Lumba-lumba bungkuk hindia
Lumba-lumba bungkuk hindia[1]
| |
---|---|
Sousa plumbea | |
Status konservasi | |
Genting | |
IUCN | 82031633 |
Taksonomi | |
Kelas | Mammalia |
Ordo | Artiodactyla |
Superfamili | Delphinoidea |
Famili | Delphinidae |
Genus | Sousa |
Spesies | Sousa plumbea Cuvier, 1829 |
Distribusi | |
Lumba-lumba bungkuk hindia (Sousa plumbea) adalah sebuah spesies lumba-lumba bungkuk pada familI Delphinidae, yang hidup di daerah pesisir Afrika Selatan sampai Indocina Barat. Lumba-lumba bungkuk indo-pasifik (S. chinensis) sebelumnya dimasukkan kedalam spesies yang sama, namun sebuah studi tahun 2014 mengungkapkan bahwa kedua spesies tersebut berbeda.[4]
Faktor yang paling membatasi habitatnya adalha kedalaman air, dengan kebanyakan spesimen tinggal di perairan yang lebih dangkal daripada 20 meter. Alhasil, sebaran lepas-pesisir spesies ini sangat bergantung pada karakteristik-karakteristik fisiografis spesifik suatu pesisir. Spesies ini telah dilaporkan hidup pada hampir setiap jenis habitat pesisir, prarasa dan keunggulan mereka pada suatu jenis habitat sangat bergantung pada lokasi geografisnya. Lumba-lumba bungkuk india mengalami tingkat kematian anakan dan individu muda yang sangat tinggi karena gangguan antropogenik seperti polusi lingkunan, kerusakan habitat dan polusi suara.
Spesies ini merupakan sebuah spesies lumba-lumba yang sosial, hidup di kelompok yang rata-rata terdiri dari 12 ekor lumba-lumba bungkuk hindia, meski ukuran kelompok ini sangat variatif. Kebanyakan diet mereka terdiri dari ikan-ikan gulamah, cephalopoda dan krustasea.
Saat ini spesiesnya digolongkan sebagai spesies genting.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Mead, James G.; Brownell, Robert L., Jr. (16 November 2005). "Order Cetacea (pp. 723-743)". Dalam Wilson, Don E., and Reeder, DeeAnn M., eds. [http://google.com/books?id=JgAMbNSt8ikC&pg=PA732 Mammal Species of the World: A Taxonomic and Geographic Reference] (edisi ke-3rd). Baltimore: Johns Hopkins University Press, 2 vols. (2142 pp.). hlm. 732. ISBN 978-0-8018-8221-0. OCLC 62265494. Hapus pranala luar di parameter
|title=
(bantuan) - ^ Braulik, G.T.; Findlay, K.; Cerchio, S.; Baldwin, R.; Perrin, W. (2017). "Sousa plumbea". 2017: e.T82031633A82031644. doi:10.2305/IUCN.UK.2017-3.RLTS.T82031633A82031644.en.
- ^ "Appendices | CITES". cites.org. Diakses tanggal 2022-01-14.
- ^ Jefferson, Thomas A.; Rosenbaum, Howard C. (2014). "Taxonomic revision of the humpback dolphins (Sousa spp.), and description of a new species from Australia". Marine Mammal Science. 30 (4): 1494–1541. Bibcode:2014MMamS..30.1494J. doi:10.1111/mms.12152.