Lompat ke isi

Pulau Sironjong Gadang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pulau Sironjong Gadang
Peta lokasi Pulau Sironjong Gadang
Koordinat01°13′46″LS,100°24′26″BT
NegaraIndonesia Indonesia
ProvinsiSumatera Barat
KabupatenPesisir Selatan
Populasi0
Peta

Pulau Sironjong Gadang merupakan salah satu pulau tak berpenduduk yang terletak di sisi barat Pulau Sumatra. Pulau ini berada di kawasan Wisata Mandeh, di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Indonesia. Secara administrasi pemerintahan, pulau ini masuk ke dalam wilayah Kecamatan Koto XI Tarusan.[1]

Kata Sironjong yang dilekatkan pada pulau ini memiliki arti tinggi. Sesuai dengan topografi pulau ini yang pada umumnya berbukit dan bertebing. Hanya terdapat sedikit pantai yang berpasir pada pulau ini. Selebihnya, pantai pada pulau ini berbatu dan bertebing curam.[1]

Pelau ini merupakan salah satu objek wisata pulau strategis di Kabupaten Pesisir Selatan karena berada di kawasan Mandeh. Tepat di sebelah pulau ini, terdapat sebuah pulau dengan topografi yang hampir sama, yaitu Pulau Sironjong Ketek.[1]

Adapun soal vegetasi yang tumbuh di pulau ini kebanyakan jenis tumbuhan yang cukup lebat atau tumbuhan tingkat tinggi. Banyak tumbuh di pulau ini pohon-pohon berukuran besar yang menjulang tinggi serta semak belukar.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Barat (2009). Direktori Pulau di Provinsi Sumatera Barat. Padang: Direktorat Pemberdayaan Pulau-pulau Kecil. hlm. 195. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]