9][10] Aoyama mengutip cerita Arsène Lupin, Sherlock Holmes dan film samurai oleh Akira Kurosawa sebagai pengaruh pada karyanya.[11] Ketika membuat skrip setiap bab, ia memastikan dialog tetap sederhana dan menghabiskan rata-rata empat jam untuk setiap kasus baru dan dua belas jam untuk kasus yang lebih rumit.[12][13] Kakak laki-laki Aoyama adalah seorang ilmuwan yang membantunya dengan "gimik" dalam seri tersebut.[14] Setiap kasus mencakup beberapa bab (kecuali untuk beberapa kasus yang lebih pendek yang hanya mencakup satu bab), dan diselesaikan di akhir kasus di mana karakter menjelaskan detail pemecahan kasus secara sederhana;[15] basis data daring yang berisi seluruh kasus dari manga tersebut diluncurkan pada tahun 2007.[16][17] Pada tahun 2007, Aoyama mengisyaratkan bahwa ia memiliki rencana untuk akhir seri tersebut tetapi belum berniat untuk mengakhirinya.[12]

Detektif Conan, ditulis dan diilustrasikan oleh Gosho Aoyama, telah diserialkan dalam majalah manga shōnen Weekly Shōnen Sunday yang diterbitkan oleh Shogakukan sejak 19 Januari 1994.[18] Detektif Conan menjadi seri manga terpanjang ke-24, dengan lebih dari 1000 bab dirilis di Jepang, dan seri pertama dengan lebih dari 1000 bab yang diterbitkan pada Weekly Shonen Sunday.[19] Shogakukan telah mengumpulkan bab-bab tersebut ke dalam beberapa volume tankōbon. Volume pertama dirilis pada 18 Juni 1994.[20] Pada 18 Oktober 2021, seri ini mencapai seratus volume.[21] Penulis One Piece, Eiichiro Oda, yang serialnya mencapai prestasi yang sama sebulan sebelumnya, mengirimkan ucapan selamat kepada Aoyama.[22]

Viz Media mengumumkan akuisisi seri tersebut untuk Amerika Utara pada tanggal 1 Juni 2004.[23] Mengikuti lokalisasi Funimation, Viz merilis seri tersebut sebagai Case Closed dan mengambil nama karakter dari Funimation untuk menjaga konsistensi antara kedua media.[24] Viz Media merilis volume pertama pada September 2004 dan mulai merilis edisi digital pada 2013.[25][26] Gollancz melisensikan dan mendistribusikan 15 volume dari Viz Media di Britania Raya sebelum menghentikan penerbitan manga; Viz Media telah merilisnya kembali.[27] Pada tahun 2014 Shogakukan Asia memulai pelokalan bahasa Inggrisnya sendiri untuk seri ini untuk Singapura dan negara-negara Asia Tenggara lainnya sebagai Detective Conan.[28] Laura Thornton dari CBR.com, mengutip kepemilikan umum Jepang di Shogakukan Asia dan Viz, menggambarkan versi Singapura, dibandingkan dengan versi Viz, "benar-benar identik, kata demi kata, kecuali untuk nama dan logo Detektif Conan".[29]

Manga ini juga telah dilokalkan di wilayah lain seperti Cina, Prancis, Jerman, dan Indonesia;[30][31][32][33] Lokalisasi di Skandinavia berhenti satu per satu, Finlandia menjadi yang terakhir pada tahun 2013, ketika penerbit menutup seluruh divisi manga.[34][35][36][37] Elex Media Komputindo merupakan penerbit Detektif Conan dalam versi Bahasa Indonesia.[38]

Asisten Gosho Aoyama telah menulis seri antologi dari "Detektif Conan" yang dirilis secara tidak teratur.[39][40]

Seri spin-off dari manga ini, berjudul Detective Conan: The Culprit Hanzawa, oleh Mayuko Kanba, dimulai pada edisi Juli 2017 dari Shōnen Sunday S yang diterbitkan oleh Shogakukan, dirilis pada 25 Mei 2017.[41]

Seri manga spin-off lainnya, diilustrasikan oleh Takahiro Arai dengan pengawasan oleh Aoyama, berjudul Detective Conan: Zero's Tea Time dimulai pada edisi #24 Weekly Shonen Sunday pada 9 Mei 2018. Serial ini bercerita mengenai agen Toru Amuro.[42] Bab baru dari manga ini hanya diterbitkan ketika Detektif Conan sedang hiatus.

