CentOS
Perusahaan / pengembang | The CentOS Project |
---|---|
Keluarga | Mirip Unix |
Status terkini | Current |
Model sumber | Perangkat lunak bebas |
Rilis perdana | 01 Desember 2003[1] |
Rilis stabil terkini | 8.4 [1] / 3 Juni 2021 |
Ketersediaan bahasa | Multilingual |
Metode pemutakhiran | Yum (PackageKit) |
Manajer paket | RPM Package Manager |
Kernel type | Monolithic (Linux) |
Antarmuka bawaan | GNOME dan KDE (dapat dipilih pengguna) |
Lisensi | GNU GPL & berbagai lainnya. |
Situs web resmi | www.centos.org |
CentOS (Community ENTerprise Operating System) adalah sebuah distribusi linux sebagai bentuk dari usaha untuk menyediakan platform komputasi berkelas enterprise yang memiliki kompatibilitas kode biner sepenuhnya dengan kode sumber yang menjadi induknya, Red Hat Enterprise Linux (RHEL).[2]
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Pada bulan Juni 2006, para pengembang utama distro Tao Linux, kloning RHEL, mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan proyek tersebut dan menggantinya menjadi CentOS development. Para pengguna Tao linux kemudian bermigrasi menggunakan rilis CentOS menggunakan "yum update".[3]
Di bulan Juli 2009, baru diketahui bahwa pendiri CentOS, Lance Davis, telah menghilang sejak 2008. Lance Davis telah menghentikan kontribusinya terhadap proyek tersebut, namun tetap memegang kewenangan atas registrasi domain CentOS dan akun PayPal. Pada bulan Agustus 2009, Tim CentOS melaporkan telah berhasil menghubungi Davis dan mengambil alih kewenangan atas domain centos.info dan centos.org.[4]
Di Bulan Juli 2010, popularitas CentOS meningkat tajam melompati Debian sebagai distribusi linux terpopuler untuk server web, digunakan hampir 30% dari total keseluruhan server web berbasis linux.[5] Walaupun begitu,Debian mendapatkan kembali posisinya pada Januari 2012[6]
Pada akhir bulan Desember 2021, rilis CentOS mencapai keadaan EOL (End of Life) yang berarti rilisan stabil CentOS dihentikan pada CentOS 8[7][8] dan kedepannya akan digantikan dengan CentOS Stream yang mengusung rilisan bergulir[9].
Desain
[sunting | sunting sumber]RHEL merupakan distribusi linux berbayar yang menyediakan akses terhadap update atas perangkat lunak dan beragam jenis dukungan teknis. Distribusi linux ini sebenarnya merupakan gabungan dari sejumlah peragkat lunak yang didistribusikan dibawah Lisensi perangkat lunak bebas dan kode sumber atas paket perangkat lunak ini dirilis ke publik oleh Red Hat sebagai bagian dari kesepakatan dalam lisensi yang digunakan.
Para pengembang CentOS menggunakan kode sumber dari Red Hat, dikompilasi dengan tujuan membuat sebuah produk final yang sangat mirip dengan RHEL. Semua hal-hal yang berkaitan dengan merek dagang ataupun logo kemudian diubah disebabkan Red Hat tidak mengizinkan mereka untuk mendistribusikan ulang logo tersebut.[10]
CentOS tersedia secara gratis, dukungan teknis utamanya disediakan terhadap para pengguna melalui milis, forum berbasis web, ataupun chat. Proyek CentOS tidak berafiliasi dengan Red Hat, sehingga proyek CentOS berjalan tanpa mendapatkan bantuan apapun dari Red Hat. Untuk penggalangan dana, CentOS berbasis donasi dari para pengguna serta sponsor dari perusahaan-perusahaan yang menggunakannya.
Rilis
[sunting | sunting sumber]Information arsitektur dikutip dari halaman CentOS OverviewDiarsipkan 2012-02-04 di Wayback Machine..
