Lompat ke isi

La Línea de la Concepción

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
La Línea de la Concepción
Pemandangan La Línea de la Concepción dari Batu Gibraltar
Pemandangan La Línea de la Concepción dari Batu Gibraltar
Bendera La Línea de la Concepción
Lambang kebesaran La Línea de la Concepción
Lokasi La Línea de la Concepción
Lokasi La Línea de la Concepción
Negara Spanyol
Komunitas otonomi Andalusia
ProvinsiCádiz
ComarcaCampo de Gibraltar
Distrik yudisialLa Línea
Didirikan1870
Pemerintahan
 • AlcaldeGemma Araujo Morales (2011) (PSOE)
Luas
 • Total19,27 km2 (744 sq mi)
Ketinggian
5 m (16 ft)
Populasi
 (2010)
 • Total64.645
 • Kepadatan34/km2 (87/sq mi)
DemonimLinense
Zona waktuUTC+1 (CET)
 • Musim panas (DST)UTC+2 (CEST)
Kode pos
11300
Kode area telepon(+34) 956 ó 856
Situs webSitus web resmi

La Línea de la Concepción (sering disebut La Línea) adalah sebuah kota di Spanyol, di provinsi Cádiz di Andalusia. Kota ini terletak di tanah genting timur Teluk Gibraltar di perbatasan dengan teritori seberang laut Britania Gibraltar, yang telah membina hubungan ekonomi dan sosial yang erat. Kota ini terletak di tanah genting berpasir yang menyatukan Batu Gibraltar dengan pantai di sisi timur Teluk GIbraltar, antara Sierra Carbonera dan Batu Gibraltar.

Nama kota ini berasal dari línea atau garis perbatasan yang memisahkan Spanyol dengan Gibraltar dan dari Inmaculada Concepción de María, Ibu Yesus. Dalam bahasa Spanyol, penduduknya disebut linenses.

Permukiman pertama yang sudah ada sejak abad ke-18 berada di belakang perbatasan Spanyol dan merupakan bagian dari munisipalitas San Roque sampai 1870, ketika La Linea berpisah dan menjadi kota sendiri.

Penduduk La Línea dari dulu bekerja di Gibraltar, sejak abad ke-18 ketika Gibraltar merupakan pelabuhan laut penting. Tradisi ini berhenti melalui penutupan perbatasan secara total oleh pemerintah Spanyol antara 1969 dan 1982 akibat sengketa yang terjadi pada era Franco tahun 1960-an antara Britania dan Spanyol mengenai kedaulatan Gibraltar. Perbatasan dibuka kembali pada tahun 1985.

La Línea adalah produsen buah dan sayuran utama untuk Gibraltar; industri-industri lain mencakup pembuatan gabus botol, liquor, dan pasta ikan. Kota ini juga memiliki garnisun militer yang dilengkapi benteng dan pelabuhan.

Akses ke kota

[sunting | sunting sumber]

Jalan Raya:

  • Autovía A383 milik jalan motor Mediterania (A7)
  • CA34

Pesawat Terbang:

Kereta api:

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  • La Línea. Encyclopædia Britannica Online, 2006.
  • La Línea. The Columbia Encyclopedia, 2004

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Templat:Munisipalitas di Cádiz