Seri manga spin-off lainnya oleh Arai, berjudul Detective Conan: Police Academy Arc – Wild Police Story, diserialkan dalam majalah Weekly Shonen Sunday dari 2 Oktober 2019 hingga 18 November 2020. Seri ini mencakup 13 bab, yang juga berfokus pada Amuro selama masa-masanya di akademi kepolisian bersama rekan-rekannya.[43][44][45]

Versi anime dari Detektif Conan diproduksi oleh Yomiuri Telecasting Corporation dan TMS Entertainment.[46][47] Lebih dari 1000 episode telah ditayangkan di Jepang sejak penayangan perdana anime pada 8 Januari 1996, menjadikannya seri anime terpanjang kelima belas hingga saat ini.[48][49] Awalnya, Shogakukan mengumpulkan dan merilis episode dalam kaset video VHS dari Juni 1996 sampai Oktober 2006.[50][51] Empat ratus dua puluh enam episode dirilis dalam VHS sampai Shogakukan meninggalkan format tersebut dan beralih ke DVD, mulai dari episode pertama.[52] Untuk ulang tahun kelima belas dari serial anime, serial ini tersedia untuk video on demand.[53][54] Serial ini merayakan hari jadinya yang ke-25 pada Januari 2021, dan episode "Kasus Pembunuhan Piano Sonata" (episode ke-11 dari serial tersebut) dibuat kembali sebagai bagian pertama dari perayaannya, yang menampilkan staf dan teknik produksi terbaru, dan pianis klasik Aimi Kobayashi memainkan Beethoven dari Piano Sonata No. 14 untuk episode tersebut. Episode tersebut ditayangkan pada 6 Maret 2021.[55][56]

Pada tahun 2018, anime "Detective Conan" telah ditayangkan di 40 negara di seluruh dunia.[57] Di Indonesia, Detektif Conan pernah ditayangkan di NET., Indosiar dan SCTV.[58]

Film Tuturan

[sunting | sunting sumber]

Sejak 1997, setiap tahun diproduksi film animasi tuturan Detektif Conan (movie) yang ditayangkan di bioskop. Setiap film tuturan memiliki alur cerita tersendiri dan bukan merupakan adaptasi langsung dari manga. Di antara film-film ini, lima belas film pertama yang ditayangkan di Indonesia melalui Indosiar dengan sulih suara bahasa Indonesia.[59] Sejak tahun 2014, film tuturan Detektif Conan ditayangkan jaringan bioskop CGV Blitz dan Cinemaxx melalui distribusi dari Odex Private Limited.[60][61]

Animasi video orisinal

[sunting | sunting sumber]

Dua seri animasi video orisinal (OVA) diproduksi oleh TMS Entertainment, Nippon Television, dan Yomiuri Telecasting Corporation. Seri OVA Shōnen Sunday Original Animation adalah episode tahunan yang tersedia untuk pelanggan Weekly Shōnen Sunday.[62] Shōnen Sunday Original Animation pertama tersedia dalam Weekly Shōnen Sunday edisi ke-26 tahun 2000 dengan 11 OVA yang telah dirilis per 2011.[63][64] Sembilan episode pertama dari seri OVA selanjutnya dikemas dalam 4 volume DVD berjudul Secret Files dan dirilis antara 24 Maret 2005 dan 9 April 2010.[65][66] Seri OVA ke-2 berjudul Magic File adalah rilisan direct-to-DVD tahunan. Magic File pertama dirilis pada 11 April 2007 dan berisi 4 episode dari seri anime.[67] OVA Magic File selanjutnya berisi plot dengan latar belakang yang masing-masing berkaitan dengan film tuturan Detektif Conan dimulai dari film ke-12 Detective Conan: Full Score of Fear.[68]

Drama laga hidup

[sunting | sunting sumber]

Spesial TV dan serial TV drama laga hidup dibuat oleh Yomiuri Telecasting Corporation dan TMS entertainment berdasarkan serial tersebut.[69] Dua spesial pertama ditayangkan pada tahun 2006 dan 2007 menampilkan Shun Oguri yang berperan sebagai Shinichi Kudo dan Tomoka Kurokawa sebagai Ran Mouri.[69][70] Spesial TV ketiga dan keempat ditayangkan pada tahun 2011 dan 2012 menampilkan Junpei Mizobata sebagai Shinichi dan Shioli Kutsuna sebagai Ran.[71] Pemeran yang digunakan untuk spesial TV tersebut digunakan untuk serial televisi yang ditayangkan dari 7 Juli 2011 sampai 29 September 2011.[72][73]

Pada 18 Juli 2012 dirilis CD audio yang berjudul "A Challenge from Shonen Tanteidan!" (少年探偵団からの挑戦状!, Shōnen tantei-dan kara no chōsen-jō!, "Tantangan dari Grup Detektif Cilik!").[74] Drama radio berdurasi 32 menit ini merupakan cerita sempalan (spin-off) yang bercerita tentang misteri teka-teki dari Grup Detektif Cilik yang harus dipecahkan Conan. Kid si Pencuri juga hadir dalam cerita ini.

