Hera Desi Ana Rachmawati
Hera Desi Ana Rachmawati | |
---|---|
Informasi pribadi | |
Kebangsaan | Indonesia |
Lahir | 2 Desember 1990 Purworejo, Indonesia |
Pegangan | Kanan |
Pelatih | Liang Chu Xia, Sarwendah Kusumawardhani, Susi Susanti |
Tunggal Putri | |
Peringkat tertinggi | 34 (27 Juni 2013) |
Peringkat saat ini | 34 (27 Juni 2013) |
Hera Desi Ana Rachmawati (lahir 2 Desember 1990) adalah salah satu pemain bulu tangkis tunggal putri Indonesia. Hera Desi Ana Rachmawati berasal dari klub Mutiara Bandung, Jawa Barat, dan menjadi tunggal putri pelapis Indonesia setelah Adrianti Firdasari, Maria Febe Kusumastuti, dan Lindaweni Fanetri. Pemain dengan postur yang tidak terlalu tinggi dan agak gemuk ini memiliki tipe bermain menyerang dan memiliki pertahanan yang cukup bagus. Pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) Riau 2012 lalu, Hera Desi mampu menyumbangkan medali emas beregu putri dengan mengalahkan pemain senior Indonesia sekaligus Juara Yonex Australia Open Grand Prix 2009, Maria Febe Kusumastuti, dengan 21-19 23-21. Hera Desi juga menjadi penyelamat muka Indonesia di ajang Victor Indonesia International Challenge 2012 dengan menumbangkan pemain veteran Korea Selatan, Bae Seung Hee, 21-16 21-18 di laga final.
Prestasi
[sunting | sunting sumber]- 2010:
- Juara New Heaven International
- 2011:
- Semifinalis Ciputra Hanoi Vietnam Challenge 2011,
- Runner-up Proton Malaysia International Challenge 2011,
- Perempatfinalis Yonex-Sunrise India Open Grand Prix Gold 2011
- 2012:
- Perempatfinalis Ciputra Hanoi Vietnam International Challenge 2012,
- Perempatfinalis Osaka International Challenge 2012,
- Juara Victor Indonesia International Challenge 2012,
- Perempatfinalis Indonesia Open Grand Prix Gold 2012,
- Perempat final Yonex Chinese Taipei Open 2012
- 2013:
- Perempatfinalis Malaysia Open Grand Prix Gold,
- Perempatfinalis London Grand Prix Gold,
- Semifinalis Dutch Grand Prix
- Perempatfinalis Korea Grand Prix Gold
- Runner-up Vietnam Grand Prix
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- TWITTER Hera Desi Ana Rachmawati
- (Indonesia) Profil pemain di situs resmi PBSI[pranala nonaktif permanen]
- (Inggris) Ranking pemain di situs Tournamentsoftware.com