Lembah Alay
Lembah Alay | |
Lembah | |
Pemandangan Lembah Alay, Rangkaian Trans-Alay, dan Sungai Kyzyl-Suu (Barat)
| |
Negara | Kirgizstan |
---|---|
Region | Provinsi Osh |
Lembah Alay (bahasa Kirgiz: Алай өрөөнү) adalah sebuah lembah yang luas dan kering yang membentang dari timur ke barat di wilayah selatan Provinsi Osh, Kirgizstan. Lembah tersebut memiliki panjang 180 km dari timur ke barat dan sekitar 40 km dari utara ke selatan dan memiliki ketinggian 2500-3500 m. Sisi utaranya adalah Pegunungan Alay yang bersebelahan dengan Lembah Ferghana. Sisi selatannya adalah Pegunungan Trans-Alay di sepanjang perbatasan Tajikistan, serta Puncak Lenin dengan ketinggian 7134 m.
Lembah tersebut memiliki populasi sekitar 17.000 jiwa dan hampir semuanya adalah orang Kirgiz dengan minoritas orang Tajik.[1]
Tempat-tempat yang berada di atau dekat dengan lembah tersebut meliputi Irkestam, Nura, Sary-Tash, Achiktash, Sary-Mogol, Kashka-Suu, Bordobo, Karakavak, Kyzyleshme, Daroot-Korgon, Chak, Dzharbashy, Karamyk, dan Achyk-Suu.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Alay Valley". Eurasia Travel. Diakses tanggal 19 June 2015.