Lompat ke isi

Rigen Rakelna

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Rigen)

Rigen Rakelna
LahirWera Sape Muhammad Rizki Putra Kelana Buana Hori Co'o Rakab Siwe[1]
19 November 1991 (umur 33)
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
Nama lainRigen Rakelna
AlmamaterSekolah Tinggi Teknik PLN
Pekerjaan
Tahun aktif2012—sekarang
Suami/istri
Indah Ningtyas
(m. 2019)
Anak2
IMDB: nm10344016 X: Rigensih Instagram: rigensih Modifica els identificadors a Wikidata

Rigen Rakelna (lahir 19 November 1991) adalah pelawak tunggal, aktor, dan presenter berkebangsaan Indonesia. Rigen merupakan juara dari ajang Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim kelima pada tahun 2015,[2] di mana ia lolos melalui audisi di Surabaya dan menjadi satu dari 16 finalis yang berhasil lolos ke putaran final.[3]

Kehidupan awal

[sunting | sunting sumber]

Rigen lahir di Surabaya sebagai anak sulung dari lima bersaudara. Melalui kanal YouTube Kaks Production dalam video yang berjudul "RIGEN, MAMAT & ARIE AKAN BIKIN BAND REGGAE CAMPUR HIP-HOP. SIAP SAINGI BAND NASIONAL - MARI KEMARI", Rigen menjelaskan nama lahir yang diberikan oleh orang tuanya adalah Wera Sape Muhammad Rizki Putra Kelana Buana Hori Co'o Rakab Siwe.[1]

Rigen menghabiskan masa kecilnya hingga menamatkan sekolah dasar di Jakarta. Kemudian, ia berpindah ke Bima yang merupakan kampung halamannya untuk melanjutkan sekolah. Nama Rigen sendiri merupakan kependekan dari "Rizki Gendut" agar bisa membedakannya dengan orang bernama Rizki yang lain.

Setelah menamatkan SMA, Rigen kembali ke Jakarta untuk berkuliah. Rigen tercatat sebagai lulusan dari Sekolah Tinggi Teknik PLN. Ia mengambil program studi S-1 Teknik Informatika.[4][5]

Awal mula Rigen tertarik dengan dunia melawak tunggal adalah pada tahun 2012, ketika salah satu teman se-indekosnya mendaftarkan Rigen untuk berpartisipasi dalam suatu kompetisi melawak tunggal di kampusnya. Rigen yang kala itu masih belum mengenal lawakan tunggal pun nekat tampil dan hasilnya gagal.

Kemudian, Rigen bergabung ke dalam komunitas Stand Up Indo cabang Jakarta Barat pada tahun yang sama. Rigen mulai sering melakukan buka pelantang bersama teman-teman sekomunitasnya. Pada tahun 2014, mereka berlomba dalam ajang Street Comedy musim keempat, tetapi hanya menjadi semifinalis.[6]

Tahun berikutnya, Rigen berpartisipasi di dalam audisi Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim kelima. Rigen juga pernah mengikuti audisi ini pada musim yang berbeda, yakni pada musim keempat. Rigen berangkat dari Surabaya ke Jakarta untuk mengikuti audisi ini. Hasilnya, Rigen berhasil lolos ke babak selanjutnya. Langkah Rigen terus berlanjut, hingga menjadi salah satu dari 16 finalis.[7]

Dalam beberapa kali penampilanya, Rigen menyanyikan beberapa bait lagu untuk memperkuat materi komedinya. Rigen mampu tampil konsisten, hingga menembus babak grand final, yang untuk pertama kalinya menghadirkan tiga finalis tersisa dalam memperebutkan juara, sehingga ia dilabeli "kuda hitam". Rigen mampu tampil maksimal, sehingga ia dinobatkan menjadi juara.[8]

Saat ini, Rigen tergabung ke dalam grup lawak GJLS, bersama Ananta Rispo dan Hifdzi Khoir. Pada tahun 2024, Rigen juga terjun ke dunia musik dengan membentuk grup musik bernama Babagen Moods bersama Priyo Pambudi, Reza Raup, Ole Lemos, Akbar Amirrulah, Helmi Besason, dan Kicuy Aduy. Mereka merilis singel berjudul "Modal Kocak" dengan nuansa musik reggae pada 10 Maret 2024.

Sejak November 2024, Rigen bergabung dengan grup motor Bedain bersama dengan komika lainnya yakni Boris Bokir, Dicky Difie, Indra Jegel dan Ananta Rispo serta tiga personel The Prediksi, yakni Andre Taulany, Tora Sudiro dan Desta.

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2016 Get Up Stand Up Jenggo
2017 The Underdogs Rahmet
2018 Partikelir Rama
Sesuai Aplikasi Satpam Sofiya
2019 After Met You Nanda
Rembulan Tenggelam di Wajahmu Jo
2020 Sabar Ini Ujian Yoga
Rentang Kisah Angling
2022 Baby Blues Omen
Satria Dewa: Gatotkaca Bagong
Miracle in Cell No. 7 Yunus / Bewok
Mendarat Darurat Bapak stres
2024 Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet Bang Odang Suara
Kang Mak from Pee Mak Solah Vicenzio
2nd Miracle in Cell No. 7 dagger Yunus / Bewok
2025 GJLS: Ibuku Ibu-Ibu dagger Rigen
Kunci
Film yang belum dirilis untuk saat ini Menandakan film yang belum dirilis untuk saat ini

Film pendek

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2020 Kuyup Rigen Sutradara
Sendok
2023 Bun

Serial web

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2018—2019 Cek Toko Sebelah the Series Ramli
2022 Lo Beli Gue Jual Rigen
2023 Apose
Apose Pindah Kantor

Video klip

[sunting | sunting sumber]

Acara televisi

[sunting | sunting sumber]

Diskografi

[sunting | sunting sumber]

Sebagai anggota Babagen Moods

[sunting | sunting sumber]
Judul Tahun Album Catatan
"Modal Kocak" 2024 Singel non-album

Sebagai anggota GJLS Bernyanyi

[sunting | sunting sumber]
Judul Tahun Album Catatan
"Istriku Merongrong" 2024 Singel non-album

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]