Lompat ke isi

Bintan, Dumai Kota, Dumai

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Bintan
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KotaDumai
KecamatanDumai Kota
Kodepos
28812
Kode Kemendagri14.72.06.1004 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS1473031003 Edit nilai pada Wikidata
Luas± 1,10 km²
Jumlah penduduk8.699 jiwa
Kepadatan... jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 1°40′8.83″N 101°26′47.44″E / 1.6691194°N 101.4465111°E / 1.6691194; 101.4465111

Bintan adalah sebuah kelurahan yang terletak di Kecamatan Dumai Kota, Dumai, Riau, Indonesia. Kelurahan Bintan merupakan salah satu dari 5 ( lima ) Kelurahan yang terdapat di Kecamatan Dumai Kota. Kelurahan Bintan sebelumnya termasuk dalam salah satu Wilayah Kelurahan Dumai Timur. Namun berdasarkan Peraturan Daerah Kota Dumai Nomor 8 Tahun 2009 Tentang Pembentukan Kecamatan Dumai Kota dan Kecamatan Dumai Selatan Kelurahan Dumai Kota termasuk dalam Wilayah Kecamatan Dumai Kota.

Penduduk Kelurahan Bintan berdasarkan sumber dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Dumai per tanggal 31 Desember 2019 berjumlah sebanyak 8.699 jiwa yang terdiri dari laki-laki sebanyak 4.570 jiwa dan perempuan sebanyak 4.129 jiwa yang tergabung di dalam 1.321 Kepala Keluarga (KK) dengan kepadatan penduduk sebesar 0,1 per-Km, yang tersebar pada 18 Rukun Tetangga (RT) yang ada di kelurahan. Kelurahan Bintan didiami oleh beraneka ragam etnis dan suku bangsa. Sedikitnya terdapat 8 (delapan) suku bangsa yang saat ini hidup berdampingan dan saling berbaur satu dengan yang lain secara damai, rukun dan harmonis. Kedelapan suku bangsa tersebut yakni Melayu, Aceh, Batak, Minang, Bugis, Lombok, Jawa, dan Tionghoa. Heterogenitas ini menjadikan Kelurahan Bintan semakin kaya dengan keanekaragaman budaya, adat istiadat, dan norma-norma yang tumbuh ditengah-tengah masyarakat, dimana semuanya itu dapat dijadikan sebagai kekuatan untuk menangkal pengaruh-pengaruh negatif yang datang dari luar.