Lompat ke isi

Hari Kaum Muda Asia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Hari Kaum Muda Asia (bahasa Inggris: Asian Youth Day (AYD)) adalah sebuah acara internasional yang diadakan oleh Federasi Konferensi Waligereja Asia,, Office of Laity & Family, Youth Desk dan negara tuan rumahnya. Acara tersebut, yang diadakan setiap tiga tahun, diikuti oleh kaum muda Katolik dari seluruh Asia. Acara tersebut mirip dengan Hari Kaum Muda Dunia.

Pertemuan selama seminggu tersebut membolehkan kaum muda Asia untuk mengalami Injil dengan orang-orang lainnya dari budaya-budaya yang berbeda dan bagaimana dunia modern merayakan injil, dan bagaimana diterapkan pada masalah-masalah terkini seperti keadilan sosial, kepemimpinan pada kaum mudanya. Acara seminggu tersebut diwarnai doa, forum, dan lokakarya. Acara tersebut digunakan untuk mengkayakan, menginspirasi, dan memperbaharui kehidupan spiritual kaum muda Katolik Asia.

Pada 1991, saat Hari Kaum Muda Dunia Kelima di Czestochowa, Polandia, para delegasi dari sejumlah negara Asia menyatakan keinginan mereka untuk membuat sebuah jaringan dan berbagai saluran dari mereka sendiri, untuk menginspirasi kaum muda Katolik di benua Asia.

Pada 1993, sebuah konferensi konsultasi kaum muda diadakan di Bangkok, Thailand. Para perwakilan kaum muda yang ikut serta di konferensi tersebut menyatakan bahwa kelompok kerja kaum muda terbentuk sebagai cabang berbasis paroki dari Federasi Konferensi Waligereja Asia dalam upaya mengumpulkan dukungan untuk mendukung para pemimpin muda dalam organisasi tersebut dan mewujudkan kerja sama saling menguntungkan dan menghubungkan kelompok-kelompok paroki kaum muda dari negara-negara Asia.

Youth Desk secara resmi didirikan pada 1994. Sejak pembukaannya, tim tersebut berhasil menyelenggarakan serangkaian aktivitas bagi para pemimpin muda dan kaum muda Asia, termasuk Pertemuan Kaum Muda Asia saat Hari Kaum Muda Dunia, Pertemuan Para Pendeta Muda Asia dan Hari Kaum Muda Asia.

Asian Youth Day
Ordo Tahun Tanggal Kota Negara Tema Catatan
ke-1 1999 7 Agustus - 12 Agustus Hua Hin  Thailand Asian Youth journeying with Jesus towards the New Millennium (bahasa Indonesia: Kaum Muda Asia berjalan dengan Yesus menuju Milenium Baru)
ke-2 2001 11 Agustus - 17 Agustus Taipei  Republik Tiongkok We are called to Sanctity and Solidarity (bahasa Indonesia: Kita terpanggil untuk Kekudusan dan Solidaritas)
ke-3 2003 10 Agustus - 17 Agustus Bangalore[1]  India Asian Youth for Peace (bahasa Indonesia: Kaum Muda Asia untuk Perdamaian)
ke-4 2006 30 Juli - 5 Agustus Hong Kong[2]  Hong Kong Youth, Hope of Asian Families (bahasa Indonesia: Kaum Muda, Harapan Keluarga Asia)
ke-5 2009 20 November - 27 November Imus[3]  Filipina YAsia, Fiesta! Young Asians: Come Together, Share the Word, Live the Eucharist (bahasa Indonesia: Datang Bersama, Berbagi Dunia, Hidupkan Ekaristi)
ke-6 2014 10 Agustus - 17 Agustus Daejeon[4]  Korea Selatan Asian Youth! Wake up! The Glory of the Martyrs Shines on You! (bahasa Indonesia: Kaum Muda Asia! Bangun! Kejayaan Para Martir Menyinarimu!") Dihadiri oleh Paus Fransiskus.[5]
ke-7 2017 30 Juli - 6 Agustus Yogyakarta  Indonesia Joyful Asian Youth: Living the Gospel in Multicultural Asia! (bahasa Indonesia: Sukacita Kaum Muda Asia! Hidupkan Injil dalam Asia yang Beragam Budaya)

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-10-08. Diakses tanggal 2017-01-16. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-05-13. Diakses tanggal 2017-01-16. 
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-05-15. Diakses tanggal 2017-01-16. 
  4. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-02-24. Diakses tanggal 2017-01-16. 
  5. ^ "Pope Francis Arrives in South Korea on First Trip to Asia as Pontiff". Wall Street Journal. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-10. Diakses tanggal 14 August 2014.