Pembicaraan Portal:Kristen/Tahukah Anda
Bagian baruTampilan
Arsip:
- ... bahwa ayat terpendek di dalam Alkitab bahasa Indonesia adalah "Jangan mencuri" Keluaran 20:15. Di Alkitab bahasa Inggris, ayat terpendek adalah Yohanes 11:35.
- ... bahwa Patung Daud karya Michaelangelo didesain berdasarkan seni disegno, yaitu seni memahat dengan terlebih dahulu menuangkan ide desain (khususnya design bermodelkan ciptaan Tuhan) ke atas kertas, lalu dipahat.
- ... bahwa pada tahun 1947 dan tidak lama setelahnya, ditemukan kurang lebih 800 naskah-naskah dan fragmen-fragmennya di daerah sekitar Khirbat Qumran, Laut Mati. Oleh karena itu, naskah-naskah ini dikenal sebagai Naskah Laut Mati
- ... bahwa Alkitab Terjemahan Baru memiliki 1189 pasal, 31102 ayat, dan 658257 kata.
- ... bahwa Alkitab, buku terlaris di dunia, juga adalah buku yang paling banyak dicuri.
- ...bahwa perayaan yang berpindah didasari dari penanggalan Paskah?
- ...bahwa Perjanjian Lama adalah bagian utama pertama dalam Alkitab?
- ...bahwa kata 'Alkitab' berasal dari bahasa Arab Kutiba yang berarti ketetapan-ketetapan atau hukum?
- ... bahwa 'Mazmur 118' adalah pasal yang letaknya paling tengah di seluruh Alkitab? Mazmur 117 (sebelum Mazmur 118) adalah pasal yang terpendek dalam Alkitab sedangkan Mazmur 119 (sesudah Mazmur 118) adalah pasal terpanjang dalam Alkitab. Alkitab memiliki 594 pasal sebelum Mazmur 118 dan 594 pasal setelah Mazmur 118 yang apabila dijumlahkan semua pasal kecuali Mazmur 118, akan diperoleh jumlah 1188 pasal. 1188 atau Mazmur 118:8 adalah ayat yang paling tengah di seluruh Alkitab yang bunyinya "Lebih baik berlindung pada TUHAN dari pada percaya kepada manusia"
Mulai diskusi tentang Portal:Kristen/Tahukah Anda
Halaman pembicaraan merupakan tempat berdiskusi supaya konten di Wikipedia menjadi lebih baik. Anda dapat menggunakan halaman ini untuk berdiskusi dengan orang lain mengenai pengembangan halaman Portal:Kristen/Tahukah Anda.