Lompat ke isi

Rawti Shax

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Rawti Shax or Didi Nwe (bahasa Kurdi: ڕەوتی شاخ) (berarti "tujuan baru" atau "ke arah pegunungan")[1][2] adalah pecahan kelompok jihad Kurdi, Ansar al-Islam, yang beraktivitas di dark web[3].[4] Pada bulan October 2015, tujuh belas anggotanya, termasuk terduga pimpinan mereka, Najmuddin Faraj Ahmad "Mullah Krekar" dari Norwegia (pimpinan Ansar al-Islam mula-mula), ditangkap atau didakwa melalui sebuah penyisiran di beberapa negara di Eropa yang terkoordinir di bawah pimpinan Italia.[2][5] Operasi tersebut membongkar sel jaringan ini yang terintegrasi di Italia, Norwegia, Britania Raya, Jerman, Finlandia dan Swiss.[5]

Jaringan tersebut dituduh meradikalisasi serta merekrut pejuang untuk Negara Islam Irak dan Syam (ISIL), merencanakan serangan-serangan yang menyasar diplomat-diplomat Norwegia dan Inggris diTimur Tengah, serta melakukan persiapan untuk mendirikan suatu kekhilafahan di wilayah Kurdistan Irak.[2] Jarigan ini juga diduga menjalankan pelatihan militernya sendiri.[6] Kepala anti terorisme Italia, Giuseppe Governale, mengatakan bahwa operasi tersebut adalah "operasi polisi internasional terpenting di Eropa selama 20 tahun terakhir".[2]

Penangkapan dan tuntutan

[sunting | sunting sumber]

Sejumlah tujuh belas orang, semuanya orang Kurdi Irak kecuali satu orang, tertangkap atau menerima dakwaan; tujuh orang di Italia, empat orang di Inggris, tiga di Norwegia, dua di Finlandia dan seorang di Swiss. Sejumlah 26 properti digeledah, termasuk di Jerman, di mana para petugas menyita barang-barang elektronik dan dokumen-dokumen.[2][7]

Ditangkap di Italia:[8][9][10]

  • Abdul Rahman Nauroz, 36 tahun, dari Merano, diduga sebagai pemimpin operasi jaringan, tertangkap di penjara, melatih setidaknya lima mujahid yang pergi ke Suriah dan Irak
  • Eldin Hodza, 26 tahun, Merano, orang Albania Kosovo, berlatih bersama para mujahid di Suriah dengan dana dari pemimpin jaringan Italia pada tahun 2014
  • Auch Mohamad Goran Fatah, 29, Merano, mengakui berhubungan dengan terdakwa lain, diduga salah satu pemimpin jaringan
  • Hama Mahmood Kaml, 30, Merano, pengemudi untuk suatu perusahaan transportasi, seorang simpatisan ISIL
  • Ali Salih Abdullah, 38, dari Bolzano, berkomunikasi dengan pimpinan jaringan Italia
  • Ibrahim Jamal, 31, Bolzano, dijuluki "Hitler", bertempur bersama ISIL pada tahun 2012, sebelumnya tinggal di Inggris, menyebarkan propaganda jihad dan berbicara tentang dibutuhkannya serangan teroris di Eropa atau terhadap kepentingan-kepentingan Eropa serta membebaskan Krekar dari penjara
  • Hasan Samal Jalal, 36 tahun, Bolzano, diduga siap melakukan tindakan teroris.

Ditangkap di Norwegia:[6][8][9]

  • Najmuddin Faraj Ahmad "Mullah Krekar", 59, diduga sebagai pimpinan jaringan, ditangkap di penjara, pemimpin mula-mula Ansar al-Islam, dituduh telah ber-baiat pada ISIL pada tahun 2014[11]
  • Karim Rahim Twana, 38, Fredrikstad, warga negara Norwegia, pendukung terbuka dan rekan dekat Krekar
  • Kamil Jalal Fatah, 42, Drammen, warga negara Irak, mengunjungi Krekar di penjara, berkomunikasi dengan para pimpinan jaringan di Italia

Buronan di Finlandia:[8]

  • Laki-laki, pemimpin jaringan di Finlandia, bergabung dengan ISIL, diduga terbunuh dalam pertempuran pada bulan Desember 2014
  • Laki-laki, bergabung dengan ISIL, diduga terbunuh dalam pertempuran pada bulan Maret 2014

Buronan di Swiss:[8]

Jaringan ini diduga memiliki sel di Swedia, Yunani, Suriah, Iran dan Irak.[12]

Pada bulan Maret 2016, 4 terduga yang sebelumnya ditangkap di Inggris dilepaskan tanpa tuntutan, setelah memenangkan pengadilan melawan ekstradisi mereka ke Italia.[8][13][14][15][16]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Joint action against radical Islamist terrorist group coordinated at Eurojust (Operation JWEB)". Eurojust. 12 November 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-03-15. Diakses tanggal 2019-04-09. 
  2. ^ a b c d e "16 ISIS-Linked Suspects Held in Europe-Wide Sweep: Italy Officials". NBC News. Diakses tanggal 13 November 2015. 
  3. ^ "Jihadist cell in Europe 'sought recruits for Iraq and Syria'". BBC News. 12 November 2015. 
  4. ^ "15 arrested in European sweep against Ansar al Islam offshoot, police say". CNN. Diakses tanggal 13 November 2015. 
  5. ^ a b "Italy announces swoop on 'jihadist network'". The Local. Diakses tanggal 13 November 2015. 
  6. ^ a b "Italienske dokumenter: Rawti Shax hadde egne treningsleirer". Verdens Gang (dalam bahasa Norwegian). 19 November 2015. 
  7. ^ "15 arrested in European sweep against Ansar al Islam offshoot, police say". CNN. 12 November 2015. 
  8. ^ a b c d e "Dette er Krekars angivelige terrornettverk" (dalam bahasa Norwegian). NRK. 4 December 2015. 
  9. ^ a b "Coordinated European Raids Target Ring Supporting Terrorist Groups". New York Times. 12 November 2015. 
  10. ^ "Meraner IS-Zelle: Sie schweigen oder bestreiten, Terroristen zu sein". stol.it (dalam bahasa German). 16 November 2015. 
  11. ^ "- Slik styrte Krekar terrornettverket". Dagbladet (dalam bahasa Norwegian). 12 November 2015. 
  12. ^ "European swoop seizes 15 Islamists police say planning attacks". Reuters. 12 November 2015. 
  13. ^ "Terror suspects facing extradition released without charge". BBC News. 9 March 2016. 
  14. ^ "Hull terrorism suspect Bakr Hamad freed after 'murder and kidnap' extradition thrown out". Hull Daily Mail. 10 March 2016. [pranala nonaktif permanen]
  15. ^ "Three Britons fight extradition on terror charges". The Guardian. 20 November 2015. 
  16. ^ "Hull man Bakr Hamad 'a terrorist who plotted to kidnap British diplomat and die in Jihad'". Hull Daily Mail. 20 November 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-11-22. Diakses tanggal 2019-04-09.