Lompat ke isi

Encore Suites

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Encore Las Vegas)
Encore Suites at Wynn Las Vegas[1]
Alamat 0000 Las Vegas Blvd South
Las Vegas, Nevada 89109
Jumlah ruangan2,034[1]
Luas perjudian74,000 ft² (00 m²)
Tipe kasinoBerdasarkan Tanah
PemilikWynn Resorts Limited
Nama sebelumnyaDesert Inn (termasuk Wilbur Clark's Desert Inn, ITT Sheraton Desert Inn, dan MGM Desert Inn)
Renovasitidak ada
Situs webEncore

Encore Suites at Wynn Las Vegas (sering disebut Encore) adalah sebuah resor, kasino hotel di Las Vegas Strip di Paradise, Nevada. Harga "Resort Rooms" standar mulai dari $279. Resor ini terhubung dengan resor tetangganya, Wynn Las Vegas.

Tanggal 28 April 2006, Wynn Las Vegas merayakan ulang tahun pertamanya dengan membuka tanah untuk menara hotel keduanya.[2] Disebut Encore, menara ini akan menjadi proyek senilai $2.1 miliar dengan 2.034 kamar di sebelah resor yang telah berdiri dan pada frontage tersisa di Las Vegas Blvd. Encore, yang sebenarnya merupakan perluasan Wynn Las Vegas, akan menjadi resor berskala penuh dan dijadwalkan dibuka Desember 2008, dengan pembukaan besar pada perempatan pertama 2009. Hotel ini akan memiliki kasino seluas 74.000 kaki persegi, beberapa restoran, bar, dan klub malam. Pada Maret 2008, bangunan telah diatapi, da memiliki 61 tingkat, menjadikannya setinggi Wynn. Tingkat ke-13, dan 40 hingga 49 akan dihapus sesuai permintaan Steve Wynn (kepercayaan Barat bahwa angka 13 adalah angka sial, juga kepercayaan Timur/Asia bahwa angka 4 berarti kematian). Di bulan Agustus 2007, Steve Wynn menyatakan bahwa kasino akan menjadi bagian dari Encore yang memiliki rancangan yang sama dengan kasino Wynn Macau.[3]

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]