Kawasan Volga
55°00′00″N 50°00′00″E / 55.0000°N 50.0000°E Kawasan Volga, yang dikenal sebagai Povolzhye (bahasa Rusia: Поволжье, bahasa Latin: Povolžje; Sepanjang Volga), adalah wilayah bersejarah di Rusia yang meliputi daerah aliran Sungai Volga, sungai terpanjang di Eropa, di wilayah Rusia Eropa bagian tengah dan selatan.

Kawasan Volga secara kultural terbagi menjadi tiga bagian
- Wilayah Volga Atas - dari sumber Sungai Volga di Oblast Tver hingga muara Sungai Oka di Nizhny Novgorod;
- Wilayah Volga Tengah - dari muara Sungai Oka hingga muara Sungai Kama di selatan Kazan;
- Wilayah Volga Bawah - dari muara Sungai Kama hingga Delta Volga di Laut Kaspia, di Oblast Astrakhan.
Batasan geografis wilayah ini berkesan tidak jelas, dan istilah kawasan Volga umumnya digunakan untuk merujuk kawasan Tengah dan Hilir, merupakan bagian dari Distrik Federal Volga dan wilayah ekonomi Volga .
Geografi
[sunting | sunting sumber]
Kawasan Volga hampir seluruhnya berada di Dataran Eropa Timur, dengan perbedaan mencolok yang membedakan sisi barat yang tinggi yang menampilkan Dataran Tinggi Volga, dan sisi timur yang dikenal sebagai Transvolga (bahasa Russia: Заволжье, Zavolžje). Yang terakhir terdiri dari Transvolga Tinggi yang di dataran tinggi dan Transvolga Rendah di dataran rendah. Wilayah Idel-Ural, yang merupakan gabungan enam subjek federal antara Sungai Volga dan Pegunungan Ural, secara umum dianggap sebagai bagian dari Kawasan Volga, meskipun aliran sungai tersebut tidak melewati keseluruhan wilayah tersebut. Daerah Idel-Ural berada dalam tonjolan luas di barat laut daerah aliran sungai Sungai Volga, yang juga berisi banyak anak sungai, salah satunya Sungai Malaya Kokshaga. Ini juga mencakup sejumlah pecahan anak-anak sungai, seperti Sungai Belaya yang bergabung dengan Sungai Kama, anak sungai Volga.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Menurut berbagai sumber, sebagian besar kawasan ini dihuni oleh orang Slavia, Turki, dan Viking.[1][2] Kawasan Povolzhye memainkan peran penting dalam kebangkitan pemerintahan Rus' Khaganate. Sungai Volga merupakan jalur utama para pedagang dari dunia Timur dan wilayah Viking untuk masuk ke Russia.[3]
Populasi
[sunting | sunting sumber]Kawasan ini merupakan rumah bagi sebagian besar penduduk Rusia, yang bermukim di kota-kota besar seperti Yaroslavl, Kostroma, Nizhny Novgorod, Cheboksary, Kazan, Ulyanovsk, Tolyatti, Samara, Saratov, Volgograd dan Astrakhan, semuanya berdiri di kawasan aliran Sungai Volga. Kota-kota besar lainnya juga dibangun di sekitar anak-anak sungai Volga seperti Ryazan, Dzerzhinsk, Kaluga dan Oryol yang berlokasi di tepian Sungai Oka; Penza di tepian Sungai Sura; Perm dan Naberezhnye Chelny di tepian Sungai Kama; Yoshkar-Ola di tepian Sungai Malaya Kokshaga; dan Dimitrovgrad di tepian Sungai Bolshoy Cheremshan.
Kota-kota besar yang terletak di anak sungai Volga juga meliputi Moskow, ibu kota negara Rusia, yang terletak di tepianSungai Moskva, anak sungai Oka. Kirov terletak di tepian Sungai Vyatka, dan Ufa, Sterlitamak, dan Salavat terletak di aliran Sungai Belaya, keduanya merupakan anak sungai Kama.
Lihat juga
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Collins, Roger (2010), "The Carolingian regime", Early Medieval Europe 300–1000, Macmillan Education UK: 300–317, doi:10.1007/978-1-137-01428-3_17, ISBN 978-0-230-00673-7, diakses tanggal 2020-05-11
- ^ Bukharaev, Ravilʹ. (2006). Tatarstan : a 'can-do' culture : President Mintimer Shaimiev and the power of common sense. Folkestone, UK: Global Oriental. hlm. 186. ISBN 978-90-04-21355-5. OCLC 754773689.
- ^ Langer, Lawrence N. (2010). Historical dictionary of medieval Russia. Scarecrow Press. hlm. 185. ISBN 978-0-8108-6618-8. OCLC 1030397561.