Lompat ke isi

Teuku Riefky Harsya

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari H. Teuku Riefky Harsa)
Teuku Riefky Harsya
Menteri Ekonomi Kreatif Indonesia ke-1
Mulai menjabat
21 Oktober 2024
PresidenPrabowo Subianto
WakilIrene Umar
Sebelum
Pendahulu
Sandiaga Uno (sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif)
Pengganti
Petahana
Sebelum
Kepala Badan Ekonomi Kreatif ke-4
Mulai menjabat
21 Oktober 2024
PresidenPrabowo Subianto
WakilIrene Umar
Sebelum
Pendahulu
Sandiaga Uno
Pengganti
Petahana
Sebelum
Sekretaris Jenderal Partai Demokrat
Mulai menjabat
15 April 2020
Ketua UmumAgus Harimurti Yudhoyono
Sebelum
Pengganti
Petahana
Sebelum
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat
Masa jabatan
Oktober 2005 – 21 Oktober 2024
Pengganti Antar Waktu hingga 30 September 2009
Sebelum
Pendahulu
Rusli Ramli
Pengganti
Petahana
Sebelum
Daerah pemilihanAceh I
Informasi pribadi
Lahir
Teuku Riefky Harsya

28 Juni 1972 (umur 52)
Jakarta, Indonesia
Partai politikDemokrat
Suami/istriAdinda Yuanita
Anak4
AlmamaterUniversitas Norwich (BSc)
Universitas Indonesia (M.T.)
PekerjaanPolitikus
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Teuku Riefky Harsya (lahir 28 Juni 1972) adalah seorang politikus Indonesia. Ia merupakan salah satu politikus senior Partai Demokrat yang sudah duduk di kursi DPR-RI selama empat periode berturut-turut sejak 2005. Sebelum terjun ke dunia politik, ia menghabiskan waktu sebagai profesional. Bahkan, di usia yang masih muda (22–32 tahun), Ia sempat menjadi direksi di beberapa anak perusahaan milik Investment Group (Tbk) pada era 1990-an, (Marketing Director, Uninet Media Sakti Internet Service Provider[1] dan President Director Grandkemang Hotel Management[2]).

Riwayat hidup

[sunting | sunting sumber]

Cucu pertama dari pasangan Alm. T. Abdul Hamid Azwar dan Cut Nyak Djariah,(penerima Bintang Mahaputera Nararya), penyumbang salah satu pesawat pertama Indonesia [3](Avro Anson RI 004) ini, juga sempat menempa dirinya dengan mengikuti pendidikan Akademi Militer (ARMY rotc) selama 4 Tahun di Amerika.

Genap 20 tahun pada tahun 2020, Riefky menjalani karier politiknya di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia. Riefky memulai perjuangan politiknya dengan turut serta bergabung dalam Relawan SBY pada tahun 2000. Ia turut mengumpulkan KTP pendirian Partai Demokrat (2001), selanjutnya aktif dalam kepengurusan Partai Demokrat di DPC Jakarta Pusat (2002-2005). Riefky berproses dari berbagai jabatan yang berjenjang dari bawah hingga berbagai jabatan strategis di DPP Partai Demokrat selama 15 tahun terakhir (2015-2020), termasuk menjadi Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat[4] dan Wakil Komandan I KOGASMA (Komando Satuan Tugas Bersama) dibawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono.

Di DPR-RI, Riefky mengawali kariernya pada usia 33 tahun ketika masuk pertama kali menjadi pengganti antar waktu (PAW) pada periode 2004–2009, dengan menggantikan Prof. Rusli Ramli yang meninggal dunia pada tahun 2005. Sejak saat itu, Riefky berhasil lolos 3 pemilihan legislatif selanjutnya (2009, 2014, 2019) dan mencetak hat trick dalam perolehan suara tertinggi di Provinsi Aceh.[5] Bahkan pada periode 2009 secara persentase Ia menempati suara tertinggi ke-10 Nasional.[6]

Selama berkiprah 15 tahun di DPR suami, DR. Ir. Adinda Yuanita, MT., dipercaya DPP Partai Demokrat dalam berbagai penugasan strategis di DPR, seperti Ketua Komisi VII (bidang Energi),[7] Sekertaris FPD[8] (saat FPD beranggotakan 148 orang), Ketua Komisi X[9] (bidang Dikbud), Wakil Ketua Badan Anggaran [10] dan Kini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi I (bidang Pertahanan)[11] merangkap Sekertaris FPD[12] mendampingi Ketua Fraksi, Edhie Baskoro Yudhoyono.

Putra pertama Pasangan pasangan Alm. T. Syahrul Mudadalam (Pendiri HIPMI) dan Pocut Haslinda Azwar [1][13](Penulis Sejarah Islam Melayu-Nusantara) ini, selain aktif mencari solusi dari berbagai permasalahan berskala Nasional, Ia tidak menyia-nyiakan amanah yang diembannya untuk juga mengawal perdamaian dan pembangunan daerah pemilihannya; mulai dari terlibat dalam pembahasan UU No.11 tahun 2006[14] tentang Pemerintahan Aceh yang merupakan tindak lanjut Perjanjian Perdamaian RI - GAM (MOU Helsinski) dan sebagai pengawas BRR Tsunami Aceh (2005-2009) hingga mendorong percepatan berbagai program Pemerintah Pusat di Aceh, seperti; Pembangunan Pembangkit Listrik PLTU Nagan Raya & peningkatan elektrifikasi listrik di aceh dari 80% menjadi 95% pada tahun (2009-2014), ratusan bantuan alat pertanian, pembangunan sarana dan prasarana di sekitar 800 sekolah hingga memperjuangkan tambahan alokasi beasiswa (PIP & Bidik Misi) di luar quota reguler yang diterima pemerintah daerah kepada lebih dari ¼ juta Pelajar dan Masasiswa di Aceh[15] (2014-2019).

