Lompat ke isi

Partai Komunis Yunani

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Partai Komunis Yunani
Κομμουνιστικό Κόμμα Ελλάδας
SingkatanKKE
Sekretaris JenderalDimitris Koutsoumpas
PendiriAvraam Benaroya
Nikos Dimitratos [el]
Demosthenes Ligdopoulos [el]
Dibentuk17 November [K.J.: 4 November] 1918 sebagai SEKE
Kantor pusat145 Leof. Irakliou, 142 31 Athena (Nea Ionia), Yunani
Surat kabarRizospastis
Sayap pelajarPanspoudastiki
Sayap pemudaPemuda Komunis Yunani
Sayap Serikat Buruh/PekerjaFront Militan Seluruh Pekerja
IdeologiKomunisme[1]
Marxisme–Leninisme[1]
Eroskeptisisme garis keras[2][3][4]
Posisi politikKiri jauh[5][6][7][8][9]
Afiliasi EropaINITIATIVE
Afiliasi internasionalIMCWP
ICS (dibubarkan)
Kelompok Parlemen EropaGrup Tak Terikat[4]
Warna  Merah
Parlemen Yunani
26 / 300
Parlemen Eropa
2 / 21
Gubernur Daerah
0 / 13
Dewan Perwakilan di Daerah
48 / 703
Wali Kota
1 / 332
Bendera
Situs web
kke.gr Sunting ini di Wikidata

Partai Komunis Yunani (bahasa Yunani: Κομμουνιστικό Κόμμα Ελλάδας, translit. Kommounistikó Kómma Elládas; KKE) adalah partai politik berideologi Marxis–Leninis di Yunani.[1] Dibentuk pada tahun 1918 sebagai Partai Buruh Sosialis Yunani (mengganti namanya menjadi nama saat ini pada November 1924) oleh Avraam Benaroya, Nikos Dimitratos [el], Demosthenes Ligdopoulos [el] dan lain-lain.[10] KKE merupakan partai politik tertua dalam politik Yunani modern.[11] KKE dicekal pada tahun 1936, namun KKE memiliki peran signifikan dalam pemberontakan Yunani dan Perang Saudara Yunani, dan keanggotaannya memuncak pada pertengahan 1940-an. Legalisasi KKE kembali dipulihkan setelah jatuhnya pemerintahan militer Yunani 1967–1974.

KKE kembali masuk ke dalam Parlemen Yunani sejak dipulihkan pada tahun 1974 dan menggabungkan diri dalam pemerintahan koalisi pada tahun 1989 saat KKE mendapatkan lebih dari 13% suara.

Kongres Partai Komunis Yunani

[sunting | sunting sumber]
  • Kongres ke-1 – November 1918, Piraeus
  • Kongres ke-2 – April 1920, Athena
  • Kongres luar biasa prapemilu – September 1920, Athena
  • Kongres luar biasa – Oktober 1922, Athena
  • Kongres luar biasa prapemilu – September 1923, Athena
  • Kongres ke-3 (luar biasa) – 26 November–3 Desember 1924, Athena
  • Kongres ke-3 (biasa) – Maret 1927, Athena
  • Kongres ke-4 – Desember 1928, Athena
  • Kongres ke-5 – Maret 1934, Athena
  • Kongres ke-6 – Desember 1935, Athena
  • Kongres ke-7 – Oktober 1945, Athena
  • Kongres ke-8 – Agustus 1961 (ilegal)
  • Kongres ke-9 – Desember 1973 (ilegal)
  • Kongres ke-10 – Mei 1978
  • Kongres ke-11 – Desember 1982, Athena
  • Kongres ke-12 – Mei 1987
  • Kongres ke-13 – 19–24 Februari 1991, Athena
  • Kongres ke-14 – 18–21 Desember 1991, Athena
  • Kongres ke-15 – 22–26 Mei 1996, Athena
  • Kongres ke-16 – 14–17 Desember 2000, Athena
  • Kongres ke-17 – 9–12 Februari 2005, Athena
  • Kongres ke-18 – 18–22 Februari 2009, Athena
  • Kongres ke-19 – 11–14 April 2013, Athena
  • Kongres ke-20 – 30 Maret - 2 April 2017, Athena
  • Kongres ke-21 – 24–27 Juni 2021, Athena

Delegasi KKE ikut berpartisipasi dalam Konferensi Internasional Partai Komunis dan Pekerja (1957, 1960, 1969, Moskow). KKE menyetujui seluruh dokumen yang diterima dalam konferensi tersebut.

