Bontolanra, Galesong Utara, Takalar
Bontolanra | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Sulawesi Selatan | ||||
Kabupaten | Takalar | ||||
Kecamatan | Galesong Utara | ||||
Kode pos | 92255 | ||||
Kode Kemendagri | 73.05.06.2002 | ||||
Luas | - | ||||
Jumlah penduduk | - | ||||
Kepadatan | - | ||||
|
Bontolanra (Makassar: ᨅᨚᨈᨚᨒᨑ, translit. Bontolanraʼ) adalah sebuah desa di Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar. Jumlah dusunnya ada tiga. Desa Bontolanra merupakan hasil pemekaran wilayah Desa Aeng Batu-Batu dan memekarkan Desa Bontokaddopepe. Luas wilayahnya sebesar 25,14% dari luas Kecamatan Galesong Utara.
Wilayah
[sunting | sunting sumber]Desa Bontolanra merupakan bagian dari wilayah Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar.[1] Luas wilayah Desa Bontolanra merupakan salah satu yang terluas dibandingkan dengan desa-desa lain di Kecamatan Galesong Utara. Persentase luasnya sama dengan 25,14% dari luas wilayah Kecamatan Galesong Utara.[2]
Wilayah Desa Bontolanra merupakan hasil pemekaran wilayah dari Desa Aeng Batu-Batu.[3] Wilayah Desa Bontolanra awalnya terdiri dari 6 dusun yaitu Dusun Kunjung Mae, Dusun Kampong Parang, Dusun Kaballokang, Dusun Bontoa Utara, Dusun Bontoa Tengah, dan Dusun Bontoa Selatan. Namun, setelah sebagian wilayahnya dimekarkan menjadi Desa Bontokaddopepe, jumlah dusunnya tinggal 3 yaitu Dusun Kunjung Mae, Dusun Kampong Parang, Dusun Kaballokang. Sementara tiga dusun lainnya membentuk Desa Bontokaddopepe.[4]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Daraba, Dahyar (2017). "Pengaruh Program Dana Desa terhadap Tingkat Partisipasi Masyarakat di Kecamatan Galesong Utara Kabupaten Takalar" (PDF). Sosiohumaniora. 19 (1): 54.
- ^ Risnawati (2021). "Arahan Pemanfaatan Lahan di Pesisir Pantai Galesong Utara Kabuoaten Takalar". Jurnal Teknosains. 15 (3): 260–261.
- ^ Mira, Amran, A., dan Nurinaya (2022). "Pelatihan dan Pendampingan Penyusunan plikasi Bookeeping Masjid yang Akuntabel Berbasis Syariah pada KP Parang Bontolanra Galesong Utara". Membangun Negeri: Jurnal Pengabdian Kepada Masyaraka. 6 (1): 278. ISSN 2548-8406.
- ^ "Peraturan Daerah Kabupaten Takalar Nomor 03 Tahun 2011 tentang Pembentukan Desa Lassang Barat Kecamatan Polobangkeng Utara, Desa Bontokaddopepe Kecamatan Galesong Utara, dan Desa Sampulungan Kecamatan Galesong Utara" (PDF). Peraturan Badan Pemeriksa Keuangan. hlm. 4–5.[pranala nonaktif permanen]