Lompat ke isi

José Eduardo dos Santos

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
José Eduardo dos Santos
Presiden Angola
Masa jabatan
10 September 1979 – 26 September 2017
Penjabat: 10 September 1979 – 21 September 1979
Perdana MenteriFernando José de França Dias Van-Dúnem
Marcolino Moco
Fernando José de França Dias Van-Dúnem
Fernando da Piedade Dias dos Santos
Paulo Kassoma[1]
Wakil PresidenFernando da Piedade Dias dos Santos
Manuel Vicente
Informasi pribadi
Lahir(1942-08-28)28 Agustus 1942
Luanda, Angola Portugis
Meninggal8 Juli 2022(2022-07-08) (umur 79)
Barcelona, Spanyol
Partai politikGerakan Rakyat untuk Pembebasan Angola
Suami/istriTatiana Kukanova (Cerai)
Istri kedua (Cerai)
Ana Paula Lemos 1991
AnakIsabel
José
Coréon Dú
AlmamaterAkademi Minyak Negara Azerbaijan
Tanda tangan
Find a Grave: 241394355 Modifica els identificadors a Wikidata
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

José Eduardo dos Santos (pengucapan bahasa Portugis: [ʒuˈzɛ eˈðwaɾðu dus ˈsɐ̃tuʃ]; 28 Agustus 1942 – 8 Juli 2022)[2] adalah seorang politikus Angola yang menjabat sebagai Presiden Angola antara tahun 1979 hingga 2017. Sebagai Presiden, José Eduardo dos Santos juga adalah Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata Angola dan Presiden Gerakan Rakyat untuk Pembebasan Angola (MPLA), sebuah partai yang berkuasa di Angola sejak mendapatkan kemerdekaannya pada tahun 1975.[3] Ia adalah presiden terlama kedua yang menjabat di Afrika, yang pertama adalah Presiden Teodoro Obiang Nguema Mbasogo dari Guinea Khatulistiwa, yang mengambil alih kekuasaan kurang dari dua bulan sebelum dos Santos.

Ayahnya adalah seorang pekerja konstruksi bangunan. Seusai menempuh pendidikan, ia bergabung dengan Gerakan Rakyat untuk Pembebasan Angola (MPLA) pada 1956 untuk memulai karier politiknya.

Ia menjadi presiden pada 10 September 1979, menggantikan presiden pertama Angola Agostinho Neto. Ia dipandang sebagai orang yang cukup kuat, tetapi menerima bagian besar dalam suara pemilihan multipartai pertama Angola pada 1992. Ia tidak sungguh-sungguh diterima secara mayoritas; namun pemimpin UNITA Jonas Savimbi menarik diri dari perlombaan suara sebelum ronde kedua, meninggalkannya secara teknis sebagai presiden interim.

Meninggal

[sunting | sunting sumber]

Dos Santos meninggal dunia di Teknon Medical Center, Barcelona pada 8 Juli 2022 pada usia 79 tahun.[4] Ia sebelumnya sempat mengalami henti jantung pada 23 Juni 2022 dan menjalani perawatan kanker selama beberapa tahun sebelum ia meninggal.[5][6]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Posisi dihapuskan pada tahun 2010.
  2. ^ W. Martin James and Susan Herlin Broadhead, Historical Dictionary of Angola (2004), Scarecrow Press, hlm. 145.
  3. ^ "Introduction ::Angola". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-05-06. Diakses tanggal 2018-01-12. 
  4. ^ "Angola's former president dos Santos dies aged 79". Reuters (dalam bahasa Inggris). 2022-07-08. Diakses tanggal 2022-07-08. 
  5. ^ Salvaterra, Neanda (2022-07-08). "José Eduardo dos Santos, Autocrat Who Led Angola, Dies"Perlu langganan berbayar. Wall Street Journal (dalam bahasa Inggris). ISSN 0099-9660. Diakses tanggal 2022-07-08. 
  6. ^ Drogin, Bob (2022-07-08). "José Eduardo dos Santos, who plundered Angola, dies at 79"Perlu langganan berbayar. Washington Post (dalam bahasa Inggris). ISSN 0190-8286. Diakses tanggal 2022-07-08. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
Jabatan politik
Didahului oleh:
Agostinho Neto
Presiden Angola
1979–2017
Diteruskan oleh:
João Lourenço