Rilis CentOS | Arsitektur | Basis RHEL | Tanggal rilis CentOS | Tanggal rilis RHEL |
---|---|---|---|---|
2 | i386 | 2.1 | 2004-05-14[11] | 2002-05-17[12] |
3.1 | i386, x86_64, ia64, s390, s390x | 3 | 2004-03-19[13] | 2003-10-23[12] |
3.4 - Server CD | i386, x86_64, ia64, s390, s390x | 3.4 | 2005-01-23 | - |
3.7 | i386, x86_64, ia64, s390, s390x | 3.7 | 2006-04-11[14] | - |
3.8 | i386, x86_64 | 3.8 | 2006-08-25[15] | - |
4.3 - Server CD | i386 | 4.3 | 2006-05-30[16] | - |
4.6 | i386, x86_64, ia64, alpha, s390, s390x, ppc (beta), sparc (beta) | 4.6 | 2005-12-16[17] | 2005-05-15[12] |
4.7 | i386, x86_64 | 4.7 | 2008-09-13[18] | 2008-07-24[19] |
5 | i386, x86_64 | 5 | 2007-04-12[20] | 2007-03-14[21] |
5.1 | i386, x86_64 | 5.1 | 2007-12-02[22] | 2007-11-07[23] |
5.1 - LiveCD | i386 | 5.1 | 2008-02-18 | - |
5.2 | i386, x86_64, dan LiveCD 5.2 i386 | 5.2 | 2008-06-24 | 2008-05-21 |
5.5 | i386, x86_64 | 5.5 | 2010-05-14 | 2010-03-30 |
Rujukan
[sunting | sunting sumber]- ^ a b https://lists.centos.org/pipermail/centos-announce/2021-June/048316.html. Tidak memiliki atau tanpa
|title=
(bantuan) - ^ "Purpose of CentOS". CentOS Project. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-06-21. Diakses tanggal 2009-04-21.
- ^ "Retirement of TaoLinux". CentOS Project. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-12. Diakses tanggal 2009-04-21.
- ^ Perlow, Jason. (2 August 2009). CentOS: Getting Their S#!t Together is a Top Priority. ZDNet
- ^ "The most popular Linux for Web servers is ..." computerworld.com. Diarsipkan dari versi asli (blog) tanggal 2011-05-22. Diakses tanggal 2013-03-02.
- ^ "Debian is now the most popular Linux distribution on web servers". w3techs.com.
- ^ "CentOS Linux EOL". CentOS. Diakses tanggal 1 Februari 2022.
- ^ Bowen, Rich (8 Desember 2020). "CentOS Project shifts focus to CentOS Stream". CentOS. Diakses tanggal 1 Februari 2022.
- ^ "Moving Forward After CentOS 8 EOL". The Hacker News. 10 September 2021. Diakses tanggal 1 Februari 2022.
- ^ "Red Hat License Agreements". Red Hat. Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ John Newbigin (2004-05-14). "CentOS-2 Final finally released". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ a b c Red Hat. "Red Hat Enterprise Linux Errata Support Policy". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Lance (2004-03-19). "CentOS 3.1 has now been released". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ CentOS Team (2006-04-11). "CentOS 3.7 for all Architectures is released". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-25. Diakses tanggal 2008-10-21.
- ^ CentOS Team (2006-08-25). "CentOS 3.8 for i386 and x86_64 is released". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-25. Diakses tanggal 2008-10-21.
- ^ Karanbir Singh (2006-05-30). "CentOS 4.3 Server CD - i386 Released". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Johnny Hughes (2007-12-16). "CentOS 4.6 is released for i386, x86_64, s390, s390x and ia64". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Johnny Hughes (2008-09-13). "CentOS 4.7 is released for i386 and x86_64". Diakses tanggal 2008-09-14.
- ^ Red Hat Enterprise Linux team (2008-07-24). "Red Hat Enterprise Linux 4.7 GA Announcement". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-02-13. Diakses tanggal 2008-09-14.
- ^ Karanbir Singh (2007-04-12). "Release for CentOS-5 i386 and x86_64". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Red Hat Enterprise Linux team (2007-03-15). "Red Hat Enterprise Linux 5 Now Available". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-02-13. Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Karanbir Singh (2007-12-02). "Release for CentOS-5.1 i386 and x86_64". Diakses tanggal 2008-06-01.
- ^ Red Hat Enterprise Linux team (2007-11-07). "Red Hat Enterprise Linux 5.1 General Availability Announcement". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-02-13. Diakses tanggal 2008-06-01.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Official site
- CentOS 5 review on linux.com
- Komunitas Centos Indonesia www.centos-id.com[pranala nonaktif permanen]
- (Indonesia) Forum Komunitas CentOS Indonesia – ID-CentOS.org[pranala nonaktif permanen]
- (Indonesia) BackLinux.com - salah satu web/blog yang secara khusus membahas mengenai OS GNU Linux dan teknologi Komputer Informasi secara umum Diarsipkan 2013-04-18 di Wayback Machine.