Daftar Sekretaris Utama dan Sekretaris Jenderal

[sunting | sunting sumber]
Pandelis Pouliopoulos, pendukung sikap internasionalis dan revolusioner dari gerakan komunis.
  1. Nikolaos Dimitratos (November 1918 – Februari 1922), dikeluarkan dari partai dengan tuduhan "perilaku yang mencurigakan"[butuh rujukan]
  2. Yanis Kordatos (Februari–November 1922)
  3. Nikolaos Sargologos (November 1922 – September 1923), dikeluarkan dari partai dengan tuduhan "spionase"[butuh rujukan]
  4. Thomas Apostolidis (September 1923 – Desember 1924), dikeluarkan dari partai dengan tuduhan "oportunisme"[butuh rujukan]
  5. Pandelis Pouliopoulos (Desember 1924 – September 1925)
  6. Eleftherios Stavridis (1925 – 1926), dikeluarkan dari partai dengan tuduhan posisi politik yang proborjuis
  7. Pastias Giatsopoulos (September 1926 – Maret 1927), dikeluarkan dari partai dengan tuduhan "likuidarisme" (membubarkan partai dengan segala cara)[butuh rujukan]
  8. Andronikos Chaitas (Maret 1927 – 1931), dikeluarkan dari partai dan dieksekusi di Uni Soviet pada tahun 1935[butuh rujukan]
  9. Nikos Zachariadis (1931 – 1936), periode pertama
  10. Andreas Tsipas (Juli 1941 – September 1941)
  11. Georgios Siantos (Januari 1942 – 1945), pejabat sementara hingga kembalinya Zachariadis
  12. Nikos Zachariadis (1945 – 1956), periode kedua
  13. Apostolos Grozos (1956)
  14. Konstantinos Koligiannis (1956 – 1972)
  15. Charilaos Florakis (1972 – 1989)
  16. Grigoris Farakos (1989 – 1991), mengundurkan diri dari partai untuk bergabung ke Synaspismos
  17. Aleka Papariga (1991 – 2013)
  18. Dimitris Koutsoumpas (2013 – sekarang)

Hasil pemilihan umum

[sunting | sunting sumber]

Parlemen Yunani

[sunting | sunting sumber]
Pemilihan Umum Parlemen Yunani Peringkat Pemerintahan Pemimpin
Suara % ±pp Kursi yang dimenangkan +/−
1974 Bersama dengan Persatuan Kiri
8 / 300
Kenaikan8 #4 Oposisi Charilaos Florakis
1977A 480.272 9,4% -0,1
11 / 300
Kenaikan3 #4 Oposisi Charilaos Florakis
1981 620.302 10,9% +1,5
13 / 300
Kenaikan2 #3 Oposisi Charilaos Florakis
1985 629.525 9,9% -1,0
12 / 300
Penurunan1 #3 Oposisi Charilaos Florakis
Juni 1989B 855.944 13,1% +3,2
28 / 300
Kenaikan16 #3 Pemerintah sementara
NDSYN
Charilaos Florakis
November 1989B 734.611 11,0% -2,1
21 / 300
Penurunan7 #3 Pemerintah persatuan nasional
NDPASOKSYN
Grigoris Farakos
1990B 677.059 10,3% -0,7
19 / 300
Penurunan2 #3 Oposisi Grigoris Farakos
1993 313.001 4,5% -5,8
9 / 300
Penurunan10 #4 Oposisi Aleka Papariga
1996 380.046 5,6% +1,1
11 / 300
Kenaikan2 #3 Oposisi Aleka Papariga
2000 379.454 5,5% -0,1
11 / 300
±0 #3 Oposisi Aleka Papariga
2004 436.818 5,9% +0,4
12 / 300
Kenaikan1 #3 Oposisi Aleka Papariga
2007 583.750 8,2% +2,3
22 / 300
Kenaikan10 #3 Oposisi Aleka Papariga
2009 517.154 7,5% -0,7
21 / 300
Penurunan1 #3 Oposisi Aleka Papariga
Mei 2012 536.105 8,5% +1,0
26 / 300
Kenaikan5 #5 Oposisi Aleka Papariga
Juni 2012 277.227 4,5% -4,0
12 / 300
Penurunan14 #7 Oposisi Aleka Papariga
Januari 2015 338.138 5,5% +1,0
15 / 300
Kenaikan3 #5 Oposisi Dimitris Koutsoumpas
September 2015 301.632 5,6% +0,1
15 / 300
±0 #5 Oposisi Dimitris Koutsoumpas
2019 299.592 5,3% -0,3
15 / 300
±0 #4 Oposisi Dimitris Koutsoumpas

A Hasil pemilihan umum 1977 dibandingkan dengan total dari Persatuan Kiri pada pemilihan umum 1974.
B Ikut dalam pemilihan umum sebagai Koalisi Kiri dan Progresif.

