Lompat ke isi

Liga BeNe

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari BeNe League)
Liga BeNe
NegaraBelgia
Belanda
KonfederasiUEFA
Dibentuk2012
Dibubarkan2015
Jumlah tim14
Tingkat pada piramida1
Piala domestikPiala Wanita KNVB
Piala Wanita Belgia
Piala internasionalLiga Champions Wanita UEFA
Juara bertahan ligaStandard Fémina (gelar pertama)
(2014–2015)
Klub tersuksesFC Twente (2 gelar)
Situs webwww.beneleague.com

Liga BeNe (bahasa Inggris: BeNe League) adalah liga sepak bola yang pernah diselenggarakan di Belgia dan Belanda, yang dioperatori oleh Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belgia dan Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belanda.[1][2] Musim 2012–2013 adalah musim pertama liga ini digelar dengan satu pertandingan Piala Super BeNe yang mempertemukan juara nasional kedua negara. Satu tim dengan peringkat tertinggi di kedua negara terkualifikasi ke Liga Champions Wanita UEFA.[3]

Setelah berlangsung selama tiga musim, liga ini dihentikan dan kedua negara kembali menggelar liga domestiknya masing-masing.

Liga ini pertama kali dibicarakan pada tahun 2011.[4] Sebagai percobaan, Piala Super BeNe diselenggarakan pada tahun 2011. KBVB/URBSFA menyetujui liga pada 10 Desember 2011.[5] Sedangkan KNVB menyetujui pada 13 Februari 2012.[6]

UEFA memberikan persetujuan untuk diselenggarakannya musim 2012–2013 pada 23 Maret 2012 setelah pertemuan antara kedua pihak di Istanbul.[7]

Terdapat beberapa masalah saat musim kedua akibat salah satu kontestan bankrut ditengah kompetisi dan satu tim lainnya dibubarkan seusai musim berlangsung karena alasan finansial.

Setelah musim ketiga, Belgia dan Belanda mengembalikan liga domestik teratas mereka. Kesepakatan Liga BeNe berakhir karena sejumlah klub Belanda dan KNVB gagal untuk menyetujui beberapa persetujuan finansial.[8]

Tahun Juara Kedua Ketiga Pencetak gol terbanyak Catatan
2012–2013 FC Twente Standard Fémina PSV FC Eindhoven (tidak diberikan) [9]
2013–2014 FC Twente Standard Fémina Ajax Vivianne Miedema (Heerenveen), 39 gol [10][11]
2014–2015 Standard Fémina FC Twente Ajax Tessa Wullaert (Standard), 18 gol [12]

Lihat juga

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Bondsbestuur stemt in met uitwerking women's BeNe league". KNVB.nl (dalam bahasa Belanda). 13 Februari 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 April 2012. Diakses tanggal 8 Mei 2012. 
  2. ^ "Akkoord rond Women's BeNe League". belgiumsoccer.be (dalam bahasa Belanda). 13 Februari 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 February 2012. Diakses tanggal 8 Mei 2012. 
  3. ^ "UEFA akkoord met BeNe League voor vrouwen". Algemeen Dagblad (dalam bahasa Belanda). 23 Maret 2012. Diakses tanggal 8 Mei 2012. 
  4. ^ "BeNe League; New league for the highest Belgian and Dutch teams". womenssoccerunited.com. 30 Agustus 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 February 2013. Diakses tanggal 23 Februari 2012. 
  5. ^ "KBVB positive about BeNe League" (dalam bahasa Belanda). knvb.nl. 2 Desember 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 August 2012. Diakses tanggal 23 Februari 2012. 
  6. ^ "Federal administration agrees to BeNe Women's League" (dalam bahasa Belanda). knvb.nl. 12 Februari 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Februari 2012. Diakses tanggal 23 February 2012. 
  7. ^ "UEFA gives green light for BeNe league" (dalam bahasa Belanda). knvb.nl. 23 Maret 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 September 2012. Diakses tanggal 27 April 2012. 
  8. ^ "Women's BeNe League to close as Dutch and Belgians rethink strategy". insideworldfootball.com. 8 Januari 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 Maret 2016. Diakses tanggal 8 Januari 2015. 
  9. ^ "FC Twente kampioen BeNe League" (dalam bahasa Belanda). NOS.nl. 25 Mei 2013. Diakses tanggal 27 Mei 2013. 
  10. ^ "BeNe League". women.soccerway.com. Diakses tanggal 8 Juni 2014. 
  11. ^ Wiep Wierda (7 Juni 2014). "Vivianne Miedema onbetwiste topscorer" (dalam bahasa Belanda). Beneleague. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 Juli 2014. Diakses tanggal 8 Juni 2014. 
  12. ^ "Standard de Liège is BeNe League-kampioen 2014–2015!". Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 Mei 2015. Diakses tanggal 2015-06-19. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]