Lompat ke isi

Dhawiya Zaida

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Dhawiya zaida)

Dhawiya Zaida
Lahir1 Agustus 1985 (umur 39)
Jakarta, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Pekerjaan
Tahun aktif2000—sekarang
Suami/istri
Muhammad Bassurah
(m. 2019)
Orang tua

Dhawiya Zaida (lahir 1 Agustus 1985) adalah seorang pemeran, penyanyi, dan pelawak berkebangsaan Indonesia. Dhawiya adalah putri bungsu dari penyanyi dangdut senior Elvy Sukaesih.

Dhawiya sudah mulai melakukan rekaman ketika duduk di bangku kelas 6 SD. Ia sudah merekam 5 buah lagu, tetapi tidak ada album yang dirilis. Proses rekaman tersebut terhenti karena Dhawiya terkena penyakit sinusitis.

Menginjak kelas 2 SMP, ayahnya mencoba memperbaiki rekaman yang sempat terbengkalai tersebut, tetapi gagal karena suara Dhawiya telah berubah. Pada tahun 2000, orang tua Dhawiya membuat sebuah studio rekaman di rumah dan mulai mewujudkan mimpinya sebagai penyanyi dangdut.

Album tersebut rencananya diisi lagu-lagu hit Elvy Sukaesih yang diaransemen ulang oleh sang ayah. Belum sempat terealisasi, sang ayah meninggal dunia pada 26 September 2002.

Tahun 2010, ia merilis singel berjudul "Aduh Bingung" yang diciptakan oleh Rieka Roslan.[1]

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2007 Lantai 13 Widi
2008 The Tarix Jabrix Gadis gemuk
2009 Get Married 2 Istri Beni

Serial televisi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2006—2007 Pengantin Kecil Tiwi
2007 Monyet Cantik Ibu Dhawiya
2007—2008 Doo Bee Doo Miranda
2008 Syarifah Maesaroh
2014 Bara Bere Dhawiya

Serial web

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2023 Arab Maklum Umi Laela Musim 1
2024 Musim 2

Diskografi

[sunting | sunting sumber]
  • "Aduh Bingung" (2010)

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
  • (Indonesia) Profil di KapanLagi.com