Referendum integrasi Malta dengan Britania Raya 1956
Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Januari 2023. |
Referendum integrasi Malta dengan Britania Raya 1956 diadakan di Malta pada tanggal 11 dan 12 Februari 1956.[1] Usulan ini disetujui oleh 77% pemilih dengan tingkat partisipasi 59,1%. Namun, hasil referendum ini tidak pernah sepenuhnya diterapkan, dan Malta memperoleh merdeka delapan tahun kemudian.
Usulan
[sunting | sunting sumber]Berdasarkan usulan ini, Malta akan mendapat tiga kursi di House of Commons.[2] Selain itu, Home Office akan mengambilalih tanggungjawab atas urusan Malta dari Colonial Office.[3] Parlemen Britania Raya akan mengurus pertahanan dan urusan luar negeri serta perpajakan langsung, sementara parlemen Malta akan mengurus hal-hal lainnya, termasuk pendidikan dan posisi Gereja Katolik.[4] Standar hidup di Malta akan disamakan dengan wilayah Britania lainnya dengan menaikkan gaji dan menambah lapangan pekerjaan.[4]
Hasil
[sunting | sunting sumber]Pilihan | Suara | % |
---|---|---|
Mendukung | 67.607 | 77,0 |
Menentang | 20.177 | 23,0 |
Suara tidak sah/kosong | 2.559 | – |
Jumlah | 90.343 | 100 |
Pemilih terdaftar/tingkat partisipasi | 152.783 | 59,1 |
Sumber: Nohlen & Stöver |
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Nohlen, D & Stöver, P (2010) Elections in Europe: A data handbook, hlm. 1302 ISBN 978-3-8329-5609-7
- ^ Dangerous Game, The Spectator, 10 Februari 1956
- ^ Malta, Simon C. Smith, University of London, Institute of Commonwealth Studies, The Stationery Office, 2006, hlm. 133
- ^ a b Referenda in Malta: The Questions and the Voters' Responses Elections in Malta Diarsipkan September 27, 2011, di Wayback Machine.