Lompat ke isi

Samuel Merwin

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Samuel Merwin
Lahir(1874-10-06)6 Oktober 1874
Evanston, Illinois
Meninggal17 Oktober 1936(1936-10-17) (umur 62)
The Player's Club
Manhattan, New York City
Sebab meninggalApopleksi
PendidikanNorthwestern University
PekerjaanPenulis novel, dramawan
IMDB: nm0581690 IBDB: 8597 Modifica els identificadors a Wikidata

Samuel Merwin (6 Oktober 1874 – 17 Oktober 1936) adalah penulis dan editor Amerika Serikat. Samuel merupakan lulusan dari Northwestern University.[1] Bersama dengan rekannya, Henry Kitchell Webster, ia mengarang sebuah karya fiksi tentang bangunan jalur kereta api di Amerika Serikat dan berhasil mendapatkan perhatian publik dengan The Short Line War (1899) dan Calumet K (1901).[1]

Ia merupakan keponakan dari Frances Elizabeth Willard, yang mendukung hak pilih perempuan.[1]

Pada tahun 1901, ia menerbitkan sebuah novel berjudul The Road to Frontenac.[1] Novel tersebut kemudian diikuti oleh karya-karya yang lain, seperti His Little World (1903) dan The Merry Anne (1904).[1]

Pada tahun 1905 hingga 1909, ia sempat menjadi editor sejawat di Success Magazine.[1]

Ketika berkunjung di Tiongkok untuk meneliti perdagangan opium pada tahun 1907, ia berhasil menulis buku berjudul Drugging a Nation (1908) berdasarkan pengalaman tersebut.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f g The Encyclopedia Americana (dalam bahasa bahasa Inggris). 18. New York, US: Americana Corporation. 1967. hlm. 684. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]