Lompat ke isi

Kasim Hafeez

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Kasim Hafeez adalah seorang Muslim Britania yang berasal dari Pakistan, yang paling dikenal karena mendirikan "The Israel Campaign", sebuah organisasi advokasi pro-Israel. Hafeez adalah orang yang menyatakan dirinya Zionis Muslim, yang mengklaim bahwa kebencian dan intoleransi terhadap Israel di negara-negara Arab berasal dari ketidaktahuan.[1]

Hafeez berkata bahwa sebagai seorang Muslim yang tinggal di Britania yang lahir dari orang tua yang berasal dari Pakistan, ia telah diindoktrinasi pada masa remaja-nya untuk menjadi anti-Israel dan antisemitisme. Hafeez telah mengubah pandangannya setelah membaca The Case for Israel karya Alan Dershowitz dan mengunjungi Israel.[2]

Ketika ia di Israel, ia tidak menemukan negara rasis apartheid, namun sebaliknya, ia dihadapkan oleh sinagoge-sinagoge, masjid-masjid dan gedung-gedung gereja, oleh orang-orang Yahudi dan orang-orang Arab hidup bersama. Mereka yang merupakan golongan minoritas di Israel, dalam hal ini adalah etnis Arab dan Armenia memainkan peranan-peranan besar di Israel, mulai dari bidang ketentaraan sampai kehakiman.[2]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ British ‘Muslim Zionist’ tackles anti-Israel bias, blames ignorance. Al Arabiya News. 04 Juni 2012.
  2. ^ a b Meet the Once Anti-Semitic Muslim Who’s Now an Ardent Supporter of Israel Diarsipkan 2014-04-13 di Wayback Machine.. The Blaze. 5 Jun. 2012