Suara para tokoh diperankan oleh para seiyuu dari seri anime, di antaranya Minami Takayama sebagai Conan Edogawa, Kappei Yamaguchi sebagai Shinichi Kudo & Kid, Wataru Takagi sebagai Genta Kojima, Ikue Otani sebagai Mitsuhiko Tsuburaya, Yukiko Iwai sebagai Ayumi Yoshida, Megumi Hayashibara sebagai Ai Haibara dan Kenichi Ogata sebagai Profesor Agasa. CD audio tersebut juga memuat sesi bincang-bincang yang dibawakan oleh para pengisi suara. CD audio tersebut dirilis di Jepang bersamaan dengan ditayangkannya film tuturan Detektif Conan ke-16, Detective Conan's 11th striker.[75]

Radio Detektif Conan

[sunting | sunting sumber]

Bersamaan dengan dirayakannya ulang tahun animasi Detektif Conan yang ke-15, pada 20 Agustus 2011 website Yomiuri TV mulai merilis seri program radio Detektif Conan. Seri tersebut dirilis sebanyak 6 episode. Program radio dipandu Minami Takayama dan menghadirkan para seiyuu karakter utama dan staf animasi Detektif Conan. Topik yang dibahas adalah kisah-kisah saat mengisi suara, request dari para pendengar, dan informasi terbaru seputar program animasi Detektif Conan.[76] Pada episode keempat Prosuder Eksekutif Michihiko Suwa mengumumkan perilisan seri spesial Magic Kaito yang ditayangkan dalam rangka menyambut "Festival Musim Panas Kaito Kid".

Album Soundtrack

[sunting | sunting sumber]
Gambar sampul album dari Detective Conan Original Soundtrack

Soundtrack dari seri Detektif Conan ditulis dan diaransemen oleh Katsuo Ono. Dua puluh tujuh album soundtrack, diproduksi oleh Polydor Records dari Universal Music Group, telah dirilis untuk seri anime dan film Detektif Conan.[77]

  • Detective Conan: Original Soundtrack 1 dirilis pada tanggal 21 Februari 1996 dan berisi 20 lagu.[78]
  • Detective Conan: Original Soundtrack 2 dirilis pada tanggal 2 Mei 1996 dengan 70 lagu.[79]
  • Detective Conan: Original Soundtrack 3 dirilis pada tanggal 25 November 1996 dengan 27 lagu.[80]
  • Detective Conan: Original Soundtrack 4 ~Let's go! Detective Boys~ dirilis pada tanggal 25 April 2001 dengan 28 lagu.[81]

Tiga album dirilis dengan berisi kumpulan lagu jalur suara "terbaik" di dalam seri anime.

  • Detective Conan: Original Soundtrack- Super Best dirilis pada tanggal 27 November 1997 berisi 30.[82]
  • Detective Conan: Original Soundtrack- Super Best 2 dirilis pada tanggal 17 Desember 2003 berisi 22 lagu.[83]
  • Detective Conan TV Original Soundtrack: Selection Best dirilis pada tanggal 5 Desember 2007.[84]

Empat singel dirilis oleh Universal Music Group, yaitu:

  • Lagu tema Detektif Conan (bahasa Inggris: Detective Conan Main Theme) dirilis pada tanggal 23 April 1996
  • "If Your Here" (キミがいれば, "Kimi Ga Ireba") dirilis pada tanggal 25 Januari 1996
  • "If Your Here, If I Have You" ~Theme of Conan~ (ぼくがいる~コナンのテーマ~, "Kimi Ga Ireba Ba Bokuga Iru" ~Conan no Teema~) dirilis pada 26 September 1997
  • Our Memories ~Memories~ (想い出たち ~想い出~, Omoide Tachi ~Omoide~) dirilis pada tanggal 28 Desember 2005.

Dua album foto juga dirilis oleh Universal Music Group:

  • "If I have" TV anime Detective Conan Image Song Album (ぼくがいる~TVアニメ「名探偵コナン」イメージソングアルバム, "Bokuga Iru" TV anime Meitantei Conan Imeeji Songu Arubamu) dirilis pada 22 Oktober 1997
  • Detective Conan All Character Best Songs in School (名探偵コナン・キャラクター・ソング集 帝丹小学校に全員集合!!, Meitantei Conan・ Kyarakutaa・ Songu Shuu Mikado ni Shoogakko ni zenin shuugoo!!) dirilis pada 25 Januari 2006.

