Lompat ke isi

Charlie Heaton

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Charlie Heaton
Heaton di 2017
LahirCharlie Ross Heaton
6 Februari 1994 (umur 30)
Leeds, Inggris
PekerjaanAktor, musisi
Tahun aktif2010–sekarang
PasanganNatalia Dyer (2016–sekarang)
Anak1
IMDB: nm6390427 Allocine: 731679 Rottentomatoes: celebrity/charlie_heaton Allmovie: p816918 Metacritic: person/charlie-heaton
Instagram: charlie.r.heaton Last fm: Charlie+Heaton Musicbrainz: 8892229e-0aac-47be-9b41-afbfb8e00c1d Discogs: 3880051 Allmusic: mn0003055035 Modifica els identificadors a Wikidata

Charlie Ross Heaton (lahir 6 Februari 1994)[1] adalah seorang aktor dan musisi asal Inggris.[2] Dia di kenal karena perannya sebagai Jonathan Byers dalam serial drama supernatural Netflix, Stranger Things. Memulai karirnya sebagai musisi, Heaton muncul di televisi Inggris sebelum membintangi Stranger Things dan film layar lebar seperti film thriller indie 2016 Shut In; ia juga membintangi film thriller Marrowbone (2017) dan The New Mutants (2020).

Kehidupan Awal

[sunting | sunting sumber]

Heaton lahir di Bridlington, East Yorkshire, Inggris. Pindah ke London saat berusia enam belas tahun, Heaton bergabung dengan band asal London, Comanechi sebagai drummer dan melakukan tur dengan mereka selama lebih dari setahun.[3][4]

Heaton tidak memiliki pelatihan akting formal, pertama kali mempertimbangkan karir akting saat bekerja untuk ekstra dan agensi komersial untuk menambah penghasilannya sebagai musisi dan bartender.[5] During his tenure, the band released an album in 2013 and toured for a year and a half.[2][6]

Pada tahun 2015, Heaton membuat debut aktingnya dalam serial drama-kejahatan ITV, DCI Banks yang memainkan peran sebagai Gary McCready.[7] Kemudian ia tampil sebagai Riley dalam serial detektif ITV, Vera.[8]

Dia menjadi bintang tamu dalam serial drama medis BBC One, Casualty sebagai Jason Waycott.[9] Pada tahun 2016, ia muncul dalam film thriller Shut In yang juga dibintangi oleh Naomi Watts dan Oliver Platt,[10] dan disutradarai oleh Farren Blackburn.[11] Heaton juga memainkan peran sebagai Jonathan Byers dalam serial drama supernatural Netflix, Stranger Things.[12][13]

Pada tahun 2017, Heaton memiliki peran utama dalam film horor psikologis Marrowbone. Pada bulan Mei tahun itu, Heaton berperan sebagai Samuel "Sam" Guthrie/Cannonball dalam film The New Mutants berdasarkan buku komik Marvel Comics dengan nama yang sama.[14] Difilmkan pada tahun 2017, film ini dirilis pada tahun 2020. Pada bulan Agustus 2018, BBC mengumumkan bahwa Heaton akan memerankan Joseph Merrick, umumnya dikenal sebagai "Manusia Gajah", dalam sebuah drama dua bagian.[15] Terpilihnya Heaton ini menuai kritik dari kelompok amal disabilitas, kepala kelompok mengatakan bahwa tidak menggunakan aktor penyandang disabilitas adalah kesempatan yang terlewatkan.[16] Hingga akhirnya hal tersebut batal diproduksi.

Pada tahun 2021, ia berperan dalam film independen No Future dan juga berperan dalam drama yang mendapat pujian kritis The Souvenir Part II.

Kehidupan Pribadi

[sunting | sunting sumber]

Heaton pernah berkencan dengan musisi Akiko Matsuura. Mereka memiliki seorang putra bernama Archie, lahir pada tahun 2014.[1][17][18] Sejak 2016, ia menjalin hubungan dengan lawan main Stranger Things, Natalia Dyer.[19]

Pada tanggal 21 Oktober 2017, Heaton ditolak akses ke Amerika Serikat karena dituduh kebiasaan mengkonsumsi kokain, mengakibatkan tidak dapat mengikuti pemutaran perdana Stranger Things musim 2. Heaton kembali ditempatkan di pesawat kembali menuju London dan harus mencabut permohonannya untuk masuk ke Amerika Serikat. Dia membantah tuduhan menggunakan dan memiliki obat itu.[20][21]

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Keterangan
2014 Life Needs Courage Charlie Film pendek
2015 The Schoolboy Michael Stevens Film pendek
Rise of the Footsoldier Part II Dealer
Urban & the Shed Crew Frank
2016 As You Are Mark
Shut In Stephen Portman
2017 The Performers: Act III Bowie Character Film pendek
Marrowbone Billy Marrowbone
2020 The New Mutants Samuel Guthrie / Cannonball
2021 No Future Will
The Souvenir Part II Jim Dagger
Tahun Judul Peran Keterangan
2015 DCI Banks Gary McCready 2 episode
2015 Vera Riley Episode: "Changing Tides"
2015 Casualty Luke Dickinson / Jason Waycott 2 episode
2016–sekarang Stranger Things Jonathan Byers Pemain utama
2020 Soulmates Kurt Episode: "Break On Through"

