Lompat ke isi

Beraprost

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Beraprost adalah obat golongan analog sintetik prostasiklin yang digunakan untuk pengobatan hipertensi paru. Beraprost bekerja dengan cara memperbesar pembuluh darah, mencegah agregasi platelet dan mencegah proliferasi sel otot polos pembuluh darah. Efek samping penggunaan obat ini adalah sakit kepala, kulit wajah kemerahan, diare, meningkatkan trigliserida.[1][2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Beraprost". Drugs.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-10. 
  2. ^ "Beraprost". detikcom. Diakses tanggal 2020-03-10.