Internet Engineering Steering Group
Tampilan
Internet Engineering Steering Group (IESG) adalah badan yang terdiri atas ketua Internet Engineering Task Force (IETF) dan beberapa direktur bidang (area). IESG membuat tinjauan teknis akhir terhadap standar Internet dan berperan sebagai pengurus harian IETF. Badan ini menerima banding putusan kelompok kerja di bawahnya dan membuat keputusan mengenai dokumen standar Internet.
Keanggotaan
[sunting | sunting sumber]Ketua IESG adalah direktur General Area merangkap ketua seluruh IETF. Anggota IESG terdiri atas dua direktur setiap bidang berikut ini:
- Applications Area (app)
- Internet Area (int)
- Operations & Network Management Area (ops)
- Routing Area (rtg)
- Real-time Applications and Infrastructure Area (rai)
- Security Area (sec)
- Transport and Services Area (tsv) - biasanya disebut "Transport Area"
Penghubung dan anggota ex officio meliputi:
- Direktur Eksekutif IETF
- Ketua Internet Architecture Board (IAB)
- Penghubung yang ditunjuk dari IAB
- Penghubung Internet Assigned Numbers Authority (IANA)
- Penghubung Editor Request for Comments (RFC)