Lompat ke isi

Acolhua

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Orang Acolhua)
Ethécatl, Dewa Angin Acolhua, Musée du quai Branly

Acolhua adalah suku bangsa Mesoamerika yang tiba di wilayah Lembah Meksiko sekitar tahun 1200 M.[1] Acolhua adalah kebudayaan yang terkait dengan kebudayaan Mexica dan juga dengan Tepanec, Chalca, Xochimilca, dan lain-lain.

Terdapat kemungkinan bahwa keluarga penguasa Acolhua merupakan keturunan penutur bahasa Otomi dan tidak menuturkan bahasa Nahuatl hingga mereka diperintahkan untuk mulai menuturkan bahasa Nahuatl oleh tlatoani Techotlalatzin.[2]

Acolhua menjadi sekutu Aztek dalam perang melawan Tepanec.[3] Acolhua bermukim di wilayah timur cekungan Meksiko. Ibu kota mereka terletak di Texcoco.[3]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Smith (1984, hlm.171).
  2. ^ Davies (1980, p.129); Smith (1984, p.170).
  3. ^ a b Evans, Susan T. (1985). "The Cerro Gordo Site: A Rural Settlement of the Aztec Period in the Basin of Mexico". Journal of Field Archaeology. 12 (1): 1–18. doi:10.2307/529371. JSTOR 529371.