Di Bawah Umur
Di Bawah Umur | |
---|---|
Sutradara | Emil Heradi |
Produser | Sukhdev Singh |
Ditulis oleh |
|
Berdasarkan | Di Bawah Umur oleh Erisca Febriani |
Pemeran | |
Penata musik | Yovial Virgi |
Sinematografer | Vera Ita Lestafa |
Penyunting | Wawan I. Wibowo |
Perusahaan produksi |
|
Distributor | Disney+ Hotstar |
Tanggal rilis |
|
Durasi | 91 menit |
Negara | Indonesia |
Bahasa | Bahasa Indonesia |
Di Bawah Umur (bahasa Inggris: Under the Age) adalah film drama percintaan Indonesia tahun 2020 yang disutradarai oleh Emil Heradi. Film ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Erisca Febriani.[1] Film ini ditayangkan di Disney+ Hotstar pada 13 November 2020.[2] Film ini dibintangi oleh Angga Yunanda dan Yoriko Angeline.
Sinopsis
[sunting | sunting sumber]Film ini akan bercerita sosok Angga Yunanda berperan sebagai Aryo sementara lawan mainnya adalah Yoriko Angeline yang memerankan tokoh Lana.
Aryo diceritakan sebagai cowok yang suka bikin baper anak orang. Selain itu, karakter Aryo diceritakan selalu tampil apa adanya meski juga suka bikin rusuh, setia kawan, dan berbakti pada ibu. Sosok cowok bengal ini yang jatuh cinta dengan siswi baru di sekolahnya.
Lana dikisahkan sebagai murid baru pindahan dari Bandung. Pesona dan kecantikannya membuat Aryo yang dikenal badung dan pecicilan, jatuh cinta padanya. Tetapi karena suatu dan lain hal, Lana tidak berani membalas perasaan tersebut.[3]
Pemeran
[sunting | sunting sumber]- Angga Yunanda sebagai Aryo
- Yoriko Angeline sebagai Lana
- Shenina Cinnamon sebagai Marsya
- Amel Carla sebagai Gita
- Surya Saputra sebagai Martin
- Niniek L. Karim sebagai Ibu Minah
- Endhita sebagai Sully
- Dian Nitami sebagai Evi
- Djenar Maesa Ayu sebagai Bu Kusuma
- Shandy William sebagai Bayu
- Naufal Samudra sebagai Kevin
- Ramzi sebagai guru BK
- Itho Soen sebagai Indra
- Farhan Rasyid sebagai Bima
- Davina Karamoy sebagai Asti
- Greesella Adhalia sebagai Naya
- Justin Adiwinata sebagai Nino
- Joshua Pandelaki sebagai Pak Kusuma
- Ence Bagus sebagai Sueb (Asisten Kepala Sekolah)
- Teuku Rifnu Wikana sebagai Kepala Sekolah
- Charoline Penna sebagai Lorna
- Esa Salsabilla sebagai Wulan
- Wina Marrino sebagai Ibu Naya
- Gus Reza sebagai Ustad Soleh
- Kevin Andrean sebagai Pak Dewa
- Sylvia Fully sebagai Bu Endang
- Dwiky Al Asyam sebagai Petrus
- Tamee Irelly sebagai Laela
- Electra Violet Leslie sebagai Evi Muda
- Fikri Hadil sebagai Guru Lain
- Permata Jingga sebagai Dini
- Oche Permatasari sebagai Ibu Kantin
- Nadine Azzura sebagai DJ Klub
- Tania Ayu Siregar sebagai PSK 1
- Marisa Venita sebagai PSK 2
- Qinan Glebova sebagai PSK 3
- Lisa Mariana Presley sebagai Penari Striptis 1
- Cici Nugrama sebagai Penari Striptis 2
- Anom Perkasa sebagai Guru Olahraga
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Angga Yunanda kembali bermain Film yang berjudul Di Bawah Umur". layar.id. Diakses tanggal 27 Oktober 2020.
- ^ "Film Di Bawah Umur akan Tayang di Disney+ Hotstar". voi.id. 13 November 2020.
- ^ "Film Di Bawah Umur Siap Sapa Penonton Indonesia". tagar.id. Diakses tanggal 27 Oktober 2020.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Under the Age di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- Di Bawah Umur di Disney+ Hotstar