Tujuh puluh sembilan lagu tema dari seri anime Detektif Conan telah dirilis; 29 lagu pembuka, 36 lagu penutup, dan 14 lagu tema dari film tuturan dari seri ini. Universal Music Group merilis singel 2 lagu pembuka pertama, 2 lagu penutup pertama, dan lagu tema film pertama. Semua lagu tema selanjutnya diproduksi dan dirilis oleh Being Incorporated.[85] Being Inc selanjutnya merilis 3 album kumpulan lagu tema yang berjudul "The Best of Detective Conan", "The Best of Detective Conan 2", "The Best of Detective Conan (The Movie Themes Collection)", dan "The Best of Detective Conan 3".[85]

Permainan Trading Card

[sunting | sunting sumber]

Case Closed Trading Card Game adalah sebuah permainan yang dapat dikumpulkan didasarkan dari seri Detektif Conan (Case Closed). Permainan ini diproduksi oleh Score Entertainment, dan dipublikasikan pada Juni 2005 di Amerika Serikat.[86] Permainan ini dimainkan oleh antara 2 sampai 6 pemain.[86] Para pemain bersaing untuk menyelesaikan 3 kasus menggunakan petunjuk yang sesuai, sementara secara bersamaan pemain berusaha untuk menghentikan lawan mereka untuk menyelesaikan kasus. Setiap pemain masing-masing mengambil 5 langkah dalam 1 giliran.

Tanggapan

[sunting | sunting sumber]

Pada tahun 2001, manga Detektif Conan memenangi Penghargaan Manga Shogakukan ke-46 untuk kategori shōnen.[87] Lebih dari 120 juta kopi dari volume tankōbon telah terjual.[88] Dalam sebuah survei untuk manga dengan penjualan terbanyak di Jepang pada tahun 2008, Detektif Conan volume 61, 62, dan 63 secara berurutan menempati peringkat ke-25, 28 dan 45; dan secara keseluruhan telah terjual 160 volume.[89][90] Dalam sebuah survei pada semester pertama tahun 2009, volume 64 menempati peringkat ke-16 dan pada semester pertama tahun 2010, volume 67 menempati peringkat 18.[91][92]

Peninjau dari Mania.com, Eduardo M. Chavez, memuji gaya seni Gōshō Aoyama dan bagaimana caranya gaya tersebut cocok untuk sebuah serial misteri.[93] Dia juga mengomentari drama, ketegangan, perbuatan dan humor yang mampu memikat pembaca dari segala usia dan dia juga memuji plot, humor, dan dramanya.[93] Dia mengkritik dan juga kecewa atas perubahan nama karakter Detektif Conan oleh Viz Media pada versi bahasa Inggris.[93] A.E. Sparrow dari IGN memuji kasus dan menyatakan plot dari seri ini berada di antara Scooby-Doo dan Sherlock Holmes.[94] Leroy Douresseaux dari Comicbin.com menyebutkan ceritanya menarik meskipun skema kejahatan yang kurang masuk akal digunakan untuk melakukan pembunuhan.[95] Mangalife.com juga memuji misteri dan gaya seni seri ini, dan mengomentari bagaimana cara karakter tersebut tajam dan ekspresif.[96][97]

Sebuah survei nasional yang dipandu oleh TV Asahi menyatakan popularitas seri ini berada pada peringkat 6 besar, ke-8 pada survei daring, pada 2005 dan 23 pada tahun 2006.[98][99][100] Pada kompetisi tahunan Tokyo Anime Awards ke-5, film ke-9 dari seri ini memenangkan kategori Film Tuturan.[101] Rilis cakram Blu-ray dari film ke-13 dianugerahi Penghargaan Interaktivitas Terbaik oleh Digital Entertainment Group Japan.[102]

Karena popularitas yang tinggi, beberapa lembaga pemerintah Jepang telah menggunakan seri ini untuk mempromosikan kebijakan-kebijakan pemerintah seperti untuk memperkenalkan Konferensi Tingkat Tinggi G8 ke-34 dan digunakan untuk mempromosikan memerangi kejahatan umum.[103][104] Patung Shinichi Kudo, Conan Edogawa, dan Ran Mouri dapat ditemukan di Hokuei, Prefektur Tottori, Jepang, kota kelahiran Gōshō Aoyama, pengarang Detektif Conan.[105][106][107] Di kota Tottori jugalah sejak Maret 2007 telah berdiri Museum Gosho Aoyama Manga Factory. Museum tersebut memamerkan aneka ragam karya Gosho Aoyama sebagai seorang pengarang manga.

