Lompat ke isi

Jiànzi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Jianzi)
Kok Jiànzi.

Jiànzi (Shuttlecock) adalah suatu olahraga asli Tiongkok yang menggunakan kok (seperti bola bulu tangkis) dan kaki.[1] Di Indonesia, olahraga ini sering disebut Sepak Kienci (pelafalan Jiànzi dalam dialek suku Hokkian) ataupun sepak bulu angsa.[1][2] Arti dari kata Jiànzi adalah menendang kok.[1] Permainan ini berkembang sejak abad ke-5.[1] Beberapa sumber menyatakan bahwa Jiànzi adalah 'nenek moyang' dari bulu tangkis dan sepak takraw. Permainan ini dilakukan pada lapangan dengan pembatas seperti net bulu tangkis.[1] Pemain Jiànzi harus memainkan kok supaya tidak menyentuh tanah karena bila terjadi demikian, akan menambah nilai lawan.[1]

Salah satu perbedaan Jiànzi dan bulu tangkis adalah pada bentuk kok yang digunakan.[1] Kok bulu tangkis memiliki bentuk kerucuk dengan bagian kepala bulat dan bulu melingkar, sedangkan kok Jiànzi berbentuk kepingan logam dengan bulu lebih sedikit dibandingkan kok bulu tangkis.[1] Dulunya, olahraga ini sering digunakan dalam latihan prajurit Tiongkok pada masa Dinasti Han, namun sekarang ini sudah umum dimainkan oleh anak sekolah dan masyarakan umum di Tiongkok.[2]

Olahraga ini pertama kali diperkenalkan di Eropa pada tahun 1936.[2] Pada tahun 1999, sebuah organisasi internasional untuk mengurus cabang olahraga ini dibentuk dengan nama International Shuttlecock Federation (ISF).[2] Di ajang internasional, Jiànzi sudah mulai dipertandingkan pada Olimpiade Beijing 2008 dan SEA Games Laos 2009.[2]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d e f g h [1][pranala nonaktif permanen] Samarinda Pos Online] Cikal Bakal Bulu Tangkis dari Tiongkok: Ti Jianzi, Permainan Tendang Kok. 23 Mei 2010. Diakses pada 12 Juli 2011.
  2. ^ a b c d e Berani.co.id Diarsipkan 2010-01-25 di Wayback Machine. Bermain Sepak Bulu Angsa. 21 Januari 2010. Diakses pada 12 Juli 2011.