Lompat ke isi

Baranangsiang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Baranangsiang
Halaman depan majalah edisi 3 - 4/Tahun II
TipeMajalah bulanan
FormatLembar lebar
PenerbitJajasan Kabudajaan Baranangsiang.
Pemimpin redaksiNj. E. Rochamina Sudarmika, Saleh Danasasmita.
Didirikan1965-an
BahasaIndonesia, Sunda
PusatAlamat 1: Djalan Buahbatu 45, Bandung. Alamat 2: Djalan Dewi Sartika 64, Bogor.

Baranang Siang (atau disingkat BS) adalah majalah yang pernah terbit dalam khasanah media massa dan Pers Indonesia di awal abad 20, sekitar tahun 1965.[1]

BS hadir bulanan dengan motto Kaweruhing Rasa Kusumaning Rasa. Pada edisi 3-4/Tahun II (tanpa keterangan tahun) dengan harga Rp. 125,- (Bandung) dan Rp. 130,- (Luar Bandung), BS menghadirkan tulisan-tulisan tentang kebudayaan Sunda. Ada yang berupa kajian, puisi, cerita pendek, cerita wayang, cerita legenda, dan juga cerita pendek terjemahan dari naskah asing. Semua isinya ditulis dalam bahasa Sunda. Dalam edisi ini, misalnya, Saleh Danasasmita menulis dengan judul Sato-sato Karamat Dina Kaperdjajaan Sunda, hewan-hewan keramat dalam kepercayaan Sunda. Lalu Asmalasuta menulis tentang Babad Lokapala. Kemudian ada puisi Wahyu Wibisana yang diberi judul Tanah Wasiat, Tanha Duriat.

Diterbitkan oleh Jajasan Kabudajaan Baranangsiang. Alamat Djalan Buahbatu 45, Bandung, dan Djalan Dewi Sartika 64, Bogor. Pupuhu (Pemimpin Umum) oleh Nj. E. Rochamina Sudarmika. Pangaping (Penanggung Jawab) oleh R. Oeton Mochtar dan Samsa Sasmitadimadja, SH. Panangkes (Penanggung Jawab Redaksi) oleh Saleh Danasasmita. Dewan Redaksi atau Girangrumpaka oleh Drs. Yus Rusyana. Anggota Redaksi atau Djurupair oleh Tjandrahajat, S.A. Hikmat, Rakean Minda Kalangan. Grafis atau Djuru Gambar oleh Onong Nugraha, Herry S. Tjandoli. Perusahaan atau Tata Usaha oleh Moh. Sidik; H. Hamzah.

Lihat juga

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Kemala Atmojo (Selasa 28 Februari 2012). "Majalah Lama Baranangsiang Tahun 1965". Kemala Atmojo. Diakses tanggal 4 Agustus 2015.