Gedung Peringatan James Madison
Gedung Peringatan James Madison (James Madison Memorial Building) adalah salah satu dari tiga gedung Perpustakaan Kongres Amerika Serikat. Gedung ini dibangun dari tahun 1971 hingga tahun 1976, dan sekaligus berfungsi sebagai gedung peringatan untuk Presiden James Madison. Pada tahun 1783, ia mengusulkan Kongres Konfederasi untuk mendirikan perpustakaan bagi anggota dewan. Gedung Peringatan James Madison berada di antara First Street SE dan Second Streets SE, serta East Capitol Street NE, Washington, D.C., Amerika Serikat.
Gedung ini merupakan salah satu gedung fasilitas umum terbesar di daerah metropolitan Washington D.C. (dua gedung lainnya adalah Pentagon dan Gedung J. Edgar Hoover).
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Rencana pembangunan gedung ketiga Perpustakaan Kongres dimulai pada tahun 1957 pada masa jabatan Pustakawan Kongres Lawrence Quincy Mumford. Dana perencanaan gedung disediakan Kongres pada tahun 1960, dan pembangunan disetujui berdasarkan akta Kongres tanggal 19 Oktober 1965. Anggaran yang disediakan sebesar AS$75 juta. Pembangunan fondasi dimulai bulan Juni 1971, dan pembangunan gedung selesai pada tahun 1976. Sebelumnya, peletakan batu pertama dilakukan pada 8 Maret 1974. Acara peresmian dilakukan 24 April 1980, dan gedung mulai dibuka untuk umum pada 28 Mei 1980.
Arsitek Capitol ditunjuk sebagai penanggung jawab pembangunan Gedung Madison di bawah pengarahan Komisi Gedung Senat dan Dewan Perwakilan AS dan Komite Bersama untuk Perpustakaan. Institut Arsitek Amerika (AIA) dan Komisi Peringatan James Madison ikut serta sebagai konsultan. Total anggaran yang disediakan akhirnya dinaikkan menjadi AS$130.675.000. Gedung ini dirancang biro arsitek DeWitt, Poor, and Shelton Associated Architects.
Fasilitas
[sunting | sunting sumber]- Bioskop Mary Pickford (bioskop ini memutar film dan dan acara televisi secara gratis)
- Perpustakaan Hukum Kongres Amerika Serikat
- Kantor Hak Cipta Amerika Serikat
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]Situs web berikut ini adalah situs Perpustakaan Kongres yang isinya berstatus domain publik
- (Inggris) Gedung Peringatan James Madison Diarsipkan 2014-05-28 di Wayback Machine.