Versi Indonesia

[sunting | sunting sumber]

Di Indonesia, Detektif Conan tayang di NET. jam 14:00 - 15:00 (Setiap hari).[108] Anime ini didubbing oleh Studio CS Pro. Berikut ini adalah Seiyu Detektif Conan versi Indonesia:

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Official Website for Case Closed". Viz Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-29. Diakses tanggal 27 Oktober 2017. 
  2. ^ Harnoko, Rizqi Arie (10 Januari 2021). Hardita, Yayang, ed. "5 Anime yang Pernah Tayang di Indosiar dan Populer pada Masanya, Adakah Favorit Kalian?". Pikiran Rakyat Kabar Besuki. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-16.  Halaman 2. Halaman 3.
  3. ^ Kusumanto, Dody (30 Agustus 2020). "Detektif Conan Siap Berlanjut di NET Bulan September 2020". KAORI Nusantara. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-20. 
  4. ^ "Case Closed FAQ". Funimation. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 27, 2004. Diakses tanggal October 3, 2010. 
  5. ^ Aoyama, Gosho (September 7, 2004). "File 2". Case Closed. 1. Viz Media. hlm. 44. ISBN 1-59116-327-7. 
  6. ^ Aoyama, Gosho (September 7, 2004). "File 2". Case Closed. 1. Viz Media. hlm. 56–57. ISBN 1-59116-327-7. 
  7. ^ Aoyama, Gosho (January 17, 1998). File 8. コードネーム・シェリー [File 8. Code Name Sherry]. 名探偵 コナン [Detective Conan] (dalam bahasa Jepang). Volume 18. Shogakukan. ISBN 4-09-125048-3. 
  8. ^ Aoyama, Gosho (July 18, 2007). File 7. 姉弟 [File 7. Older Sister and Younger Brother]. 名探偵 コナン [Detective Conan] (dalam bahasa Jepang). Volume 58. Shogakukan. ISBN 978-4-09-121155-2. 
  9. ^ Furukawa, Takuya; Gene, Tim (March 25, 2008). The Case Closed Casebook: An Essential Guide. DH Publishing. ISBN 978-1-932897-30-2. 
  10. ^ "1st issue of Case Closed". Weekly Shōnen Sunday (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. 1994 (5). 
  11. ^ "Case Closed- Profiles". Viz Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 13, 2009. Diakses tanggal June 12, 2009. 
  12. ^ a b 「名探偵コナン、最終回の構想できている」 [Detective Conan's ending made] (dalam bahasa Jepang). Sankei Shimbun. October 2, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal February 12, 2008. Diakses tanggal December 3, 2010. 
  13. ^ "Sankei Shimbun interview translated". Anime News Network. October 2, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 1, 2010. Diakses tanggal December 3, 2010. 
  14. ^ Aoyama, Gosho (April 2017). Case Closed. Volume 62. Viz Media. hlm. 184. ISBN 978-1-4215-8685-4. 
  15. ^ Amano, Masanao; Wiedemann, Julius (September 2004). Manga Design. Volume 1. Taschen. ISBN 978-3-8228-2591-4. 
  16. ^ "Database Opens for Every Detective Conan's Case Closed". Anime News Network. May 29, 2007. Diarsipkan dari versi asli tanggal April 10, 2009. Diakses tanggal May 5, 2009. 
  17. ^ "Detective Conan database" (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 2, 2010. Diakses tanggal November 28, 2010. 
  18. ^ 週刊少年サンデー 1994年 表示号数5. Media Arts Database (dalam bahasa Jepang). Agency for Cultural Affairs. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 26, 2020. Diakses tanggal March 25, 2020. 
  19. ^ Pineda, Rafael Antonio (August 8, 2017). "Detective Conan Is 1st Shonen Sunday Manga to Publish 1,000th Chapter". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 29, 2019. Diakses tanggal September 12, 2019. 
  20. ^ "Detective Conan Vol. 1" (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 20, 2012. Diakses tanggal June 11, 2009. 
  21. ^ 「名探偵コナン」100巻発売!ホームズに“報告”、CMや100人のコナン並ぶ巨大広告も. Natalie (dalam bahasa Jepang). Natasha, Inc. October 18, 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 18, 2021. Diakses tanggal October 18, 2021. 
  22. ^ Morrissy, Kim (November 9, 2021). "Eiichiro Oda Congratulates Gosho Aoyama For Detective Conan's 100th Volume". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-09. Diakses tanggal November 10, 2021. 
  23. ^ "Viz announces new manga for Q3". Anime News Network. June 2, 2004. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 28, 2011. Diakses tanggal November 28, 2010. 
  24. ^ "Case Closed Manga Names to Change". Anime News Network. June 28, 2004. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-11-14. Diakses tanggal November 28, 2010. 
  25. ^ "Case Closed Vol. 1". Viz Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 31, 2013. Diakses tanggal November 1, 2013. 
  26. ^ "Digital Case Closed Vol. 1". Viz Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal November 4, 2013. Diakses tanggal November 1, 2013. 
  27. ^ Aoyama, Gōshō (2005). Case Closed Volume 15: v. 15 (MANGA). ISBN 0575080809. 
