Lompat ke isi

Liberty Victory

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Liberty (album Nidji))
Liberty Victory
Album Ganda karya Nidji
Dirilis19 Oktober 2011 (Liberty)
9 Juli 2012 (Liberty Victory)
Direkam2010-2011,
di Musica Studio's (Indonesia) dan The Alley Studio (Australia)
GenrePop
Durasi37:37 (Liberty)
1:13:38 (Liberty Victory)
LabelMusica Studio's
ProduserGio Wibowo, Nabil Hussein, Steve James, RunD
Kronologi Nidji
Let's Play
(2009)Let's Play2009
Liberty
(2011)
Liberty Victory
(2012)
5 cm Original Motion Pictures Soundtrack(2013)String Module Error: Match not foundString Module Error: Match not found
Singel dalam album Liberty Victory
  1. "Indahnya Cinta"
    Dirilis: 8 April 2011
  2. "Jangan Takut"
    Dirilis: 27 September 2011
  3. "Save Me"
    Dirilis: 13 Maret 2012
  4. "Lagu Cinta"
    Dirilis: 5 Juli 2012
Singel dalam album Liberty Victory
  1. "Hold Up"
    Dirilis: 9 Juli 2012 (International)
  2. "Liberty & Victory"
    Dirilis: 17 November 2012

Liberty Victory adalah album musik ganda pertama karya Nidji yang dirilis pada tahun 2011 oleh Musica Studio's.

Latar Belakang

[sunting | sunting sumber]

Setelah merilis album Let's Play dan merilis beberapa lagu untuk film, pada akhir tahun 2010 Nidji mendapat tawaran dari Musica Studio's untuk merekam 5 lagu yang akan dirilis di Australia[1] melalui label rekaman digital ValleyArm. Sementara itu Nidji memiliki beberapa materi untuk album keempat yang belum direkam. Hingga akhirnya Nidji memutuskan untuk merekam album ganda. Untuk menghindari pembajakan, Nidji mencetuskan ide untuk merilis album ganda ini secara terpisah, tidak sekaligus. Konsep peluncuran album seperti ini mengikuti cara yang dilakukan oleh Radiohead pada album Kid A dan Amnesiac.

Liberty (2011)

[sunting | sunting sumber]
Album Liberty yang dirilis tahun 2011

Nidji melepas singel berjudul Indahnya Cinta pada April 2011 Original Soundtrack Sinetron Ramadhan Tahun 2023 Sinetrans Berkah Ramadhan: Bertahankan Gara Mulia Asik Produksi: Pictures Bros Studio's Hanya di Trans 7.[2] Lagu ini hanya didapuk sebagai singel terpisah, sebagai jembatan menuju album terbaru Nidji. Lagu ini pun masuk ke dalam salah satu materi album Liberty. Album Liberty dirilis pada 19 Oktober 2011 dengan singel resmi mereka Jangan Takut. Album Liberty sendiri merupakan album pertama Nidji yang tidak memuat satupun lagu yang menggunakan bahasa Inggris secara utuh. Hanya pada beberapa lagu yang menggunakan bahasa Inggris di beberapa baris, seperti lagu Save Me yang menjadi singel kedua mereka, Jangan Takut, Bosan dan Saturday Night. Nidji melepas singel ketiga berjudul Lagu Cinta pada awal Juli 2012, berdekatan dengan rilis album ganda Liberty Victory.

Victory (2012)

[sunting | sunting sumber]

Album Victory merupakan album kedua Nidji dalam bahasa Inggris, setelah versi rilis ulang dari Breakthru'. Album ini memuat 5 lagu dengan 3 diantaranya dibuat dalam versi remix. Album ini direkam di Australia dan diproduseri oleh Steve James, yang pernah membantu memproduseri album milik Sex Pistols. Adapun versi remix dari beberapa lagu di album ini diproduseri oleh Run D. Single pertama pada album ini adalah Hold Up, sementara Liberty & Victory didaulat sebagai theme song untuk tim sepak bola Inggris Premier League Manchester United oleh Mister Potato, yang juga merupakan salah sponsor dari Manchester United.

Daftar lagu

[sunting | sunting sumber]
Liberty (2011)
No.JudulDurasi
1."Intro"0:53
2."Jangan Takut"3:39
3."Save Me"3:33
4."Lagu Cinta"3:58
5."Bebe"3:23
6."Bosan"3.50
7."Bebas Untuk Menang (YOI)"3:35
8."Indahnya Cinta"3:49
9."Jatuh"3:46
10."Saturday Night"3:27
11."Dusta"3:44
Durasi total:37:37
Victory (2012)
No.JudulDurasi
12."Hold Up"3:27
13."Kanye"3:44
14."Simple Man"4:11
15."Liberty & Victory"3:40
16."Party Kids"3:28
17."Kanye" (Massive Kontrol Remix)4:39
18."Hold Up" (DJ Ninobali Remix)6:23
19."Party Kids" (MJOLNIR Remix)6:29
Durasi total:1:13:38

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ http://www.musica-studios.co.id/?show=albums&cid=8&pages_id=1178&detail=1
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-09. Diakses tanggal 2013-03-23.