IEOM Society International
Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Oktober 2022. |
IEOM Society International adalah organisasi nirlaba internasional yang bergerak dalam pemikiran kritis pada bidang teknik industri dan manajemen operasi serta bidang yang relevan. IEOM Society International terdaftar resmi di negara bagian Michigan, Amerika Serikat.
Konferensi
[sunting | sunting sumber]IEOM Society Internationational telah menyelenggarakan konferensi internasional di beberapa negara.[1][2]
2010: Bangladesh
2011: Malaysia
2012: Turki
2014: Indonesia
2015: Uni Emirat Arab, Amerika Serikat
2016: Malaysia
2017: Bangladesh, Maroko, Inggris, Kolombia
2018: Indonesia, Amerika Serikat, Perancis
2019: Kanada, Bangladesh, Arab saudi, Ceko, Thailand
2020: Zimbabwe, Amerika Serikat, Uni Emirat Arab
2021: Singapura[3], India, Indonesia[4], Meksiko,[5] Bangladesh[6]
2022: Turki[7]
Kantor Cabang
[sunting | sunting sumber]IEOM Society memiliki puluhan kantor cabang mahasiswa dan beberapa kantor cabang profesional Afrika, Asia, Australia, Eropa, Timur tengah, Amerika utara, Amerika selatan & Amerika tengah.[8]
Tujuan & Fungsi
[sunting | sunting sumber]IEOM Society International berusaha mempromosikan dan mendorong pemikiran kritis di bidang teknik industri dan manajemen operasi serta bidang yang relevan dengan menyediakan sarana untuk berkomunikasi dan berjejaring di antara orang-orang yang tertarik dengan minat yang sama melalui layanan asosiasi, konferensi, seminar, lokakarya, kantor cabang mahasiswa, kantor cabang profesional, jurnal dan sertifikasi di seluruh dunia, dan publikasi penelitian untuk menyebarkan pengetahuan dan pengalaman yang diperoleh.[1]
IEOM Society International ditujukan sebagai wadah dan forum internasional utama bagi akademisi, peneliti, ilmuwan, dan praktisi untuk bertukar ide dan memberikan wawasan tentang perkembangan dan kemajuan terbaru di bidang teknik industri dan manajemen operasi serta bidang yang relevan.[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c IFEES (2020). "IEOM Society International". International Federation of Engineering Education Societies.
- ^ Scimagojr (2020). "Proceedings of the International Conference on Industrial Engineering and Operations Management". Scimagojr.
- ^ Untari, Atik (2021). "Selamat, Mahasiswa Untar Raih 8 Penghargaan Internasional Bidang IPTEK". Sindonews.com.
- ^ Sulistyawati, Anik (2021). "Closing Ceremony of 2nd AP IEOM 2021: IEOM Society Awards Universitas Sebelas Maret". Solo Pos.
- ^ LPPM UNUSIDA (2021). "Sivitas Akademika UNUSIDA sebagai Representasi Indonesia pada Konferensi Internasional NAIEOM 2021 di Meksiko". LPPM UNUSIDA.
- ^ LPPM UNUSIDA (2022). "Sivitas Akademika UNUSIDA Melaksanakan Diseminasi pada Konferensi Internasional IMEOM 2021 di Bangladesh". LPPM UNUSIDA.
- ^ Globe Newswire (2022). "IEOM Society International holds 12th Annual Conference in Istanbul, Turkey". GlobeNewswire, Inc.
- ^ IEOM Society International (2020). "Chapters". IEOM Society International.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]Situs Resmi IEOM Society International
Twitter IEOM Society International