Lompat ke isi

Gus Fring

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gus Fring
Tokoh Breaking Bad
Penampilan
perdana
Penampilan
terakhir
PenciptaVince Gilligan
George Mastras
PemeranGiancarlo Esposito
Informasi
Nama lengkapGustavo Fring
AliasChicken Man (Penjual Ayam)
Pekerjaan
Pihak lainMaximino "Max" Arciniega (almarhum)
AsalChili
KewarganegaraanChili Amerika
Tahun kelahiranc. 1958
Republik Chili

Gustavo Fring adalah sebuah karakter fiksi yang diperankan oleh Giancarlo Esposito dalam waralaba Breaking Bad, tampil sebagai antagonis utama dalam serial drama kriminal Breaking Bad dan karakter pendukung dalam prekuel berjudul Better Call Saul. Ia adalah pebisnis Chili-Amerika dan distributor narkotika besar di Amerika Serikat Barat Daya yang menggunakan beberapa bisnis legal, yaitu jaringan restoran cepat saji yang sukses bernama Los Pollos Hermanos (The Chicken Brothers) dan industri laundry bernama Lavandería Brillante (Bright Laundry), sebagai organisasi permukaan untuk mencuci uang dari penjualan narkoba yang besar.

Meskipun pada awalnya ia bekerja dengan kartel Meksiko untuk mendistribusikan kokain, ia diam-diam merencanakan balas dendam kepada anggota kartel karena telah membunuh rekan bisnisnya sekaligus pasangan (LGBT), Maximino "Max" Arciniega, yang dibunuh oleh Hector Salamanca, pemimpin perdagangan narkoba yang didukung kartel di Barat Daya. Untuk terlepas dari kartel meth, ia membangun lab rahasia di bawah laundry untuk memproduksi methamphetamine.

Fring diciptakan sebagai karakter untuk menggantikan peran Tuco Salamanca (diperankan oleh aktor Raymond Cruz) selama musim kedua Breaking Bad. Gus, sebagai pebisnis yang tenang, diciptakan berbeda dari Tuco yang kasar dan berperan sebagai foil (karakter yang kontras) dari protagonis Walter White. Karakter ini menerima banyak pujian, dan performa Esposito memerankan karakter membuatnya memperoleh beberapa nominasi dan penghargaan.

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]