  28. ^ "Shogakukan Asia Manga releases". Shogakukan Asia. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 15, 2015. Diakses tanggal June 3, 2015.  - Go to "Detective Conan A Modern Day Sherlock Holmes " - ISBN 978-981-07-9567-2 - Release date 6 June 2014
  29. ^ Thornton, Laura (2020-09-24). "Detective Conan's Trickiest Case Is Its Sheer Number of Localizations". CBR.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 6, 2020. Diakses tanggal 2020-12-23. 
  30. ^ 《名侦探柯南》1 [Detective Conan Vol 1] (dalam bahasa Tionghoa). Changchun Publishing House. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 23, 2011. Diakses tanggal December 10, 2010. 
  31. ^ "Détective Conan" (dalam bahasa Prancis). Kana. Diarsipkan dari versi asli tanggal January 3, 2011. Diakses tanggal November 28, 2010. 
  32. ^ "Detektiv Conan" (dalam bahasa Jerman). Egmont Manga & Anime. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 22, 2011. Diakses tanggal November 28, 2010. 
  33. ^ "Detektif Conan 57". Elex Media Komputindo. Diarsipkan dari versi asli tanggal January 3, 2011. Diakses tanggal December 9, 2010. 
  34. ^ "Vaara-kirjastot - uusi verkkokirjasto - Vaara-kirjastot". vaara.finna.fi. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 3, 2019. Diakses tanggal May 21, 2019. 
  35. ^ "Mästerdetektiven Conan". biblioteket.stockholm.se. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 20, 2016. Diakses tanggal September 12, 2016. 
  36. ^ "HvidovreBibliotekerne - Manga". August 7, 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 7, 2006. 
  37. ^ "Mesterdetektiven Conan - Manga - Shinichi Kudo - tegneserie". Univers.no. January 5, 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal January 5, 2011. 
  38. ^ "Detektif Conan Komiknya Sudah beredar Hingga 250 Juta Kopi di Seluruh Dunia". 20 Oktober 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-11. 
  39. ^ "Detective Conan Special Edition 1" (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 13, 2012. Diakses tanggal June 4, 2010. 
  40. ^ 名探偵コナン 特別編 闇夜の追撃手 (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal May 19, 2021. Diakses tanggal May 19, 2021. 
  41. ^ 「名探偵コナン」犯人が主役のギャグ新連載、黒い人が犯罪都市・米花町へ. Natalie (dalam bahasa Jepang). May 25, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 17, 2020. Diakses tanggal October 18, 2020. 
  42. ^ Baker, Bayleigh (April 10, 2018). "Detective Conan Gets Spinoff Manga Centering on Tōru Amuro". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal November 18, 2018. Diakses tanggal November 18, 2018. 
  43. ^ Mateo, Alex (September 24, 2019). "Detective Conan Gets New Police Academy Spinoff Manga Centering on Tōru Amuro". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 24, 2020. Diakses tanggal October 18, 2020. 
  44. ^ 「名探偵コナン 警察学校編」ついに開幕!松田陣平の声が聴けるPVも. Natalie (dalam bahasa Jepang). October 2, 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 17, 2020. Diakses tanggal October 18, 2020. 
  45. ^ Pineda, Rafael Antonio (November 11, 2020). "Detective Conan Police Academy Spinoff Manga Ends on November 18". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal November 11, 2020. Diakses tanggal November 11, 2020. 
  46. ^ "Detective Conan staff" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 24, 2010. Diakses tanggal April 13, 2009. 
  47. ^ "Detective Conan". TMS Entertainment. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 10, 2011. Diakses tanggal December 9, 2010. 
  48. ^ "YTV: Animation on the Web" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. February 18, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 29, 2011. Diakses tanggal March 29, 2011. 
  49. ^ "Detective Conan episode archive" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal May 20, 2019. Diakses tanggal December 5, 2010. 
  50. ^ Detective Conan Volume 1 (VHS) (dalam bahasa Jepang). ASIN 4099031918. 
  51. ^ "Detective Conan 14-10 (VHS)" (dalam bahasa Jepang). Tsutaya.co.jp. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 8, 2011. Diakses tanggal March 26, 2011. 
  52. ^ "Detective Conan Part 1" (dalam bahasa Jepang). Being Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal April 29, 2018. Diakses tanggal December 8, 2012. 
  53. ^ Conan Blog (October 27, 2010). 祝!!15周年 [Celebrate! 15th anniversary] (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal January 3, 2011. Diakses tanggal November 27, 2010. 
  54. ^ "Detective Conan Video on Demand" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal April 4, 2011. Diakses tanggal November 27, 2010. 
  55. ^ Pineda, Rafael Antonio (December 15, 2020). "Detective Conan Anime to Remake 'Legendary' Episode to Mark 25th Anniversary". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 16, 2020. Diakses tanggal December 16, 2020. 
