Lompat ke isi

Pokijan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pokijan
Penampilan perdana Cerita Komik Walt Disney nomor 34
Good Deeds tahun 1943
Pencipta Carl Barks
Informasi terkait
Nama alias
Saudara
Binatang peliharaan
Rekan
Musuh Donal Bebek

Pokijan adalah karakter fiksi Disney yang dibuat oleh Carl Barks untuk Perusahaan Walt Disney. Dia adalah tetangga Donal Bebek. Dia mudah marah seperti Donal, dan lebih kasar dan kejam. Halaman rumah mereka masing-masing dijadikan arena perang.

Dia pertama kali muncul di Cerita Komik Walt Disney nomor 34 Good Deeds tahun 1943.

Dalam beberapa cerita dia digambarkan sebagai kapten kapal. Dia juga membesarkan kelinci untuk kesenangan dan uang. Saat Donal mendapat burung elang, burung elang itu menyerang kelinci Pokijan. Pokijan sangat marah.