Lompat ke isi

Angka Prodjosoedirdjo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Angka Projosudirjo
Lahir(1887-12-13)13 Desember 1887
Banjarnegara, Jawa Tengah, Hindia Belanda
Meninggal1975
Jakarta, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Almamater
  • Holland Indische School (HIS)
  • Hoogere Burger School (HBS)
  • School tot Opleiding van Inlandsche Artsen (STOVIA)
PekerjaanDokter
Dikenal atas
  • Salah satu pendiri Boedi Oetomo-sebagai bendahara
  • Dokter Boemiputra lulusan School tot Opleiding van Inlandsche Artsen (STOVIA)
Suami/istriRaden Adjeng Sudijah
Anak7

Raden Angka Prodjosoedirdjo (Banjarnegara, Jawa Tengah, 13 Desember 1887 - Banyumas, Jawa Tengah, 1975) adalah salah satu tokoh pendiri Boedi Oetomo.[1] Ia juga menerima gelar dokter Jawa dari School tot Opleiding van Inlandsche Artsen STOVIA-gelar ini diberikan untuk orang-orang Boemiputra setelah lulus dari STOVIA.

Riwayat hidup

[sunting | sunting sumber]

Raden Anggoro Kasih Prodjosoedirdjo lahir 13 Desember 1887, dari pasangan Raden Prajadiwiryo dengan Raden Ayu Prajadiwiryo. Ia menempuh pendidikan di Holland Indische School (HIS) selama 7 tahun, dan Hoogere Burger School (HBS) selama 5 tahun. Kemudian melanjutkan sekolah di STOVIA pada 4 Januari 1904.

pada 30 Juli 1912, ia lulus dari STOVIA, dengan predikat cumlaude. Atas prestasinya itu, STOVIA menganugerahkan cinderamata berupa kuku macan, dan jam saku berantai dengan gantungan terbuat dari emas. Angka menikah dengan Raden Adjeng Sudijah, puteri dari pasangan Raden Purwasudirjo dengan Raden Ayu Samsirin Purwasudirjo. Keduanya dikaruniai 7 anak.

pada tahun 1949, Angka beserta beberapa dokter di Purwokerto mendirikan apotek Dwiwarna. Apotek yang didirikan dengan sahabatnya adalah apotek pertama di Purwokerto. Namun usahanya tidak berlangsung lama, pada tahun 1970 apotek dijual, karena para pemegang saham pindah dari Purwokerto dan menarik semua sahamnya.

Semasa hidupnya, ia sudah pernah bertugas di beberapa tempat, diantaranya di Pemalang, menangani pemberantasan penyakit frambosia tahun 1935, dan menangani penyakit malaria di Cilacap bersama UNICEF, pada tahun 1954.

Tahun 1967, ia membuat surat tertulis tentang kesaksian hidup mengenai pendirian Boedi Oetomo. Sebagai jawaban dari surat Sardjito yang menyaksikan pendirian Boedi Oetomo oleh para pelajar STOVIA pada 1908.

Saat usia 88 tahun, ia meninggal dunia dan dimakamkan di Pesarean Keluarga, Sokaraja, di samping makam isterinya yang meninggal lebih dulu, pada 1968 dalam usia 75 tahun.

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Para pendiri "Boedi OEtomo" : Para pelajar STOVIA, a.l. R. Soetomo, M. Goenawan, Moh. Saleh, M. Goembrek, dan R. Angka. Mereka adlah para pendiri Boedi Oetomo yang merupakan awal Kebangkitan Nasional.[1]