  56. ^ Pineda, Rafael Antonio (February 2, 2021). "Detective Conan Anime Remakes 'Moonlight Sonata Murder Case' Episode". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal February 3, 2021. Diakses tanggal February 3, 2021. 
  57. ^ "Detective Conan: Behind the scenes". CNC News. CNC. June 2, 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 2, 2018. Diakses tanggal December 1, 2018. 
  58. ^ Beda, Yos (15 Juni 2020). "Detective Conan Tayang di NET, Dulu Pernah di Indosiar dan SCTV". Popmagz.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-20. Diakses tanggal 30 Desember 2021. 
  59. ^ "Indosiar - Tag: detective conan". Diakses tanggal 2011-09-01. [pranala nonaktif permanen]
  60. ^ "CGV Blitz Umumkan Tanggal Debut Movie Detektif Conan ke-20". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-02. Diakses tanggal 30 Desember 2021. 
  61. ^ "Odex to Screen 24th Detective Conan Film in Southeast Asia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-05. Diakses tanggal 30 Desember 2021. 
  62. ^ "New Conan vs. Kaitō Kid story in mail-away offer to readers". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-04-17. Diakses tanggal June 17, 2010. 
  63. ^ "11 OVAs are available in 26th issue in 2000 as of 2011". Weekly Shōnen Sunday (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. 2000 (46). 
  64. ^ 『名探偵コナン』特製DVD ~ロンドンからの㊙指令~特製DVD ~ロンドンからの㊙指令~ [Detective Conan Special DVD: The Secret Order from London] (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-04-14. Diakses tanggal April 14, 2011. 
  65. ^ 名探偵コナン Secret File 1 [Detective Conan Secret File 1] (dalam bahasa Jepang). Toho. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-01-08. Diakses tanggal January 7, 2011. 
  66. ^ 名探偵コナン Secret File 4 [Detective Conan Secret File 4] (dalam bahasa Jepang). Toho. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-01-08. Diakses tanggal January 7, 2011. 
  67. ^ 名探偵コナン Magic File [Detective Conan Magic File] (dalam bahasa Jepang). Visionare Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-06-05. Diakses tanggal January 8, 2011. 
  68. ^ 名探偵コナン Magic File 2 [Detective Conan Magic File 2] (dalam bahasa Jepang). Visionare Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-01-08. Diakses tanggal January 8, 2011. 
  69. ^ a b "Detective Conan: Shinichi Kudo's Written Challenge official website plot" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 15, 2006. Diakses tanggal March 29, 2011. 
  70. ^ "Detective Conan Drama 2 DVD" (dalam bahasa Jepang). HMV Group. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 31, 2011. Diakses tanggal March 31, 2011. 
  71. ^ 溝端淳平、実写版SPドラマ『名探偵コナン』で"2代目"工藤新一役に抜擢 [Mizohata Juntaira, Detective Conan TV Live action drama, Junpei Mizobata chosen as second generation Kudo] (dalam bahasa Jepang). Oricon. February 9, 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 2, 2011. Diakses tanggal June 2, 2011. 
  72. ^ "Kudo Shinichi he no Chosenjo episode 1" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 11, 2011. Diakses tanggal July 11, 2011. 
  73. ^ "Kudo Shinichi he no Chosenjo episode 13" (dalam bahasa Jepang). Yomiuri Telecasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 2, 2011. Diakses tanggal October 9, 2011. 
  74. ^ ""Detective Conan" first drama CD version, challenge from Shonen Tanteidan". Comic Natalie. 17 April 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-12. Diakses tanggal 5 Juni 2020. 
  75. ^ "The first drama CD from "Detective Conan" will be released in July". Animeanime.jp. 14 April 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-11. Diakses tanggal 5 Juni 2020. 
  76. ^ "Minami Takayama tells the story behind the dubbing! "Detective Conan Radio" distribution started". Hatena News. 8 Agustus 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-29. Diakses tanggal 5 Juni 2020. 
  77. ^ 名探偵コナン サウンドトラックリスト (dalam bahasa Jepang). Aga-search.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-04. Diakses tanggal October 3, 2009. 
  78. ^ "Detective Conan: Original Soundtrack 1". CdJapan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-23. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  79. ^ 名探偵コナン(2) (dalam bahasa Jepang). Amazon.com. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  80. ^ "Meitantei Conan (Detective Conan) Soundtrack 3". CdJapan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-23. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  81. ^ 名探偵コナン サントラ(4) (dalam bahasa Jepang). Amazon.com. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  82. ^ "Meitantei Conan (Detective Conan) Soundtrack BEST". CdJapan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-23. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  83. ^ 名探偵コナン・オリジナル・サウンドトラック スーパーベスト2 (dalam bahasa Jepang). Amazon.com. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  84. ^ "Detective Conan TV Original Soundtrack Selection BEST". CdJapan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-04-23. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  85. ^ a b "Detective Conan Theme Songs" (dalam bahasa Jepang). Being Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-19. Diakses tanggal May 15, 2010. 