Selain aktif di dunia politik, Ayah dari 3 Putra dan 1 Putri ini juga pernah aktif dalam berbagai organisasi sosial kemasyarakatan seperti: Anggota Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII),[16] Ketua Bidang Investasi Persatuan Hotel & Restoran Indonesia (PHRI), Ketua Bidang Energi KADIN Pusat, Ketua Umum Bela Diri Kurash (PBKI),[17] Dewan Pakar Forum Silaturahmi Keraton Nusantara (FSKN)[18] dan Ketua Umum Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI).[19]

Pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Sejarah elektoral

[sunting | sunting sumber]
Pemilu Lembaga legislatif Dapil Partai Perolehan suara Hasil
2009 Dewan Perwakilan Rakyat Aceh I Demokrat 118.417[22] YaY Terpilih
2014 Dewan Perwakilan Rakyat Aceh I Demokrat 65.851[23] YaY Terpilih
2019 Dewan Perwakilan Rakyat Aceh I Demokrat 128.906[24] YaY Terpilih
2024 Dewan Perwakilan Rakyat Aceh I Demokrat 88.005[25] YaY Terpilih
  1. ^ "Uninet Media Sakti". www.uninet.net.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-31. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  2. ^ "Grandkemang Hotel - Guest Reservations". www.guestreservations.com. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  3. ^ Mengenang Almarhumah Hj. Cut Nyak Djariah Azwar alias Cut Nyak Manyak Keumala Putrie, diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-05-21, diakses tanggal 2020-04-13 
  4. ^ Setyawan, Feri Agus (2015-07-04). "Ini Susunan Pengurus Demokrat Periode 2015-2020". Okezone.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-04. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  5. ^ MODUSACEH.CO. "Teuku Riefky Harsya Raih Suara Badan Terbanyak Dapil I Aceh". MODUSACEH.CO. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-14. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  6. ^ Hasyim. "Teuku Riefky Cetak Hattrick". Tribunnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-13. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  7. ^ Edj (ed.). "Subsidi Listrik Dikurangi, Komisi VII Keberatan". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-17. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  8. ^ Mediatama, Grahanusa (2013-09-18). Rafie, Barratut Taqiyyah, ed. "Inilah susunan fraksi Partai Demokrat yang baru". Kontan.co.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-18. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  9. ^ Firdaus, Randy Ferdi. Firdaus, Randy Ferdi, ed. "Soal UN, Komisi X DPR sebut sejak dilantik Mendikbud bikin stres". Merdeka.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-13. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  10. ^ "Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia". Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas. 2016-04-07. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-26. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  11. ^ Eda, Fikar W. "Jabat Wakil Ketua Komisi I, Teuku Riefky Harsya Sudah Empat Kali Pimpin Komisi di DPR RI". Tribunnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-10. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  12. ^ "Struktur Organisasi - Fraksi Partai Demokrat DPR RI". fraksidemokrat.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-30. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  13. ^ "Cut Ida Syahrul | Profil Indonesia | kisah sukses - profil daerah- profil top - biografi - company profile - profil sukses" (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-05-27. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  14. ^ 11- 2006.pdf "UU No 11 tahun 2006" Periksa nilai |url= (bantuan) (PDF). [pranala nonaktif permanen]
  15. ^ Redaksi (2020-02-04). "56 Ribu Siswa di Aceh Terima Beasiswa Program Indonesia Pintar | Analisa Aceh". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-13. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  16. ^ "Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia". apjii.or.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-10-15. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  17. ^ redaksinews (2018-08-30). "Ketua Umum Kurash Bersyukur Atlet Indonesia Raih Medali Asian Games". Kanal News (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-13. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  18. ^ MODUSACEH.CO. "Ketua Komisi X DPR RI : Pemajuan Kebudayaan Investasi Bukan Biaya". MODUSACEH.CO. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-28. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  19. ^ Hnl. "IMDI Dukung SBY Jadi Ketua Umum Partai Demokrat". Tribunnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-24. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  20. ^ "Corps of Cadets progressive leadership and service model | Norwich University". www.norwich.edu. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-01. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  21. ^ RI, Setjen DPR. "Anggota DPR RI - Dewan Perwakilan Rakyat". www.dpr.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-13. Diakses tanggal 2020-04-13. 
  22. ^ "Anggota Terpilih DPR 2009 - Sumatera". pemilu.asia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-29. Diakses tanggal 17 Januari 2023. 
  23. ^ "Potret Keterpilihan Anggota Legislatif Hasil Pemilu 2014" (PDF). kemenpppa.go.id. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-05-17. Diakses tanggal 23 Mei 2022. 
  24. ^ "Hasil Pemilu 2019". kpu.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-20. Diakses tanggal 23 Mei 2022. 
  25. ^ "Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 360 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota secara Nasional Dalam Pemilihan Umum Tahun 2024" (PDF). kpu.go.id. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 12 Juli 2024. Diakses tanggal 12 Juli 2024. 
Jabatan politik
Didahului oleh:
Sandiaga Uno
sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Menteri Ekonomi Kreatif Indonesia
sebelumnya bernama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

2024–sekarang
Petahana
Jabatan pemerintahan
Didahului oleh:
Sandiaga Uno
sebagai Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Kepala Badan Ekonomi Kreatif
2024–sekarang
Petahana