Nikon AF-S DX Nikkor 35mm f/1.8G
Pembuat | Nikon |
---|---|
Data teknis | |
Focal length | 35 mm |
Crop factor | 1.5 |
Aperture (max/min) | f/1.8 - f/22 |
Close focus distance | 0.30 m |
Max. magnification | 0.16x (1:6.25) |
Diaphragm blades | 7 (rounded) |
Construction | 8 elements in 6 groups |
Features | |
Short back focus | No |
Ultrasonic motor | Yes |
Lens-based stabilization | No |
Macro capable | No |
Aplikasi | Prime |
Physical | |
Panjang maksimum | 52.5 mm |
Diameter | 70 mm |
Berat | 200 g |
Diameter filter | 52 mm |
Accessories | |
Lens hood | HB-46 |
Case | CL-0913 |
Angle of view | |
Horisontal | 37.8° |
Vertikal | 25.8° |
Diagonal | 44.8° (with DX format) |
History | |
Introduksi | February 2009 |
Retail info | |
MSRP | 199 USD |
Nikon AF-S DX Nikkor 35mm f/1.8G adalah sebuah lensa yang dibuat oleh Nikon untuk digunakan pada kamera SLR digital dengan format Nikon DX. Lensa ini menghasilkan ruang pandang pada kamera berformat DX mirip dengan lensa normal pada kamera berformat film 35mm format camera.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Nikon mengumumkan keberadaan lensa ini pada 9 Februari 2009,[1] sebagai lensa prima pertama yang dirilis oleh Nikon khusus didesain untuk kamera DSLR dengan format Nikon DX dengan dua kelebihan yaitu rectilinear dan mendukung autofocus pada Nikon D40, Nikon D40X, Nikon D60, Nikon D3000, Nikon D3100, Nikon D3200, Nikon D3300, Nikon D3400, Nikon D3500, Nikon D5000, Nikon D5100, Nikon D5200, Nikon D5300, Nikon D5500, Nikon D5600 dan Nikon D500. Lensa prima yang dirilis untuk format DX adalah AF DX Fisheye-Nikkor 10.5mm f/2.8G ED.[2]
Lensa ini meraih skor 28 pada DXOMark.[3]
Terminologi
[sunting | sunting sumber]AF-S merupakan terminologi untuk jenis lensa yg digunakan oleh Nikon untuk salah satu produk lensa fotografi mereka. AF menunujukkan bahwa lensa tersebut merupakan jenis auto focus, sementara S menujukkan bahwa lensa tersebut dilengkapi dengan motor ultrasonik dalam tubuh lensanya sebagai penggerak mekanisme auto focus. Merk dagang untuk motor ultrasonik dari Nikon adalah Silent Wave Motor (SWM), sehingga menjelaskan dari mana huruf S tersebut berasal. Motor ultrasonik tersebut digerakkan atas perintah secara elektronik dari kamera, dan berkinerja amat cepat serta senyap (hampir tanpa bunyi) dibandingkan dengan jenis lensa auto focus lainnya dari Nikon yang digerakkan secara mekanis dari tubuh kamera, atau lebih dikenal sebagai lensa AF. Jenis lensa AF-S merupakan generasi lensa terkini yang dibuat oleh Nikon, dan merupakan kelanjutan dari lensa manual serta lensa AF (mekanis).
Lensa dengan prinsip sejenis dan menggunakan penggerak motor ultrasonik dari Canon menggunakan istilah berbeda, yaitu USM (Ultra Sonic Motor), sementara Sigma menggunakan istilah HSM (Hyper Sonic Motor).
Hampir seluruh jenis lensa AF-S mempunyai kontak geser untuk 2 posisi, A/M dan M. Pada posisi A/M, lensa akan berfungsi sebagai lensa auto focus (jika menggunakan kamera yang kompatibel untuk proses auto focus) sekaligus berfungsi manual begitu cincin pengatur fokus digerakkan secara manual (manual override). Pada posisi M, lensa hanya bisa berfungsi sebagai lensa manual fokus.
Ciri
[sunting | sunting sumber]- 35 mm focal length (kira-kira ruang pandang setar dengan lensa 50 mm yang digunakan pada kamera format 35mm)
- Compact silent wave autofocus motor dengan full-time manual override
- Nikon F-lens mount untuk digunakan pada DLSR non-rotating lens front, memudahkan penggunaan rotating filters semacam circular polarisers
- Dust gasket di sekeliling lens mount mengurangi masuknya debu ketika lensa dipasang pada kamera
Konstruksi
[sunting | sunting sumber]- 8 lens elements in 6 groups
- 1 hybrid aspherical element
- 52 mm filter thread for widely distributed 52 mm filters
Pasar
[sunting | sunting sumber]Lensa ini dimaksudkan untuk lensa prima murah bagi pemilik kamera DSLR berformat Nikon DX.[4] Harganya US$180 pada tahun 2020.[5]
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "AF-S DX Nikkor 35mm f/1.8G". Lenses. Nikon Corporation. 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-04-12. Diakses tanggal 2009-02-11.
- ^ "Two new wide Nikon DX Format lenses". Digital Photography Review. 22 July 2003. Diakses tanggal 2009-02-23.
- ^ "Lenses Database - DxOMark". www.dxomark.com. Diakses tanggal 2019-07-19.
- ^ "N35mm F1.8 for DX? What is Nikon up to?". Digital Photography Review. 10 February 2009. Diakses tanggal 2009-02-11.
- ^ "AF-S DX NIKKOR 35mm f/1.8G". nikonusa.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 May 2020.