Lompat ke isi

Karanglo, Tawangmangu, Karanganyar

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Karanglo
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenKaranganyar
KecamatanTawangmangu
Kode pos
57792
Kode Kemendagri33.13.06.2007 Edit nilai pada Wikidata
Luas185,8 hektar
Jumlah penduduk3.826 jiwa (2019)
Kepadatan0,0485 jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 7°39′40″S 111°5′27″E / 7.66111°S 111.09083°E / -7.66111; 111.09083


Karanglo adalah desa di Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Karanglo adalah desa yang terletak di ujung barat Kecamatan Tawangmangu. Desa Karanglo berbatasan dengan Desa Nglebak di sebelah timur, Desa Plumbon di sebelah utara, Desa Koripan dan Desa Girilayu di sebelah barat, serta Desa Bandardawung dan Desa Sepanjang di sebelah selatan.

Desa Karanglo juga dikenal sebagai "Desa Vokasi" dan "Kampung Matematika". Pembinaan UMKM di desa ini terstandardisasi. Pada tahun 2017, desa ini mewakili Provinsi Jawa Tengah untuk mengikuti lomba desa.

Geografi dan wisata alam

[sunting | sunting sumber]

Desa Karanglo terletak di kaki Gunung Lawu yang berada di ketinggian 600–650 mdpl dengan suhu rata-rata 20 derajat celcius sehingga keadaan di desa ini cukup sejuk. Tanaman hijau tumbuh di pinggir jalan. Desa Karanglo juga memiliki pemandangan yang indah karena terletak di atas lembah. Kompleks perkantoran di desa ini sendiri terletak di pinggir Jalan Raya Tawangmangu–Matesih yang juga bersebelahan dengan Lapangan Desa Karanglo.

Desa Karanglo sering digunakan dalam acara perkemahan. Lapangan Desa Karanglo sering dipakai dalam acara perkemahan karena letaknya yang strategis, yaitu terletak di pinggir jalan raya dan juga dekat dengan sumber air. Di sebelah selatan Desa Karanglo, juga terdapat lokasi ziarah makam Syekh Maulana Maghribi yang konon oleh masyarakat setempat merupakan penyebar agama Islam di wilayah setempat yang terletak di Bukit Jabal Kanil, terlihat dari Lapangan Desa Karanglo.

Pemerintahan dan pembagian wilayah

[sunting | sunting sumber]

Staf Desa Karanglo terdiri dari kepala desa, sekretaris desa, tiga kepala seksi (kasi), dan tiga kepala urusan (kaur) sebagai berikut.

  1. Kepala Desa
  2. Sekretaris Desa
  3. Kasi Pemerintahan
  4. Kasi Kesejahteraan Rakyat
  5. Kasi Pelayanan
  6. Kaur Umum
  7. Kaur Keuangan
  8. Kaur Perencanaan

Desa Karanglo terbagi menjadi empat dusun dan sembilan dukuh/kampung[1] sebagai berikut.

  1. Dusun Pedan terdiri dari dukuh/kampung Pedan dan Cepogo.
  2. Dusun Karanglo terdiri dari dukuh/kampung Karanglo, Sadakan Kidul, dan Sekuwung.
  3. Dusun Sadakan terdiri dari dukuh/kampung Pandeyan dan Sadakan Lor.
  4. Dusun Blimbing terdiri dari dukuh/kampung Blimbing dan Dukuh.

Pertanian, peternakan, dan perekonomian

[sunting | sunting sumber]

Sebagian besar mata pencaharian penduduk di Desa Karanglo merupakan petani. Para petani di desa ini dapat menanam segala jenis produk pertanian seperti padi, jagung, umbi-umbian, dan segala macam jenis sayur. Salah satu produk unggulan di desa ini adalah ketela ungu dan kentang. Terdapat juga beberapa penduduk yang berprofesi sebagai peternak hewan, seperti kambing, sapi, ayam dan juga bebek.

Perekonomian di Desa Karanglo juga meliputi industri kreatif, seperti usaha pembuatan stiker, jok motor, dan juga helm. Terdapat pula unit usaha pengolahan hasil pertanian produk andalan di desa ini, yaitu berupa keripik ketela, stik ketela, grubi, dan juga keripik pisang. Selain itu, di desa ini, juga terdapat industri mebel.

Transportasi

[sunting | sunting sumber]

Untuk mencapai Desa Karanglo, dapat digunakan moda transportasi umum dan juga kendaraan pribadi. Di sisi selatan desa ini, terdapat jalan raya yang menghubungkan KaranganyarMatesihTawangmangu. Jalur tersebut juga dilewati bus berukuran sedang dengan trayek Karanganyar–Matesih–Tawangmangu. Selain itu, segala jenis kendaraan pribadi dapat dengan mudah mengakses menuju Desa Karanglo, baik sepeda motor, mobil, dan juga bus pariwisata.

Pendidikan dan kesehatan

[sunting | sunting sumber]

Sarana dan prasarana pendidikan di Desa Karanglo terdiri dari dua sekolah dasar (SD) dan dua taman kanak-kanak (TK), yaitu SDN 01 Karanglo dan SDN 03 Karanglo serta TK Pertiwi 1 Karanglo dan TK Pertiwi 2 Karanglo. Di Desa Karanglo, juga terdapat Kelompok Kampung Matematika di beberapa dukuh/kampung untuk dapat mengembangkan kemampuan warga pada bidang matematika, khususnya pelajar yang masih mengenyam pendidikan di sekolah dasar. Kampung Matematika dilaksanakan tiap hari pada saat sore di balai dukuh masing-masing. Instruktur yang mengajar pada Kampung Matematika adalah sukarelawan pendidikan pada masing-masing dukuh/kampung tersebut. Selain itu, di desa ini, juga terdapat beberapa pendidikan anak usia dini (PAUD) untuk mengajarkan anak-anak di Desa Karanglo sebelum memasuki masa sekolah.

Sarana dan prasarana kesehatan di Desa Karanglo terdiri dari satu puskesmas dan sembilan posyandu.

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Nama Dukuh di Kecamatan Tawangmangu Kabupaten Karanganyar". printilan.com. 25 Januari 2024. Diakses tanggal 14 Mei 2024.