Kategori:Penguasa dari Bani Abi Thalib
Sejak terjadi ketidak konsistenan dalam pelaksanaan perjanjian 'Ammul Jama'ah oleh pihak Damaskus terhadap Kuffah, dengan diabaikannya pasal pengembalian pemerintahan kepada kaum muslimin. Sikap Bani Hasyim kala itu otomatis kontra tak berkesudahan. Kala itu belum terjadi perpecahan antara Bani 'Abbas dan Bani 'Ali bin Abi Thalib, sehingga gerakan mereka masih hanya perjuangan menjatuhkan Bani Umayyah. Namun memang sejak awal memang ada bibit perpecahan tersendiri meski belum begitu berefek banyak sebanyak ketika Bani 'Abbas naik menjadi penguasa Kekhalifahan Islam.
Berikutnya lebih banyak pergesekan yang cukup banyak menumpahkan darah kaum muslimin. Beberapa diantara kaum Asyraf maupun Sadah ini kemudian meninggalkan Hijaz dan memulai pemerintahan sendiri maupun diambil menantu dan menjadi penguasa di tempat lain. Beberapa yang masih bersabar di Hijaz mendapatkan momentum mereka dan berhasil mendirikan Kesyarifan Hijaz, Makkah dikuasai oleh Bani Hasan dari keturunan Musa al-Jun sedangkan Madinah diambil alih Bani Husain melalui Klan Muhanna keturunan Husain al-Ashghar bin 'Ali Zainal 'Abidin bin Husain.
Halaman-halaman dalam kategori "Penguasa dari Bani Abi Thalib"
Kategori ini memiliki 2 halaman, dari 2.