Parlemen Eropa

[sunting | sunting sumber]
Parlemen Eropa
Pemilihan Umum Suara % ±pp Kursi yang dimenangkan +/− Peringkat Pemimpin
1981 729.052 12,8% Baru
3 / 24
Kenaikan3 #3 Charilaos Florakis
1984 693.304 11,6% -1,2
3 / 24
±0 #3 Charilaos Florakis
1989A 936.175 14,3% +2,7
4 / 24
Kenaikan1 #3 Charilaos Florakis
1994 410.741 6,3% -8,0
2 / 25
Penurunan2 #4 Aleka Papariga
1999 557.365 8,7% +2,4
3 / 25
Kenaikan1 #3 Aleka Papariga
2004 580.396 9,5% +0,8
3 / 24
±0 #3 Aleka Papariga
2009 428.151 8,4% -1,1
2 / 22
Penurunan1 #3 Aleka Papariga
2014 349.342 6,1% -2,3
2 / 21
±0 #6 Dimitris Koutsoumpas
2019 302.677 5,4% -0,7
2 / 21
±0 #4 Dimitris Koutsoumpas

A Ikut dalam pemilihan umum sebagai Koalisi Kiri dan Progresif.

Lihat juga

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c Nordsieck, Wolfram (2019). "Greece". Parties and Elections in Europe. 
  2. ^ Svarrer, Luna (4 December 2016). "From sweet to sour: Euroscepticism in Greece". Medium. AthensLive. Diakses tanggal 9 December 2019. 
  3. ^ Vasilopoulou, S. (2018). The party politics of Euroscepticism in times of crisis: The case of Greece. Politics, 38(3), 311–326. https://doi.org/10.1177/0263395718770599
  4. ^ a b "Statement of the Central Committee of the KKE on the stance of the KKE in the EU parliament". 
  5. ^ Nicolò Conti (4 December 2013). Party Attitudes Towards the EU in the Member States: Parties for Europe, Parties Against Europe. Routledge. hlm. 155. ISBN 978-1-317-93656-5. 
  6. ^ Bart van der Steen (1 September 2014). The City Is Ours: Squatting and Autonomous Movements in Europe from the 1970s to the Present. PM Press. hlm. 75. ISBN 978-1-60486-683-4. [pranala nonaktif permanen]
  7. ^ David Sanders; Pedro Magalhaes; Gabor Toka (26 July 2012). Citizens and the European Polity: Mass Attitudes Towards the European and National Polities. OUP Oxford. hlm. 86. ISBN 978-0-19-960233-9. 
  8. ^ http://library.fes.de/pdf-files/id/ipa/05818.pdf
  9. ^ "[Focus] Far-left set for big gains in European Parliament elections". Diakses tanggal 9 September 2017. 
  10. ^ Kyrkos, Vaggelis (2018-11-03). "Ποιοι ήταν αυτοί που ίδρυσαν το ΚΚΕ [Who were founders of the KKE]". Newsbeast (dalam bahasa Yunani). 
  11. ^ Bollier, Sam (1 May 2012). "A guide to Greece's political parties". Al Jazeera (dalam bahasa Inggris). 

Bacaan lanjutan

[sunting | sunting sumber]
  • Dimitri Kitsikis, Populism, Eurocommunism and the Communist Party of Greece, in M. Waller, Communist Parties in Western Europe – Oxford, Blackwell, 1988.
  • Dimitri Kitsikis, "Greece: Communism in a Non-Western Setting," in D. E. Albright, Communism and Political Systems in Western Europe. Boulder, CO: Westview Press, 1979.
  • Dimitri Kitsikis, "Greek Communists and the Karamanlis Government," Problems of Communism, vol.26 (January–February 1977), pp. 42–56.
  • Artiem Ulunian, "The Communist Party of Greece and the Comintern: Evaluations, Instructions, and Subordination," in Tim Rees and Andrew Thorpe (eds.), International Communism and the Communist International, 1919-43. Manchester: Manchester University Press, 1998.

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]