Lompat ke isi

Amasa

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Cukil kayu karya Johann Christoph Weigel yang menggambarkan kematian Amasa, 1695.

Amasa (עמשא) atau Amessai[1] adalah seorang tokoh yang disebutkan dalam Perjanjian Lama. Ibunya adalah Abigail (2 Samuel 17:25), seorang saudari dari Raja Daud (1 Tawarikh 2:16,17) dan Zeruya (ibu dari Yoab). Sehingga, Amasa adalah keponakan Daud, dan sepupu Yoab, panglima militer Daud, serta sepupu Absalom, putra Daud. Daud menyebutnya "darah dagingku" (2 Samuel 19:13). Ayah Amasa adalah Yeter (1 Raja–Raja 2:5,32, 1 Tawarikh 2:17) yang juga disebut Yitra (2 Samuel 17:25)

Referensi

[sunting | sunting sumber]