  86. ^ a b "Case Closed TCG". Boardgamegeek. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-08-13. Diakses tanggal October 4, 2009. 
  87. ^ 小学館漫画賞:歴代受賞者 [Shogakukan Manga Award: Winners] (dalam bahasa Jepang). Shogakukan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-10-10. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  88. ^ 興収34億円を突破し、シリーズ新記録を更新中! [Total yield exceeds 34 billion yen and updates series record!] (PDF) (dalam bahasa Jepang). TMS Entertainment. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2009-12-18. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  89. ^ "2008's Top-Selling Manga in Japan, #1–25". Anime News Network. December 19, 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-02-03. Diakses tanggal October 18, 2010. 
  90. ^ "2008's Top-Selling Manga in Japan, #26–50". Anime News Network. December 21, 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-06. Diakses tanggal October 18, 2010. 
  91. ^ "Top-Selling Manga in Japan by Volume: 1st Half of 2009". Anime News Network. June 15, 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-12-26. Diakses tanggal October 18, 2010. 
  92. ^ "Top-Selling Manga in Japan by Volume: 1st Half of 2010". Anime News Network. June 2, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-06-29. Diakses tanggal October 18, 2010. 
  93. ^ a b c Eduardo M. Chavez (October 20, 2004). "Case Closed Vol. #01 review". Mania.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-01-03. Diakses tanggal December 29, 2009. 
  94. ^ A.E. Sparrow (December 4, 2007). "Case Closed: Volume 21 Review". IGN. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-12-08. Diakses tanggal December 29, 2009. 
  95. ^ Leroy Douresseaux (January 8, 2008). "Case Closed: Volume 21". Comicbin.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-02-17. Diakses tanggal December 29, 2009. 
  96. ^ Park Copper. "Case Closed: Volume 25 review". Mangalife.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-09-09. Diakses tanggal October 10, 2010. 
  97. ^ Steven M.Bari. "Case Closed: Volume 31 review". Mangalife.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-11-01. Diakses tanggal October 10, 2010. 
  98. ^ "TV Asahi Top 100 Anime". Anime News Network. September 3, 2005. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-06-21. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  99. ^ "TV Asahi Top 100 Anime (Part 2)". Anime News Network. September 23, 2005. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-07-30. Diakses tanggal December 29, 2009. 
  100. ^ "Japan's Favorite TV Anime". Anime News Network. October 13, 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-06-15. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  101. ^ "Tokyo Anime Fair: Award Winners". Anime News Network. March 27, 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-10-24. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  102. ^ "Ponyo, Bakemonogatari, Conan Win Japanese BD Prizes". Anime News Network. February 18, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-02-20. Diakses tanggal February 20, 2010. 
  103. ^ 名探偵コナン-サミットガイド- [Detektif Conan - Guide Summit] (dalam bahasa Jepang). Kementerian Luar Negeri Jepang. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-05. Diakses tanggal January 28, 2010. 
  104. ^ "Detective Conan Helps Kids Fight Crime". Anime News Network. September 18, 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-01-02. Diakses tanggal December 17, 2009. 
  105. ^ "Statue of Shinichi Kudo" (dalam bahasa Jepang). Conan-Town.jp. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-03. Diakses tanggal January 28, 2010. 
  106. ^ "Statue of Conan Edogawa" (dalam bahasa Jepang). Conan-Town.jp. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-03. Diakses tanggal January 28, 2010. 
  107. ^ "Daiei Elementary" (dalam bahasa Jepang). Conan-Town.jp. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-03. Diakses tanggal January 28, 2010. 
  108. ^ a b c d e f g h i j Kusumanto, Dody (11 Desember 2024). "Detektif Conan Kini Tayang Jam 2 Siang di NET". KAORI Nusantara. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]