Aprilia Kartina
Aprilia Kartina | |
---|---|
Lahir | 21 April 1997 Nagari Sikabu-kabu, Tanjuang Haro, Lima Puluh Kota, Sumatera Barat |
Kebangsaan | Indonesia |
Pekerjaan | Olahragawan, pelajar |
Dikenal atas | Atlet lari remaja Indonesia |
Aprilia Kartina (lahir 21 April 1997) adalah seorang atlet atletik atau pelari putri Indonesia.[1][2]
Aprilia telah mempersembahkan beberapa medali emas bagi Indonesia melalui beberapa kejuaraan, di antaranya pada nomor 1500 meter di ASEAN School Games, nomor 1500 meter pada kejuaraan di Yakutia (Rusia),[1] 1500 meter remaja putri pada kejuaraan Asian 8Th SEA Youth Athletics Championships di Ho Chi Minh City, Vietnam, pada Juni 2013.[3] Aprilia juga pernah mempersembahkan medali emas bagi Indonesia pada kejuaraan ASEAN di Singapura dalam kelas 1000 meter.[4]
Pada Agustus 2013, Aprilia menyumbangkan medali perak nomor 1500 meter pada ajang Asian Youth Games II Nanjing di Nanjing, Tiongkok.[5]
Pada tingkat nasional, Aprilia telah menyumbangkan banyak medali, baik emas maupun perak untuk kontingen Sumatera Barat melalui berbagai kejuaraan, di antaranya Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XII,[6] dan beberapa kejuaraan lainnya.
Gadis yang pernah menjadi siswa SMPN 2 Kecamatan Luak, Lima Puluh Kota, ini merupakan anak kedua di antara tiga bersaudara dari pasangan Astril dan Darmiwati dari nagari Sikabu-kabu, Lima Puluh Kota.[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c "Hadiahkan Rumah Senilai Rp 100 Juta untuk Keluarga"[pranala nonaktif permanen] Haluan, 14 Juli 2013. Diakses 17 Oktober 2015.
- ^ "Aprilia terancam gagal ikut kualifikasi Olimpiade Remaja" Antara, 28 Maret 2014. Diakses 18 Oktober 2015.
- ^ "Dua pelari Sumbar raih emas di Kejuaraan Asia" Antara, 11 Juni 2013. Diakses 17 Oktober 2015.
- ^ "Aprilia Kartina, Satu-satunya Atlet Sumbar Ikut Program Emas" Diarsipkan 2012-12-15 di Wayback Machine. Sumbaronline.com, 29 Juni 2012. Diakses 17 Oktober 2015.
- ^ "Indonesia Tambah Satu Medali Perak" Kompas.com, 20 Agustus 2013. Diakses 17 Oktober 2015.
- ^ "Aprilia Kartina rebut emas 800 m putri" Antara, 17 September 2013. Diakses 18 Oktober 2015.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- "Pingsan Setelah Finish" Diarsipkan 2016-03-08 di Wayback Machine. Satu Warta.