Akademi Komunitas Negeri Pringsewu
AKN Pringsewu | |
---|---|
Informasi | |
Moto | Profesional Berwawasan Global |
Didirikan | 20 September 2013 |
Rektor | Wanawir |
Lokasi |
Akademi Komunitas Negeri Pringsewu atau disebut juga AKN Pringsewu adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang berkedudukan di Pringsewu.
AKN diresmikan pada 20 September 2013, AKN Pringsewu adalah rintisan perguruan tinggi negeri di Pringsewu. AKN mendapat izin penyelenggaraan proses kegiatan belajar mengajar sesuai dasar keputusan Mendikbud RI No 417/E/O/2013 tentang izin penyelenggaraan program studi pada 20 September 2013.[1][2]
AKN Pringsewu tidak terdaftar dalam Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) milik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Hal ini menunjukkan bahwa AKN Pringsewu saat ini berstatus tidak aktif.[3]
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Sejarah PDD (Program Studi di Luar Domisili) Universitas Lampung di Pringsewu yang didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 417/E/O/2013. Tanggal 20 September 2013 merupakan rintisan Akademi Komunitas Negeri Pringsewu disingkat AKN Pringsewu. AKN Pringsewu adalah calon perguruan tinggi negeri yang ada di Pringsewu dibawah binaan Universitas Lampung[4]
Kampus
[sunting | sunting sumber]AKN Pringsewu memiliki 2 lokasi kampus yakni:[4]
- Kampus I SMK Pelita Pringsewu, Jalan Sakti Kelurahan Pringsewu Barat Pringsewu
- Kampus II SMK Negeri 1 Gadingrejo, Jalan Bulumanis Km 1,5 Bulurejo Gadingrejo
Program Studi
[sunting | sunting sumber]- Teknik Mesin
- Arsitektur Lanskap[2]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Bupati Sujadi Apresiasi Lulusan Pertama AKN Pringsewu | jejamo.com". Jejamo.com. 2016-01-28. Diakses tanggal 2018-02-04.
- ^ a b "Akademi Komunitas - akademi komunitas negeri pringsewu". akademikomunitas.ristekdikti.go.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-02-04.
- ^ "pddikti.kemdikbud.go.id".
- ^ a b "Akademik Komunitas Negeri Pringsewu | PDD Unila". aknpringsewu.ac.id (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-04. Diakses tanggal 2018-02-04.