Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati
Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati | |
---|---|
Wakil Gubernur Bali ke-6 | |
Masa jabatan 5 September 2018 – 5 September 2023 | |
Presiden | Joko Widodo |
Gubernur | I Wayan Koster |
Bupati Gianyar ke-10 | |
Masa jabatan 2008–2013 | |
Wakil | Dewa Made Sutanaya |
Informasi pribadi | |
Lahir | 23 Januari 1957 Gianyar, Bali |
Partai politik | PDI Perjuangan |
Anak | 4 |
Orang tua | Tjokorda Gde Agung Sukawati |
Almamater | Universitas Udayana |
Pekerjaan | |
Sunting kotak info • L • B |
Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati atau biasa disebut Cok Ace (lahir 23 Agustus 1957) adalah seorang politikus dan ilmuan kelahiran Gianyar, Bali. Ia pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Bali periode 2018-2023 mendampingi I Wayan Koster.
Cok Ace pernah menjabat sebagai Bupati Kabupatan Gianyar periode 2008-2013. Sekarang ia menjadi wakil gubernur Bali periode 2018-2023. Beliau resmi mendampingi I Wayan Koster di Pilgub Bali 2018. Keduanya diusung oleh PDIP.[1]
Latar belakang
[sunting | sunting sumber]Pada tahun 1910, Tjokorda Gde Agung Sukawati lahir sebagai putra bungsu dari Raja Ubud, Tjokorda Gde Agung Sukawati (disebut juga Tjokorda Gede Putra Sukawati), yang menjadi ahli waris Kerajaan Ubud sekaligus ayah dari Cok Ace. Tjokorda Gde Agung Sukawati memiliki istri antara lain, Anak Agung Rai Mengwi, istri pertama, dimana dari pernikahan ini ia tidak memiliki keturunan, sehingga menikah untuk kedua kalinya dengan A.A. Niyang Agung dan memiliki seorang putri yakni Tjokorda Istri Atun Sukawati alias Cok Atun. Cok Atun menikah ke Puri Singapadu, Singapadu, Sukawati, Gianyar.[2]
Baru pada pernikahannya yang ketiga pada tahun 1940, bersama Anak Agung Rai Bumbungan, disebut juga A.A. Niyang Rai Bungbungan, asal Puri Bungbungan, Bungbungan, Banjarangkan, Klungkung, Tjokorda Gde Agung Sukawati dikaruniai tiga anak laki-laki, yakni Cok Ace, Tjokorda Gde Putra Sukawati alias Cok Putra yang kini menjadi panglingsir Puri Agung Ubud dan Tjokorda Gde Raka Sukawati alias Cok De.
A.A. Niyang Rai Bungbungan, Ibu Cok Ace, meninggal tahun 2011.[3]
Pada tanggal 10 Oktober 2018, Tjokorda Gde Bayuputra Sukawati atau disebut juga dengan panggilan Cok Tra yang merupakan putra kedua Cok Ace menikah dengan Cokorda Istri Ari Sintya Dewi dari Puri Kemuda Sari Ubud.[4]
Pendidikan
[sunting | sunting sumber]- SD 3 Ubud
- SMP Kertha Yoga Ubud
- Teaching English Laboratory Sydney, Australia.
- SMA Katolik Swastiastu Denpasar
- Sarjana S1 Fakultas Teknik jurusan Arsitektur di Universitas Udayana.
- Pascasarjana S2 Fakultas Sastra jurusan Kajian budaya di Universitas Udayana.
- Program Doktor S3, Karya Siswa, Fakultas Sastra jurusan Kajian budaya di Universitas Udayana.[5]
Organisasi
[sunting | sunting sumber]Beberapa organisasi yang pernah dipimpin atau terlibat didalamnya:[6]
- Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali selama dua periode.
- Pada April 2017, menjabat sebagai Konsul Kehormatan Malaysia untuk Bali.
- Ketua Forum Pengembangan Kawasan Strategis Ubud.
- Ketua Bali Heritage Trust (Lembaga Pelestarian Bali)
- Wakil Ketua Bali Tourism Board (BTB)
- Ketua Bidang Pengembangan Usaha Ikatan Alumni UNUD Bali
- Bendahara Ikatan Alumni Arsitektur Universitas Udayana.
- Ketua Yayasan Dharma Husada (bidang Kesehatan)
- Ketua Saba Walaka Pedarman Bali.
- Ketua Persatuan Seni Pencak Silat Bakti Negara Bali.
- Ketua Yayasan Bali India (bidang Kebudayaan).
- Ketua Yayasan Ratna Warta (bidang Kesenian).
- Penasehat Masyarakat Pariwisata Indonesia (MPI) Bali
- Ketua Forum Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia.
Seniman
[sunting | sunting sumber]Kemampuan Cok Ace di bidang seni, salah satunya, adalah dengan menjadi Calon Arang atau penari yang membawakan lakon topeng Sidakarya.[7]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Mengenal Cok Ace Mantan Bupati Gianyar Pendamping Wayan Koster". detikcom. Diakses tanggal 27 Juni 2018.
- ^ "Cendekiawan Bali Membangun Negeri". Diakses tanggal 27 Juni 2018.
- ^ "Ibu Angkat Cok Ace Lebar diusia 96 Tahun". Diakses tanggal 27 Juni 2018.
- ^ Post, Redaksi Portal Bali (2018-10-10). "Puri Ubud Gelar Dua Pernikahan Sekaligus". BALIPOST.com. Diakses tanggal 2019-01-29.
- ^ "Dr.Ir.Tjok Oka A.A.Sukawati,M.Si." Diakses tanggal 27 Juni 2018.
- ^ "Majalah Bali-Dr.Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati,M.Si". Diakses tanggal 27 Juni 2018.
- ^ Gumelar, Galih (2017-11-11). "Mengenal Pasangan Dosen yang Diusung PDIP di Pilgub Bali 2018". CNN Indonesia. Diakses tanggal 27 Juni 2018.
Jabatan politik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: I Ketut Sudikerta |
Wakil Gubernur Bali 2018–2023 |
Diteruskan oleh: Belum diketahui |
Didahului oleh: A.A.G. Agung Bharata |
Bupati Gianyar 2008–2013 |
Diteruskan oleh: A.A.G. Agung Bharata |