Penghargaan dan Nominasi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Penghargaan Kategori Nominasi Hasil Ref.
2017 Screen Actors Guild Award Outstanding Performance by an Ensemble in a Drama Series Stranger Things Menang [22]
2018 Screen Actors Guild Awards Outstanding Performance by an Ensemble in a Drama Series Nominasi [23]
Teen Choice Awards Choice Scene Stealer Nominasi [24]
2020 Screen Actors Guild Awards Outstanding Performance by an Ensemble in a Drama Series Nominasi [25]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b "Charlie Heaton: 12 facts about the Stranger Things actor you need to know". PopBuzz. Diakses tanggal 26 July 2020. 
  2. ^ a b Dziautaite, Modesta (18 July 2016). Bailey, David, ed. "Charlie Heaton". Interview. Diakses tanggal 31 July 2016. 
  3. ^ "Charlie Heaton". Interview. Diakses tanggal 31 July 2016. 
  4. ^ "Charlie Heaton, Stars of Tomorrow 2015". Screen Daily. Diakses tanggal 31 July 2016. 
  5. ^ Eckhardt, Stephanie. "With a Little Help from Winona Ryder, "Stranger Things" Star Charlie Heaton Is Taking Off". W Magazine (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-06-09. 
  6. ^ Grater, Tom (5 October 2015). "Charlie Heaton, Stars of Tomorrow 2015". Screen Daily. Media Business Insight Limited. Diakses tanggal 31 July 2016. 
  7. ^ Robinson, Jennifer (23 April 2015). "DCI BANKS: Season 4". KPBS.org. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  8. ^ "Vera Cast List 2015: ITV Series 5 Air Date and Character Details". TellyChat.co.uk. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  9. ^ "The Department of Secrets – Series 29 Episode 31 of 46". BBC. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  10. ^ Hipes, Patrick (18 March 2015). "Oliver Platt Joins Naomi Watts In 'Shut In' For EuropaCorp & Lava Bear". Deadline.com. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  11. ^ McNary, Dave (6 March 2015). "Naomi Watts' Shut In Set 2016 Release Date". Variety. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  12. ^ Andreeva, Nellie (20 August 2015). "Duffer Bros. Netflix Supernatural Drama Series Sets Young Cast, Gets Title". Deadline.com. Diakses tanggal 3 September 2015. 
  13. ^ Spangler, Todd (20 August 2015). "Netflix Casts 7 Young Actors in Stranger Things Supernatural Drama from Duffer Brothers". Variety. Diakses tanggal 28 August 2016. 
  14. ^ Goldberg, Matt (31 May 2017). "'New Mutants' Finds Its Cannonball with 'Stranger Things' Star Charlie Heaton". Collider. Diakses tanggal 31 May 2017. 
  15. ^ "Charlie Heaton is The Elephant Man". BBC. 22 August 2019. Diakses tanggal 22 January 2019. 
  16. ^ "Anger over casting of Stranger Things star Charlie Heaton as Elephant Mann". Sky News. Diakses tanggal 22 January 2019. 
  17. ^ Gemmill, Allie (October 30, 2017). "Stranger Things's Charlie Heaton Reportedly Has a Son". Teen Vogue. Diakses tanggal 26 July 2020. 
  18. ^ "Stranger Things". US Weekly. 30 October 2017. Diakses tanggal 26 July 2020. 
  19. ^ "Stranger Things stars Natalia Dyer & Charlie Heaton's relationship". Capital. 
  20. ^ "'Stranger Things' star Charlie Heaton denied US entry over drugs". USA Today. Gannett Satellite Information Network. 28 October 2017. Diakses tanggal 30 October 2017. 
  21. ^ Fernandez, Alex (28 October 2017). "Stranger Things Star Charlie Heaton Refused Entry into U.S. After Allegedly Being Caught with Cocaine at Airport". People. Diakses tanggal 30 October 2017. 
  22. ^ Nolfi, Joely (14 December 2016). "SAG Awards nominations 2017: See the full list". Entertainment Weekly. 
  23. ^ Hipes, Patrick (21 January 2018). "SAG Awards' Stunt Ensemble Nominees Include Fallen 'Walking Dead' Stuntman". Deadline Hollywood. Penske Business Media, LLC. Diakses tanggal 24 July 2020. 
  24. ^ Swift, Andy (22 June 2018). "Teen Choice Awards 2018: Riverdale Leads Final Wave of TV Nominations". TVLine. Diakses tanggal 22 June 2018. 
  25. ^ Hipes, Patrick (11 December 2019). "SAG Awards Nominations: 'Bombshell', 'The Irishman', 'Once Upon A Time In Hollywood' Top Film List, 'Maisel,' 'Fleabag' Score In TV – Complete List Of Noms". Deadline Hollywood. Diakses tanggal 24 July 2020. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]