Manoj Bharathiraja
Manoj K. Bharathi | |
---|---|
Lahir | Manoj Bharathiraja 11 September 1976 Theni, Tamil Nadu, India |
Pekerjaan | Aktor film |
Tahun aktif | 1999–present |
Suami/istri | Nandana |
Manoj K. Bharathi (kelahiran 11 September 1976 dengan nama Manoj Bharathiraja) adalah seorang aktor film Tamil. Ia telah membintangi beberapa film, dan paling dikenal sebagai putra dari sutradara Bharathiraja.
Karier
[sunting | sunting sumber]Sebelum menjadi aktor dalam industri film Tamil, Manoj bekerja sebagai asisten aktor. Ia mendapatkan kursus dalam bidang seni teater di Universitas Florida Selatan.[1]
Ia membuat debut aktingnya dalam film Tamil 1999 Taj Mahal, yang distruadarai oleh ayahnya sendiri bersama dengan Riya Sen, yang juga membuat debutnya. Kemudian, Manoj tampil dalam film-film seperti Samuthiram bersama dengan Sarath Kumar dan Murali dan Kadal Pookkal, yang disutradarai oleh ayahnya
Ia bekerja sebagai asisten ayahnya dalam film-film seperti Bommalattam dan pembuat film terkenal Mani Ratnam dalam Bombay. Dari 2008 sampai 2010, ia bekerja sebagai asisten dari sutradara S. Shankar dalam magnum opus-nya Enthiran.[2] Sejak 2007 Manoj dikabarkan akan membuat ulang Sigappu Rojakkal karya ayahnya, tetapi film tersebut masih dalam tahap pra-produksi. Pada 2012, ayahnya menunjuknya untuk menggantikan Ameer dalam pembuatan filmnya, Annakodiyum Kodiveeranum, sebagai tokoh antagonis.
Kehidupan pribadi
[sunting | sunting sumber]Pada 19 November 2006, Manoj menikahi seorang aktris yang telah menjadi pacarnya dalam waktu yang lama yang bernama Nandana, yang telah tampil dalam film-film Tamil yakni ABCD dan Success.[3] Nandhana menjadi bintang dalam film Saadhuriyan. Pernikahan tersebut diadakan di Gedung Pernikahan Ashirwad di Kozhikode, Kerala, tempat tinggal dari Nandhana, sementara resepsi besar diadakan pada pada 1 Desember 2006 di Gedung Mayor Ramanathan Chettiar di Chennai, Tamil Nadu.[4] Pasangan tersebut memiliki 2 putri, Arthika dan Mathivadani.
Filmografi
[sunting | sunting sumber]Tahun | Judul | Peran | Catatan |
---|---|---|---|
1999 | Taj Mahal | Maayan | |
2001 | Samudhiram | ||
Kadal Pookkal | Peter | ||
Alli Arjuna | Arivazhagan | ||
2002 | Varushamellam Vasantham | Raja | |
2003 | Pallavan | Pallavan | |
Eera Nilam | Duraisamy | ||
2004 | Maha Nadigan | Muthu | |
2005 | Saadhuriyan | ||
2013 | Annakodi | Sadayan | |
2015 | Vaaimai | Pemfilman | |
13 | Pemfilman |
Sebagai sutradara
[sunting | sunting sumber]- Sigappu Rojakkal 2 (2015)
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Profile of Manoj K Bharathi". chennaionline.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-08-18. Diakses tanggal 2009-08-25.
- ^ "Manoj joins Director Shankar as an assistant director". kollywoodtoday.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-11-25. Diakses tanggal 2009-08-25.
- ^ "Manoj-Nandana get married in Kerala". cinesouth.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-11-09. Diakses tanggal 2009-08-25.
- ^ "Bharathiraja's son passes love test". indiaglitz.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-01-20. Diakses tanggal 2009-08-25.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Manoj Bharathiraja di IMDb (dalam bahasa Inggris)