Lompat ke isi

Métis

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Orang Métis Kanada)
Métis
Daerah dengan populasi signifikan
Bahasa
Inggris Kanada, Prancis Métis
Agama
Kekristenan (sebagian besar Katolik Roma), bercampur dengan kepercayaan tradisional[1]
Kelompok etnik terkait
Métis Amerika Serikat, Prancis Kanada, Cree

Orang Métis Kanada (/mˈt/; Prancis Kanada: [meˈt͡sɪs]; Prancis Standar: [meˈtis]; Michif: [mɪˈtʃɪf]) adalah kelompok etnis di Kanada yang merupakan keturunan campuran penduduk asli Amerika dengan pendatang Eropa. Kelompok ini mewakili mayoritas kelompok yang mengidentifikasi diri sebagai kelompok Métis, walaupun terdapat juga kelompok Métis lain di Amerika Serikat. Orang Métis diakui sebagai salah satu penduduk asli Kanada berdasarkan Undang-Undang Konstitusi 1982, bersama dengan penduduk asli lainnya dan orang-orang Inuit. Pada tahun 2011, terdapat lebih dari 451.795 orang Métis di Kanada.[2]

Walaupun Métis adalah kelompok etnis campuran, dalam waktu beberapa generasi (terutama di Kanada tengah dan barat) kelompok ini telah mengembangkan kebudayaannya sendiri. Ibu-ibu yang menjadi nenek moyang anggota kelompok ini biasanya adalah orang Mi'kmaq, Algonquin, Saulteaux, Cree, Ojibwe, Menominee, atau Maliseet. Pernikahan campuran antara suku asli dengan pendatang Eropa dikenal dengan sebutan Pernikahan à la façon du pays.

Setelah koloni Prancis Baru diserahkan kepada Britania Raya, muncul berbedaan antara orang "Métis Prancis" yang lahir dari pendatang berbahasa Prancis dan "Métis Inggris" (juga dikenal dengan sebutan "countryborn"') yang merupakan keturunan orang-orang Inggris dan Prancis. Saat ini kedua budaya tersebut telah bersatu menjadi satu tradisi Métis yang tidak mengesampingkan ekspresi budaya Métis lainnya di Kanada.[3][4]

Orang-orang Métis dapat ditemui di berbagai wilayah di Kanada. Namun, "tanah air" tradisional orang Métis terletak di wilayah Canadian Prairies yang berpusat di bagian tengah dan selatan Manitoba.

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]

Daftar pustaka

[sunting | sunting sumber]