Ahli Muda
Tampilan
Ahli Muda (A.Ma.) adalah gelar vokasi yang diberikan kepada mahasiswa lulusan jenjang program pendidikan D2. Untuk memiliki gelar pendidikan Ahli Muda, mahasiswa harus menempuh masa studi selama dua tahun atau empat semester dengan beban studi sebanyak 64 SKS. Gelar ini ditulis dibelakang nama lulusan program D2, dengan mencantumkan huruf A.Ma. dan diikuti dengan inisial dalam rumpun ilmu pengetahuan dan teknologi atau inisial nama program studi.
Beberapa contoh gelar pendidikan Ahli Muda pada beberapa jurusan antara lain:
- Ahli Muda Pelayaran (A.Ma.Pel.),
- Ahli Muda Perpustakaan (A.Ma.Pust.),
- Ahli Muda Pendidikan (A.Ma.Pd.),
- Ahli Muda Pendidikan Sekolah Dasar (A.Ma.Pd.S.D.), dan
- Ahli Muda Pengujian Kendaraan Bermotor (A.Ma.P.K.B.).