Jacques Rivette
Jacques Rivette | |
---|---|
Lahir | Jacques Pierre Louis Rivette 1 Maret 1928 Rouen, Prancis |
Meninggal | 29 Januari 2016 Paris, Prancis | (umur 87)
Sebab meninggal | Alzheimer |
Kebangsaan | Prancis |
Pekerjaan | Sutradara film, kritikus film, sutradara teater |
Tahun aktif | 1948–2009 |
Dikenal atas | Paris nous appartient Out 1 Celine and Julie Go Boating Le Pont du Nord La Belle Noiseuse |
Gerakan politik | Nouvelle Vague |
Suami/istri | Marilù Parolini (bercerai) Véronique Rivette |
Penghargaan | |
Penghargaan
| |
Jacques Rivette (bahasa Prancis: [ʒak ʁivɛt]; 1 Maret 1928 – 29 Januari 2016) adalah seorang sutradara film dan kritikus film Prancis yang paling sering dikaitkan dengan Nouvelle Vague dan Cahiers du Cinéma. Dia membuat dua puluh delapan film, termasuk Le Coup de Berger, Paris Belongs to Us, L'amour fou, Out 1, Celine and Julie Go Boating, Le Pont du Nord, La Belle Noiseuse dan Va savoir. Rivette, terinspirasi oleh Jean Cocteau untuk menjadi pembuat film, ia mulai membuat film pendek pertamanya pada usia dua puluh. Dia pindah ke Paris untuk mengejar kariernya, mengunjungi Cinémathèque Française yang didirikan oleh Henri Langlois dan komunitas-komunitas film lainnya; di sana, dia bertemu François Truffaut, Jean-Luc Godard, Éric Rohmer, Claude Chabrol dan anggota masa depan lainnya dari gerakan Nouvelle Vague. Rivette mulai menulis kritik film, dan dipekerjakan oleh André Bazin di majalah Cahiers du Cinéma pada tahun 1953. Dia menyatakan kekagumannya kepada film-film Amerika dan sangat kritis kepada sinema utama Prancis. Artikel-artikel Rivette, dikagumi oleh rekan-rekannya, dianggap sebagai kritikus majalah paling agresif dan penulis terbaik, terutama artikelnya yang berjudul "Kehinaan" terbit pada tahun 1961. Dia terus membuat film pendek, termasuk Le Coup de Berger (sering disebut sebagai film Nouvelle Vague pertama).
Filmografi
[sunting | sunting sumber]Film utama
[sunting | sunting sumber]- Paris nous appartient (Paris Belongs to Us) (1960)
- La Religieuse (The Nun) (1965)
- L'Amour fou (Mad Love) (1968)
- Out 1 (Out 1: Noli me tangere/Out 1: Don't Touch Me) (1971)
- Out 1: Spectre (1972)
- Céline et Julie vont en bateau: Phantom Ladies Over Paris (Céline and Julie Go Boating: Phantom Ladies Over Paris) (1974)
- Scènes de la vie parallèle: 2: Duelle (une quarantaine) (1976)
- Scènes de la vie parallèle: 3: Noroît (une vengeance) (Nor'wester) (1976)
- Merry-Go-Round (1978)
- Le Pont du Nord (1981)
- L’Amour par terre (Love on the Ground) (1984)
- Hurlevent (adaptasi dari Wuthering Heights) (1985)
- La Bande des quatre (The Gang of Four) (1988)
- La Belle noiseuse (The Beautiful Troublemaker) (1991)
- La Belle Noiseuse: Divertimento (1991)
- Jeanne la pucelle: 1. Les batailles (Joan the Maiden, Part 1: The Battles) (1994)
- Jeanne la pucelle: 2. Les prisons (Joan the Maiden, Part 2: The Prisons) (1994)
- Haut/bas/fragile (Up/Down/Fragile) (1995)
- Secret défense (1998)
- Va savoir (Who Knows?) (2001)
- Va savoir+ (2002)
- Histoire de Marie et Julien (Story of Marie and Julien) (2003)
- Ne touchez pas la hache (Touch Not the Axe) (2007)
- 36 vues du Pic Saint-Loup (Around a Small Mountain) (2009)
Film kecil
[sunting | sunting sumber]- Aux quatre coins (At the Four Corners, 1949)
- Le Quadrille (The Quadrille, 1950)
- Le Divertissement (Entertainment / The Diversion, 1952)
- Le Coup du berger (Shepherd's Mate / Scholar's Mate, 1956)
- Paris s'en va (Paris Goes Away, 1980)
- Une aventure de Ninon (One of Ninon's Adventures, 1995)
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Online collection of rare and out-of-print Rivette materials
- Jacques Rivette di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- Jacques Rivette Bio Diarsipkan 2006-05-22 di Wayback Machine.
- An interview with Valérie Hazette on Hurlevent, Senses of Cinema, October 2003
- Interview with Rivette on his favourite films Diarsipkan 2010-12-25 di Wayback Machine.